Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Uncategorized » Dandim 1614/Dompu Tegaskan Pentingnya Poskamling di Setiap Desa

Dandim 1614/Dompu Tegaskan Pentingnya Poskamling di Setiap Desa

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Senin, 15 Sep 2025
  • comment 0 komentar

Dompu, NTB – Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten Dompu bersama jajaran Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dan instansi terkait menggelar Rapat Koordinasi Tahun 2025 pada Senin (15/9/2025), bertempat di Ruang Rapat Bupati Dompu, Jl. Beringin No. 01, Kelurahan Dorotangga, Kecamatan Dompu.

Rapat yang dipimpin langsung oleh Bupati Dompu Bambang Firdaus, SE., ini membahas sejumlah isu strategis, antara lain peningkatan kewaspadaan dini, pencegahan konflik sosial, penguatan Satuan Perlindungan Masyarakat (Satlinmas), pengaktifan kembali Pos Siskamling, hingga evaluasi situasi terkini di Kabupaten Dompu.

Hadir dalam kegiatan ini unsur pimpinan daerah, di antaranya Dandim 1614/Dompu Letkol Czi Janu Hendarto, SE., Kapolres Dompu AKBP Sodikin Fahrojin Nur, S.I.K., Ketua DPRD Dompu Ir. Muttakun, Kepala Kejaksaan Negeri Dompu Burhanudin, SH., Sekretaris Daerah Gatot Gunawan PP, SKM., M.Kes., para staf ahli bupati, para asisten, kepala OPD, para camat, serta perwakilan instansi teknis terkait.

Dalam forum strategis tersebut, Dandim 1614/Dompu Letkol Czi Janu Hendarto, SE. menegaskan bahwa keamanan wilayah tidak bisa hanya mengandalkan aparat penegak hukum, melainkan harus melibatkan seluruh elemen masyarakat. Oleh karena itu, ia mendorong agar Pos Kamling di tiap desa/kelurahan segera diaktifkan kembali sebagai langkah nyata pencegahan potensi konflik dan tindak kriminalitas.

Dandim juga menyoroti persoalan klasik di Kabupaten Dompu, yaitu konflik antara petani jagung dan petani ternak. Menurutnya, solusi jangka panjang perlu ditempuh dengan menyiapkan lokasi khusus untuk penggembalaan ternak, sehingga tidak lagi merusak lahan pertanian jagung. Selain itu, penempatan Pos Kamling di lokasi-lokasi strategis dinilai penting untuk mencegah gesekan di lapangan.

“Konflik sosial hanya bisa dicegah bila semua pihak bersinergi. Kodim bersama aparat kewilayahan seperti Babinsa akan mendukung penuh pengaktifan kembali Pos Kamling. Dengan keterlibatan ASN, perangkat desa, dan masyarakat, keamanan wilayah akan lebih kondusif,” tegas Letkol Janu Hendarto.

Bupati Dompu menekankan pentingnya peran pemerintah daerah memberikan contoh baik dalam menyelesaikan persoalan masyarakat. Sementara Ketua DPRD Dompu menyoroti perlunya dialog terbuka antarpetani dan pengawasan remaja di tingkat desa.

Rapat yang berlangsung aman, tertib, dan lancar, Kehadiran Dandim 1614/Dompu menjadi sorotan penting karena memberi penekanan pada penguatan sinergi lintas sektor dalam menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat di Kabupaten Dompu.

(Pendim1614/Dompu)

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Babinsa Koramil 1616-05/Sukawati Kawal Langsung Proyek TMMD demi Kepentingan Rakyat

    Babinsa Koramil 1616-05/Sukawati Kawal Langsung Proyek TMMD demi Kepentingan Rakyat

    • calendar_month Sabtu, 26 Jul 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 37
    • 0Komentar

    Gianyar – Sukawati, Sabtu (26/7/2025) Komitmen TNI dalam membangun desa tidak hanya diwujudkan melalui pembangunan fisik semata, tetapi juga lewat kehadiran nyata para prajurit di tengah masyarakat. Salah satu wujud konkret hadirnya TNI dapat dilihat dari peran aktif Babinsa Desa Batuan, Serda Suparman, yang turut mengawal dan mendampingi kegiatan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-125 […]

  • Camat Wawo Turut Dorong Percepatan Pembangunan KDKMP di Desa Raba
    NTB

    Camat Wawo Turut Dorong Percepatan Pembangunan KDKMP di Desa Raba

    • calendar_month Jumat, 5 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 15
    • 0Komentar

    Wawo _ pada hari Jumat, 05 Desember 2025 Danramil 1608-06/Wawo Kapten Inf Armansyah melaksanakan kegiatan Silaturahim dan Sosialisasi penggunaan lahan untuk percepatan pembangunan Kawasan Desa Karya Mandiri dan Pembangunan (KDKMP) di SDN Kombo, Desa Raba, Kecamatan Wawo, Kabupaten Bima. Turut hadir dalam kegiatan tersebut antara lain Camat Wawo Bapak Syarifudin Bahsyar, S.Sos., Kapolsek Wawo diwakili […]

  • Babinsa Getakan Gelar Komsos Bersama Bidan Desa

    Babinsa Getakan Gelar Komsos Bersama Bidan Desa

    • calendar_month Sabtu, 15 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Klungkung,- Dalam rangka menjaga hubungan harmonis dengan tenaga kesehatan, babinsa Getakan Koramil 1610-02/Banjarangkan Serma Wayan Sukadana selalu mengoptimalkan komunikasi dalam berbagai kesempatan.   Komunikasi ini kembali dilaksanakan Serma Wayan disela kegiatan pemantauan situasi dan kondisi wilayah dengan berkunjung ke Kantor Pustu dan melaksanakan komunikasi sosial bersama Bidan Desa dan Kader PKK, Sabtu ( 15/11/25 ). […]

  • Jelang HUT RI, Pos Motaain Selenggarakan Lomba Kepada Masyarakat Dusun Motamasin

    Jelang HUT RI, Pos Motaain Selenggarakan Lomba Kepada Masyarakat Dusun Motamasin

    • calendar_month Kamis, 7 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 26
    • 0Komentar

    Belu – Pos Motaain selenggarakan kegiatan perlombaan kepada masyarakat perbatasan di Dusun Motaain, Desa Silawan, Kecamatan Tasifeto Timur. Rabu (06/08/2025). Dipimpin langsung oleh Danposnya Sertu Hebron Fanghestu dengan menyelenggarakan berbagai perlombaan kepada masyarakat. Kegiatan tersebut dilaksanakan dengan meriah dan penuh semangat guna menumbukan rasa nasionalisme dan semangat juang dalam menyambut HUT ke-80 RI Tahun 2025. […]

  • Babinsa Koramil 1625-01/Bajawa Laksanakan Survei Lahan KDKMP di Desa Denatana Timur

    Babinsa Koramil 1625-01/Bajawa Laksanakan Survei Lahan KDKMP di Desa Denatana Timur

    • calendar_month Selasa, 6 Jan 2026
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 3
    • 0Komentar

    Babinsa Koramil 1625-01/Bajawa melaksanakan kegiatan survei lahan program KDKMP (Kawasan Desa Kemandirian Pangan) di wilayah Kecamatan Wolomeze, Kabupaten Ngada, Selasa (6/1/2026). Kegiatan ini berlangsung mulai pukul 10.00 WITA hingga selesai dan berjalan dengan aman serta lancar. Survei lahan tersebut dilaksanakan di Desa Denatana Timur, tepatnya di wilayah Poma, Kecamatan Wolomeze. Dalam kegiatan ini, Babinsa Koramil […]

  • Koramil Nusa Penida Pastikan Kesiapan Amankan Perayaan Malam tahun baru 2026

    Koramil Nusa Penida Pastikan Kesiapan Amankan Perayaan Malam tahun baru 2026

    • calendar_month Rabu, 31 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 5
    • 0Komentar

    Klungkung,- Dalam rangka menjaga Kamtibmas wilayah teriroialnya, Koramil 1610-04/Nusa Penida melaksanakan apel siaga dalam rangka pengamanan menyambut Malam Tahun Baru 2026 dan mengantisipasi Bangsit di Wilayah pada Rabu ( 31/12/25 ). Kegiatan apel digelar di lapangan makoramil 1610-04/Nusa Penida yang dipimpin Danramil Nusa Penida Mayor Inf Suparno Hadi yang diikuti oleh seluruh personel Koramil. Dalam […]

expand_less