Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Uncategorized » Babinsa Koramil 1607-04/Alas Hadiri Pembukaan Turnamen Sepak Bola U-13 Kades Luar Cup 3

Babinsa Koramil 1607-04/Alas Hadiri Pembukaan Turnamen Sepak Bola U-13 Kades Luar Cup 3

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Senin, 15 Sep 2025
  • comment 0 komentar

NTB – Sumbawa – Alas. Babinsa Koramil 1607-04/Alas, Sertu Abubakar, mewakili Danramil Kapten Inf Triono Budi W, menghadiri kegiatan pembukaan Open Turnamen Sepak Bola U-13 Kades Luar Cup 3 Tahun 2025 yang berlangsung di Lapangan Sport Center Desa Luar, Kecamatan Alas, pada Senin (15/9/2025) sore.

Kegiatan pembukaan turnamen ini dihadiri Ketua KONI Kabupaten Sumbawa A. Rafiq, SH, Ketua KONI Kecamatan Alas Mashur, Sekcam Alas Ardian Noviar, SE, perwakilan Kapolsek Alas Aipda Kadek Edi, S, KTU Puskesmas Alas Wartini, A.Md.Keb, Kades Luar Abd Haris, SH, Kades Labuhan Alas Sahruddin, serta seluruh panitia dan tim peserta turnamen.

Dalam sambutannya, Ketua KONI Kabupaten Sumbawa menyampaikan bahwa turnamen ini bukan sekadar ajang pertandingan, namun juga sarana untuk memupuk persaudaraan dan membina generasi muda pecinta sepak bola sejak usia dini. Ia juga menekankan pentingnya sportivitas bagi pemain dan keadilan bagi wasit dalam memimpin pertandingan.

Sebagai tanda dimulainya turnamen, Ketua KONI Kabupaten Sumbawa bersama Kades Luar melakukan tendangan perdana di tengah lapangan.

Babinsa Sertu Abubakar dalam kesempatan tersebut menyampaikan, “Kami dari Koramil 1607-04/Alas sangat mendukung kegiatan positif seperti turnamen sepak bola ini. Melalui olahraga, generasi muda dapat ditempa menjadi pribadi yang disiplin, sehat, dan berprestasi. Harapan kami, dari ajang ini lahir bibit-bibit unggul sepak bola yang bisa mengharumkan nama Tau Tana Samawa.”

Rangkaian kegiatan pembukaan berlangsung dengan aman, tertib, dan penuh semangat kebersamaan. Kehadiran Babinsa dalam kegiatan ini merupakan wujud nyata dukungan TNI dalam membina generasi muda serta mempererat kedekatan dengan masyarakat binaan. (Pendim Sumbawa)

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Kodim 1628/Sumbawa Barat Gelar Gotong Royong Jelang Jambore Agen PDPGR di Brang Rea

    Kodim 1628/Sumbawa Barat Gelar Gotong Royong Jelang Jambore Agen PDPGR di Brang Rea

    • calendar_month Selasa, 30 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 8
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB – Dalam rangka menyukseskan pelaksanaan Jambore Agen PDPGR Se-Kecamatan Brang Rea Tahun 2025, Kodim 1628/Sumbawa Barat melalui jajaran Pos Ramil Brang Rea Koramil 1628-01/Taliwang melaksanakan kegiatan gotong royong bersama unsur pemerintah dan masyarakat. Kegiatan tersebut dilaksanakan pada Selasa, (30/12/2025, pukul 07.30 WITA, bertempat di Kantor Camat Brang Rea, Kabupaten Sumbawa Barat. Kegiatan […]

  • Sinergi TNI-Pemerintah, Babinsa Dampingi Warga Terima Beras Bantuan
    NTT

    Sinergi TNI-Pemerintah, Babinsa Dampingi Warga Terima Beras Bantuan

    • calendar_month Kamis, 31 Jul 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 34
    • 0Komentar

    Ende – Babinsa Koramil 1602-04/Maurole, Praka Khairil Mustafa, melaksanakan tugas pengawasan dan pengamanan dalam kegiatan penyaluran Bantuan Pangan Cadangan Beras Pemerintah (CBP) di Desa Unggu, Kecamatan Detukeli, Kabupaten Ende, Kamis (31/7/2025). Kegiatan dimulai pukul 09.30 WITA di Kantor Desa Unggu. Sebanyak 152 karung beras disalurkan kepada 76 Keluarga Penerima Manfaat (KPM), di mana masing-masing menerima […]

  • Babinsa Koramil 1608-03/Sape Gelar Patroli Siskamling Antisipasi Gangguan Keamanan Wilayah

    Babinsa Koramil 1608-03/Sape Gelar Patroli Siskamling Antisipasi Gangguan Keamanan Wilayah

    • calendar_month Selasa, 16 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 8
    • 0Komentar

    Sape, Senin, 15 Desember 2025 – Serka Khairuddin bersama satu anggota Koramil 1608-03/Sape melaksanakan patroli siskamling di Desa Lanta, Kecamatan Lambu, guna memantau kondisi situasi wilayah serta mengantisipasi perkembangan situasi di Kecamatan Sape dan Lambu. Kegiatan ini juga melibatkan aparat desa, tokoh pemuda, tokoh agama, serta masyarakat sekitar untuk memperkuat pelaksanaan pengamanan lingkungan. Patroli menyasar […]

  • Babinsa Lopok Koptu Sirajuddin Kawal Sukses Penutupan Turnamen Semi Futsal Kades Cup 2025
    NTB

    Babinsa Lopok Koptu Sirajuddin Kawal Sukses Penutupan Turnamen Semi Futsal Kades Cup 2025

    • calendar_month Rabu, 10 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 64
    • 0Komentar

    Sumbawa, NTB – Pada hari Rabu, 10 Desember 2025, Babinsa Desa Lopok Koptu Sirajuddin dari Koramil 1607-06/Lopok menghadiri sekaligus melaksanakan pengamanan serta monitoring pada kegiatan penutupan Turnamen Bola Semi Futsal Kades Cup yang berlangsung di Lapangan Bola Dusun Lopok Bawah, Desa Lopok, Kecamatan Lopok, Kabupaten Sumbawa. Kegiatan olahraga yang digelar oleh Pemerintah Desa Lopok tersebut […]

  • Babinsa Desa Tebo Koramil 1628-04/Poto Tano Intensifkan Komsos dan Monitoring Wilayah, Ajak Warga Jaga Keamanan dan Ketertiban Desa

    Babinsa Desa Tebo Koramil 1628-04/Poto Tano Intensifkan Komsos dan Monitoring Wilayah, Ajak Warga Jaga Keamanan dan Ketertiban Desa

    • calendar_month Minggu, 23 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 8
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat — NTB, Dalam rangka meningkatkan pembinaan teritorial dan memastikan situasi kondusif di wilayah binaan, Babinsa Desa Tebo Koramil 1628-04/Poto Tano melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) sekaligus monitoring wilayah pada Minggu, (23 November 2025), sekitar pukul 09.40 WITA.   Kegiatan ini dilakukan sebagai bentuk kepedulian aparat teritorial terhadap kondisi sosial masyarakat, sekaligus upaya memperkuat […]

  • Babinsa Dukung TP. PKK Denpasar Barat Gelar Lomba Masak Kreatif: Gizi Keluarga Jadi Prioritas

    Babinsa Dukung TP. PKK Denpasar Barat Gelar Lomba Masak Kreatif: Gizi Keluarga Jadi Prioritas

    • calendar_month Senin, 10 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 15
    • 0Komentar

    BALI – Denpasar, Dalam rangka Lomba Kreativitas, Banjar Pekambingan, yang terletak di Jalan P. Buru, Kelurahan Dauh Puri, Kecamatan Denpasar Barat, Kota Denpasar, menjadi lokasi penyelenggaraan Lomba Kreativitas TP. PKK yang meriah. Babinsa Sertu Tony Cahyono bersama aparat setempat turut hadir memantau jalannya acara, memastikan kegiatan berlangsung lancar dan tertib. Minggu, (09/11/25). Sebanyak delapan kelompok […]

expand_less