Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Uncategorized » Dukung Generasi Muda Yang Sehat, Cerdas dan Produktif, Babinsa Pantau Program MBG

Dukung Generasi Muda Yang Sehat, Cerdas dan Produktif, Babinsa Pantau Program MBG

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Rabu, 10 Sep 2025
  • comment 0 komentar

KODIM 1605/BELU, Komitmen dalam mendukung Program Makan Bergizi Gratis (MBG) sebagai upaya perbaikan gizi masyarakat Indonesia khususnya anak-anak, Babinsa Serda Yeremias Mboa Ghawa Koramil 1605-01/Kota Atambua aktif dalam melakukan pemantauan dan pendampingan pelaksanaan program MBG di wilayah binaannya.

Dalam kegiatan pendampingan dan pemantauan tersebut, sebanyak 417 siswa-siswi SDN Wekatimun, Kelurahan Umanen, Kecamatan Atambua Barat Kabupaten Belu mendapatkan layanan program Makan Bergizi Gratis (MBG), Selasa (9/9/2025).

Keterlibatan TNI khususnya Babinsa di wilayah dalam melakukan pengawasan, pendampingan distribusi ke sekolah-sekolah ini untuk memastikan program MBG dapat berjalan lancar, tepat sasaran, dan kualitasnya terjaga.

Babinsa Serda Yeremias Mboa Ghawa mengatakan, pendampingan yang dilakukannya ini sebagai wujud komitmen TNI dalam mendukung kesejahteraan masyarakat sebagai upaya pemerintah dalam menciptakan generasi yang sehat, cerdas, dan produktif.

“Kegiatan pendampingan yang dilakukan ini untuk memastikan anak-anak mendapatkan asupan gizi yang cukup guna mendukung pertumbuhan fisik dan perkembangan kemampuan anak-anak dalam berpikir” ucap Babinsa Serda Yeremias.

Pada kesempatan itu juga dimanfaatkan oleh Babinsa Serda Yeremias Mboa Ghawa untuk berinteraksi langsung dengan anak-anak tentang menu makanan yang mereka makan, serta menjelaskan kandungan gizi di dalamnya yang bermanfaat bagi tubuh.

Hal ini dilakukan Babinsa pasalnya beberapa anak mungkin belum terbiasa dengan menu makanan yang dimakannya, sehingga perlu diberikan pemahaman, motivasi dan edukasi yang berkelanjutan agar mereka terbiasa dengan menu makanan bergizi yang dimakan.

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Prajurit Kodim 1626/Bangli Jalani Tes Garjas Semester II, Wujud Pembinaan Jasmani yang Berkelanjutan

    Prajurit Kodim 1626/Bangli Jalani Tes Garjas Semester II, Wujud Pembinaan Jasmani yang Berkelanjutan

    • calendar_month Kamis, 23 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 10
    • 0Komentar

    Bangli – Dalam rangka menjaga dan meningkatkan kebugaran jasmani prajurit, Kodim 1626/Bangli melaksanakan Garjas (Kesegaran Jasmani) Periodik Semester II Tahun 2025 bertempat di lapangan Makodim 1626/Bangli, Jalan Brigjen Ngurah Rai No. 69, Kelurahan Kawan, Kecamatan/Kabupaten Bangli,Kamis (23/10/2025) Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kajasrem 163/Wira Satya, Kapten Inf I Made Mahardika, dan diikuti oleh seluruh anggota […]

  • Peran Aktif Babinsa, Distribusi Material Bangunan di Desa Lekunik Berjalan Kondusif

    Peran Aktif Babinsa, Distribusi Material Bangunan di Desa Lekunik Berjalan Kondusif

    • calendar_month Selasa, 6 Jan 2026
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 8
    • 0Komentar

    Rote Ndao – Dalam rangka memastikan keamanan dan kelancaran aktivitas pembangunan di wilayah binaannya, Babinsa Koramil jajaran Kodim 1627/Rote Ndao, Serka Ishak Manafe, melaksanakan kegiatan monitoring wilayah sekaligus pemantauan pendistribusian material bangunan di Desa Lekunik, Kecamatan Lobalain, Kabupaten Rote Ndao, Selasa (6/1/2026) sore. Kegiatan tersebut berlangsung sekitar pukul 17.20 WITA. Dalam pemantauan itu, Serka Ishak […]

  • Satgas Yonif 743/PSY Serahkan Perangkat Audio untuk Gereja GIDI Mulia Papua

    Satgas Yonif 743/PSY Serahkan Perangkat Audio untuk Gereja GIDI Mulia Papua

    • calendar_month Selasa, 18 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 8
    • 0Komentar

    Puncak Jaya, Papua — Sebagai bentuk dukungan terhadap pelayanan rohani di wilayah penugasan, Satgas Yonif 743/PSY menyerahkan satu paket perangkat audio kepada Gereja GIDI di Distrik Mulia, Kab. Puncak Jaya, Senin (17/11/25). Bantuan tersebut diterima langsung oleh Ketua Klasis GIDI Wilayah Yamo, Bapak Pdt. Telius Wonda, di halaman Gereja. Dansatgas Yonif 743/PSY, Letkol Inf Hery […]

  • Kodim 1616/Gianyar Matangkan Pengamanan Jelang Hari Ibu, Bela Negara, dan Tahun Baru 2026

    Kodim 1616/Gianyar Matangkan Pengamanan Jelang Hari Ibu, Bela Negara, dan Tahun Baru 2026

    • calendar_month Kamis, 11 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 6
    • 0Komentar

    Gianyar – Dalam rangka persiapan penyelenggaraan sejumlah agenda penting akhir tahun, yaitu Peringatan Hari Ibu, Hari Bela Negara, Lepas Tahun 2025, serta penyambutan Tahun Baru 2026, Pemerintah Kabupaten Gianyar melaksanakan Rapat Koordinasi bertempat di Ruang Rapat Bagian Tata Pemerintahan dan Kerja Sama Setda Kabupaten Gianyar. Rapat dipimpin oleh Plt. Kabag Tapem, Kadek Wira Kesumanegara, S.H., […]

  • Patroli Malam Babinsa Hu’u Wujudkan Kamtibmas Kondusif di Dompu

    Patroli Malam Babinsa Hu’u Wujudkan Kamtibmas Kondusif di Dompu

    • calendar_month Jumat, 10 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 24
    • 0Komentar

    Dompu,NTB — Dalam rangka meningkatkan keamanan dan ketertiban masyarakat, Babinsa Koramil 1614-03/Hu’u Serda Yahya, melaksanakan kegiatan patroli malam di wilayah binaan pada Jumat malam, 10 Oktober 2025. Kegiatan tersebut merupakan bagian dari tugas pembinaan teritorial yang rutin dilakukan guna memastikan situasi wilayah tetap aman dan kondusif. Patroli malam dilaksanakan dengan menyusuri sejumlah titik rawan dan […]

  • Dekat dengan Rakyat, Babinsa Air Suning Sertu Ruslin Dorong Kolaborasi Desa dan Mahasiswa untuk Kemajuan Wilayah

    Dekat dengan Rakyat, Babinsa Air Suning Sertu Ruslin Dorong Kolaborasi Desa dan Mahasiswa untuk Kemajuan Wilayah

    • calendar_month Jumat, 17 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 15
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat — NTB Babinsa Desa Air Suning, Koramil 1628-03/Seteluk, Sertu Ruslin kembali menunjukkan kepeduliannya terhadap masyarakat binaan. Pada Jumat (17/10/2025) pukul 09.15 WITA, Sertu Ruslin aktif mendampingi kegiatan rapat internal di Kantor Desa Air Suning bersama mahasiswa Universitas Teknologi Sumbawa (UTS) yang tengah melaksanakan Kuliah Kerja Nyata (KKN). Rapat tersebut membahas sinergi antara pemerintah […]

expand_less