Peringati Maulid Nabi Muhammad SAW, Babinsa Taliwang Hadir di SDN 10 Taliwang
- account_circle Rossa Rossa
- calendar_month Jumat, 12 Sep 2025
- comment 0 komentar

Sumbawa Barat, NTB – Dalam rangka memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW, Babinsa Koramil 1628-01/Taliwang, Serka Bustanuddin menghadiri kegiatan yang dilaksanakan di SDN 10 Taliwang, Kelurahan Kuang, Kecamatan Taliwang, Kabupaten Sumbawa Barat, pada Jumat (12/09/2025) pukul 08.00 WITA.
Acara yang diikuti oleh siswa, guru, serta tokoh masyarakat tersebut berlangsung khidmat dan penuh semangat kebersamaan. Turut hadir dalam kegiatan antara lain Kepala Sekolah SDN 10 Taliwang Muksin, S.Pd, Ustad Arifin Seregar, S.Pd.I, Ketua Komite Sekolah M. Rizal, Ibu Karwil Hj. Hibatullah, S.Pd, anggota Koramil 1628-01/Taliwang, dewan guru, staf, serta sekitar 120 siswa.
Adapun susunan acara diawali dengan pembukaan, pembacaan Kalam Ilahi, sambutan Kepala Sekolah dan Ibu Karwil, dilanjutkan dengan ceramah agama yang disampaikan Ustad Arifin Seregar, S.Pd.I, dan ditutup dengan doa bersama.
Kegiatan tersebut berlangsung hingga pukul 09.30 WITA dengan aman, tertib, dan lancar. Kehadiran Babinsa sebagai bentuk dukungan terhadap kegiatan keagamaan sekaligus mempererat silaturahmi dengan pihak sekolah dan masyarakat.
(Pendim 1628/KSB).
- Penulis: Rossa Rossa

Saat ini belum ada komentar