Babinsa Koramil 06/Karera Ringankan Beban Petani Saat Musim Panen
- account_circle Rossa Rossa
- calendar_month Sabtu, 13 Sep 2025
- comment 0 komentar

NTT-Sumba Timur.Dalam upaya mempererat kemanunggalan TNI dengan rakyat serta mendukung ketahanan pangan, Babinsa Koramil 06/Karera Kodim 1601/Sumba Timur, Serka Dominggus Lay, turun langsung membantu petani memanen padi di Desa Nggongi, Kecamatan Karera, Kabupaten Sumba Timur, pada Sabtu (13/09/2025).
Kegiatan ini merupakan bentuk nyata kepedulian TNI kepada masyarakat, khususnya para petani, yang merupakan tulang punggung ketahanan pangan nasional. Serka Dominggus Lay bersama para petani memanen padi secara gotong royong di sawah milik warga, dengan suasana penuh semangat dan kebersamaan.
“Kami hadir untuk membantu meringankan beban masyarakat. Selain itu, kegiatan seperti ini juga dapat mempererat hubungan antara TNI dan warga di wilayah binaan,” ujar Serka Dominggus Lay.
Para petani setempat menyambut baik kehadiran Babinsa yang turut serta membantu panen. Salah satu petani, Bapak Yohanis, mengaku sangat terbantu dengan kehadiran Babinsa. “Terima kasih banyak kepada Pak Babinsa. Kehadirannya sangat membantu kami dalam mempercepat proses panen,” katanya.
Dengan adanya dukungan seperti ini, diharapkan hubungan antara TNI dan masyarakat semakin harmonis serta dapat menciptakan ketahanan pangan yang kuat, khususnya di wilayah Sumba Timur.
(Pendim 1601 ST)
- Penulis: Rossa Rossa

Saat ini belum ada komentar