Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Uncategorized » Babinsa Dampingi Musdus di Desa Pasir Putih, Warga Tiga Dusun Sepakati Program Prioritas

Babinsa Dampingi Musdus di Desa Pasir Putih, Warga Tiga Dusun Sepakati Program Prioritas

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Selasa, 16 Sep 2025
  • comment 0 komentar

Sumbawa Barat – NTB, Babinsa Desa Pasir Putih, Kecamatan Maluk, Kabupaten Sumbawa Barat hadir dan mendampingi jalannya Musyawarah Dusun (Musdus) yang dilaksanakan pada Selasa, (16/9/2025),di Balai Desa Pasir Putih. Kegiatan ini melibatkan Dusun Tengah, Utara, dan Selatan dengan tujuan menampung aspirasi serta menyusun program prioritas pembangunan di masing-masing dusun.

Musdus dipimpin oleh Kepala Desa Pasir Putih yang diwakili Sekretaris Desa, Mahyudi, S.Sy, serta dihadiri Ketua BPD Kamaluddin, anggota BPD Sanipudin, para Kepala Dusun, Ketua RT/RW, tokoh agama, tokoh masyarakat, tokoh pemuda, Karang Taruna, dan perwakilan warga.

Dalam forum ini, Babinsa tidak hanya hadir sebagai undangan, tetapi juga berperan aktif memberikan arahan kepada warga terkait pentingnya menjaga kebersamaan, keamanan lingkungan, serta semangat gotong royong. Kehadiran Babinsa menjadi bentuk nyata sinergi TNI dengan masyarakat dalam mendukung pembangunan desa.
Babinsa juga menegaskan bahwa aspirasi yang telah disepakati dalam Musdus harus dijaga bersama demi kemajuan dusun masing-masing. Ia mengingatkan warga untuk selalu meningkatkan kepedulian sosial dan kewaspadaan, terutama menjelang musim penghujan dan meningkatnya aktivitas pemuda di lingkungan.

Hasil Musyawarah,
– Dusun Tengah, Perbaikan jalan lingkungan menuju area pertanian, pembuatan saluran drainase, pengaktifan musholla, gotong royong mingguan, pembinaan remaja, serta ronda malam.
– Dusun Utara, Pembangunan sumur bor, perbaikan jalan penghubung, renovasi posyandu, pemberdayaan kelompok tani, kegiatan keagamaan, sosialisasi bahaya narkoba, dan penjagaan lingkungan.
– Dusun Selatan, Renovasi balai dusun, pembangunan MCK umum, pelatihan keterampilan ibu PKK, pembentukan kelompok usaha kecil, penertiban jam malam bagi pelajar, serta peningkatan kerja sama dengan aparat desa.

Babinsa menilai hasil Musdus ini merupakan wujud partisipasi masyarakat dalam membangun desa. Ia berharap program-program yang diusulkan dapat direalisasikan dengan baik melalui Musyawarah Desa (Musdes).
“Kebersamaan masyarakat adalah kunci utama pembangunan. Dengan semangat gotong royong, keamanan yang terjaga, serta dukungan penuh semua pihak, maka program-program ini bisa berjalan dengan baik,” ungkap Babinsa.

Kehadiran Babinsa di tengah-tengah masyarakat dalam forum Musdus menunjukkan peran TNI sebagai pengayom sekaligus pendamping pembangunan di tingkat desa, sehingga tercipta suasana aman, tertib, dan penuh kebersamaan.

(Pendim 1628/KSB).

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Dandim 1627/Rote Ndao dan Bupati Paulus Henuk Tinjau Penyiapan Ground Breaking KDKMP di Oelua

    Dandim 1627/Rote Ndao dan Bupati Paulus Henuk Tinjau Penyiapan Ground Breaking KDKMP di Oelua

    • calendar_month Jumat, 17 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 8
    • 0Komentar

    Rote Ndao-Pada hari Jumat, tanggal 17 Oktober 2025, pukul 15.15 hingga 16.25 Wita, Babinsa Koramil 1627-03/Batutua, Sertu Jose Timo, bersama komponen masyarakat melaksanakan kegiatan penyiapan Ground Breaking Koperasi Digital Karya Merah Putih (KDKMP) di wilayah Kodim 1627/Rote Ndao, tepatnya di Desa Oelua, Kecamatan Loaholu. Kegiatan tersebut meliputi pembersihan lokasi, perataan lahan pembangunan, pembuatan bouwplank, penyusunan […]

  • Cegah Gangguan Kamtibmas, Kodim 1601/ST Patroli Malam di Lapangan Volly Hambala

    Cegah Gangguan Kamtibmas, Kodim 1601/ST Patroli Malam di Lapangan Volly Hambala

    • calendar_month Rabu, 24 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 25
    • 0Komentar

    NTT-Sumba Timur,Kodim 1601/Sumba Timur melaksanakan kegiatan patroli malam yang digelar di Lapangan Volly, Kelurahan Hambala, Kecamatan Kota Waingapu, Kabupaten Sumba Timur, pada Rabu malam (24/09/2025). Patroli ini dilaksanakan sebagai bentuk upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) sekaligus menciptakan rasa aman bagi warga sekitar yang tengah beraktivitas di area tersebut. Pasi Ops Kodim 1601/Sumba Timur, […]

  • Babinsa Wolowaru Intensifkan Komsos dan Pamwil di Desa Fatamari untuk Jaga Keamanan

    Babinsa Wolowaru Intensifkan Komsos dan Pamwil di Desa Fatamari untuk Jaga Keamanan

    • calendar_month Minggu, 21 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 25
    • 0Komentar

    Pada Minggu, Babinsa Koramil 1602-02/Wolowaru, Pratu M. Safari, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dan Pengamanan Wilayah (Pamwil) di Desa Fatamari, Kecamatan Lio Timur, Kabupaten Ende. Kegiatan dimulai pukul 08.00 Wita dan berlangsung hingga pukul 09.00 Wita dengan kondisi aman dan lancar. Dalam kegiatan tersebut, Babinsa memantau situasi keamanan wilayah guna menciptakan ketertiban dan rasa aman […]

  • Babinsa Sertu Arifudin Tingkatkan Komsos Bersama Warga Patiala Bawa

    Babinsa Sertu Arifudin Tingkatkan Komsos Bersama Warga Patiala Bawa

    • calendar_month Senin, 8 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 11
    • 0Komentar

    SUMBA BARAT – Babinsa Koramil 02/Walakaka Kodim 1613/Sumba Barat, Sertu Arifudin, melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (Komsos) bersama warga Desa Patiala Bawa, Kecamatan Lamboya, Kabupaten Sumba Barat, Minggu (07/12/2025). Kegiatan Komsos ini merupakan bagian dari tugas pokok Babinsa dalam menjalin kedekatan serta memperkuat hubungan kemitraan antara TNI dan masyarakat. Melalui interaksi langsung, Babinsa dapat mengetahui berbagai […]

  • Kodim 1617/Jembrana Gelar Karya Bakti di TMP, Sambut Hari Juang TNI AD 2025

    Kodim 1617/Jembrana Gelar Karya Bakti di TMP, Sambut Hari Juang TNI AD 2025

    • calendar_month Selasa, 9 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 71
    • 0Komentar

    JEMBRANA – Komando Distrik Militer (Kodim) 1617/Jembrana melaksanakan kegiatan Karya Bakti sebagai bagian dari rangkaian peringatan Hari Juang TNI Angkatan Darat (AD) Tahun 2025. Kegiatan ini dipusatkan di Taman Makam Pahlawan (TMP) Kesatria Kusuma Mandala, Jalan Pahlawan, Kelurahan Pendem, Kecamatan Jembrana. Kegiatan Karya Bakti ini merupakan wujud nyata kepedulian dan penghormatan keluarga besar TNI di […]

  • Pos Inbate Melukis Dinding Paud Oeliso Tumbuhkan Semangat Belajar di Perbatasan

    Pos Inbate Melukis Dinding Paud Oeliso Tumbuhkan Semangat Belajar di Perbatasan

    • calendar_month Jumat, 24 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 16
    • 0Komentar

    ‎Inbate – Satgas Pamtas RI-RDTL Sektor Barat Yonarhanud 2 Kostrad Pos Inbate melukis di dinding Paud Oeliso dalam rangka memperindah dan meningkatkan rasa semangat belajar anak-anak di Paud Oeliso, Desa Inbate, Kec. Bikomi Nilulat, Kab. TTU. (22/10) ‎ Tujuan pembuatan lukisan ini adalah untuk dapat memperindah dan mempercantik halaman depan Paud Oeliso serta meningkatkan semangat […]

expand_less