Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Uncategorized » Workshop Penyusunan Rencana Kerja Kolaboratif Program Kencana

Workshop Penyusunan Rencana Kerja Kolaboratif Program Kencana

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Jumat, 12 Sep 2025
  • comment 0 komentar

NTT-KUPANG, – Bertempat di Aula Kantor Camat Oebobo, Kota Kupang, Pgs. Danramil 1604-01/Kupang Kapten Inf Donatus bersama Babinsa Kelurahan Oebobo Peltu Agus SR dan Babinsa Kelurahan Fatululi Serka Yusuf T menghadiri kegiatan Workshop Penyusunan Rencana Kerja Kolaboratif Program Kencana. Kegiatan ini melibatkan enam kecamatan di Kota Kupang dengan fokus pada penguatan sistem penanggulangan bencana di Provinsi Nusa Tenggara Timur melalui gerakan Kecamatan Tangguh Bencana (Kencana). Jumat (11/09/2025).

Workshop yang dibuka oleh Sekcam Oebobo ini dihadiri oleh berbagai unsur, di antaranya BPBD Kota Kupang, perwakilan BPBD Provinsi NTT, Babinsa, Bhabinkamtibmas, LPM, Karang Taruna, dan staf kelurahan. Rangkaian acara dimulai dengan pembukaan, doa, menyanyikan lagu Indonesia Raya, sambutan, hingga penyusunan dokumen Rencana Kerja Anggaran (RKA) serta pemberian materi tentang strategi penanggulangan bencana.

Dalam kesempatan tersebut, para peserta aktif berdiskusi dan menyusun langkah-langkah strategis dalam menghadapi potensi bencana di Kota Kupang. Kehadiran unsur TNI melalui Danramil dan Babinsa menegaskan bahwa sinergi antara pemerintah, masyarakat, dan aparat keamanan sangat dibutuhkan dalam membangun kecamatan tangguh bencana yang mandiri dan responsif terhadap berbagai situasi darurat.

Pgs. Danramil 1604-01/Kupang, Kapten Inf Donatus, dalam pernyataannya menegaskan pentingnya kerja sama lintas sektor. “Program Kencana ini sangat strategis dalam meningkatkan kesiapsiagaan masyarakat menghadapi bencana. TNI akan terus bersinergi dengan pemerintah daerah, BPBD, dan seluruh elemen masyarakat untuk mewujudkan lingkungan yang tangguh bencana, aman, dan kondusif,” ungkapnya. (Pendim1604).

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Kodim 1602/Ende Terjunkan Personel Amankan Dua Laga ETMC 2025 Berjalan Kondusif

    Kodim 1602/Ende Terjunkan Personel Amankan Dua Laga ETMC 2025 Berjalan Kondusif

    • calendar_month Minggu, 23 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 9
    • 0Komentar

    Ende, — Rangkaian pertandingan El Tari Memorial Cup (ETMC) Ende 2025 pada Sabtu sore berlangsung dengan aman, tertib, dan kondusif berkat pengamanan terpadu dari TNI, Polri, dan instansi terkait. Kegiatan pengamanan diawali dengan apel gelar pasukan pada pukul 15.30 WITA sebelum pertandingan dimulai.   Apel pengamanan dan pertandingan tersebut dihadiri oleh Ibu Bupati Ende, jajaran […]

  • Babinsa Kodim 1602/Ende Bersama Warga Bangun Aula Serba Guna di Desa Tanazozo

    Babinsa Kodim 1602/Ende Bersama Warga Bangun Aula Serba Guna di Desa Tanazozo

    • calendar_month Selasa, 16 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 21
    • 0Komentar

    Ende, Babinsa Koramil 1602-01/Ende, Serka Iginu Lopes, bersama masyarakat Desa Tanazozo, Kecamatan Nangapanda, Kabupaten Ende, melaksanakan kegiatan karya bakti pembangunan Aula Serba Guna di kantor desa setempat. Kegiatan ini berlangsung mulai pukul 09.00 WITA hingga selesai dan diikuti oleh sejumlah warga serta tukang setempat. Selain kegiatan fisik, Serka Iginu Lopes juga melakukan pengamanan wilayah (Pamwil) […]

  • Rektor UM II Bima Sambut Positif Kunjungan Silaturahmi Dandim, Siap Terima Anggota TNI Kuliah
    NTB

    Rektor UM II Bima Sambut Positif Kunjungan Silaturahmi Dandim, Siap Terima Anggota TNI Kuliah

    • calendar_month Rabu, 31 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Kota Bima _ Pada Selasa, 30 Desember 2025, Letkol Arh. Samuel Asdianto Limbongan, S.Kom., M.Sc., Dandim 1608/Bima melakukan kunjungan silaturahmi ke kampus Universitas Muhammadiyah II Bima yang terletak di Kelurahan Ule, Kecamatan Asakota, Kota Bima, kehadiran Dandim 1608/Bima di sambut rektor dan jajaran akademika universitas. Dalam sambutannya, Rektor Universitas Muhammadiyah II Bima, Dr. Ridwan SH., […]

  • Babinsa Seloto Hadiri Pengumuman dan Penetapan Hasil Seleksi Perangkat Desa

    Babinsa Seloto Hadiri Pengumuman dan Penetapan Hasil Seleksi Perangkat Desa

    • calendar_month Sabtu, 27 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 5
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB – Babinsa Desa Seloto, Koramil 1628-01/Taliwang, Sertu Wildansyah menghadiri rapat pengumuman dan penetapan hasil seleksi panitia penjaringan perangkat Desa Seloto yang berlangsung di Aula Kantor Desa Seloto, Kecamatan Taliwang, Kabupaten Sumbawa Barat, Jumat (26/12/2025) malam. Kegiatan yang dimulai pukul 21.00 WITA tersebut digelar sebagai tahapan akhir proses seleksi perangkat desa, sekaligus untuk […]

  • TNI Hadir di Tengah Masyarakat, Babinsa Ende Bangun Komunikasi di Rukuramba

    TNI Hadir di Tengah Masyarakat, Babinsa Ende Bangun Komunikasi di Rukuramba

    • calendar_month Rabu, 27 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 95
    • 0Komentar

    Ende, 27 Agustus 2025 – Dalam rangka menciptakan keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) serta mempererat hubungan antara TNI dan rakyat, Babinsa Koramil 1602-01/Ende, Serka Piter Kase, melaksanakan kegiatan Monitoring Pengamanan Wilayah (Pamwil) dan Komunikasi Sosial (Komsos) di Dusun Nangaba, Desa Rukuramba, Kecamatan Ende, Kabupaten Ende, Rabu (27/8). Kegiatan yang dimulai pukul 10.10 WITA ini berlangsung […]

  • Dukung  HUT TNI ke-80, Rapat Koordinasi Masyarakat dan Aparat di Woha Berjalan Lancar

    Dukung HUT TNI ke-80, Rapat Koordinasi Masyarakat dan Aparat di Woha Berjalan Lancar

    • calendar_month Selasa, 9 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 24
    • 0Komentar

    Woha,Bima _ Selasa, 09 September 2025, Kapten Cba Iwan Susanto SH, Danramil 1608-04/Woha, menggelar rapat koordinasi bersama Muspika Kecamatan Woha di Aula Kantor Koramil 1608-04/Woha. Rapat ini membahas rencana pelaksanaan kegiatan Karya Bhakti yang akan berlangsung di Pasar Tente, Kecamatan Woha, Kabupaten Bima sebagai bagian dari rangkaian menyambut Hari Ulang Tahun TNI ke-80 tahun 2025. […]

expand_less