Serda Fransiskus A. Moa Sapa Warga Binaan Lewat Kegiatan Komsos di Wewaria
- account_circle Rossa Rossa
- calendar_month Kamis, 11 Sep 2025
- comment 0 komentar

Ende, Dalam upaya menjaga stabilitas keamanan dan mempererat hubungan dengan masyarakat, Babinsa Koramil 1602-03/Detusoko, Serda Fransiskus A. Moa, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dan Pengamanan Wilayah (Pamwil) di Desa Wolo Oja, Kecamatan Wewaria, Kabupaten Ende.
Kegiatan yang berlangsung pada Sabtu, 10 September 2025, pukul 09.20 WITA ini dilaksanakan dalam bentuk anjangsana dan silaturahmi dengan warga binaan. Dalam suasana penuh keakraban, Babinsa berinteraksi langsung dengan masyarakat guna menyerap aspirasi, memantau situasi wilayah, serta menyampaikan pesan-pesan kamtibmas.
Babinsa menghimbau kepada warga untuk tetap menjaga keamanan lingkungan, saling peduli terhadap kondisi sosial sekitar, dan selalu memperhatikan aspek kesehatan, terutama di tengah kondisi cuaca yang tidak menentu.
Kegiatan ini diikuti oleh sekitar delapan warga setempat yang menyambut positif kehadiran Babinsa. Mereka mengaku senang dan merasa lebih aman dengan kehadiran TNI di tengah-tengah masyarakat.
Komsos dan Pamwil merupakan bagian dari tugas pokok Satuan Komando Kewilayahan (Satkowil) sebagai ujung tombak TNI AD dalam mendekatkan diri dengan masyarakat serta mendukung terwujudnya kemanunggalan TNI dan rakyat.
- Penulis: Rossa Rossa

Saat ini belum ada komentar