Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Uncategorized » Maulid Nabi Perkuat Profesionalisme Personel TNI

Maulid Nabi Perkuat Profesionalisme Personel TNI

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Senin, 8 Sep 2025
  • comment 0 komentar

Kota Bima _ Pada Senin 08 September 2025, Aula Serbaguna Kodim 1608/Bima, menjadi tempat berlangsungnya kegiatan Peringatan Maulid Nabi Besar Muhammad SAW yang diselenggarakan oleh Kodim 1608/Bima beserta jajarannya. Kegiatan bertema “Membangun Karakter Personel TNI Prima Melalui Sunnah Rasulullah” tersebut dihadiri sekitar 100 peserta yang terdiri dari berbagai unsur militer dan pendukung.

Acara dihadiri oleh pejabat penting seperti Kasdim 1608/Bima Mayor Infanteri Asep Okinawa Muas, seluruh perwira staf Kodim 1608/Bima, para Komandan Rayon Militer (Danramil) jajaran Kodim, Ustadz Adi Rahman, M.Pdi, serta seluruh personel TNI dan PNS Kodim 1608/Bima. Kehadiran para tokoh dan personel ini menunjukan pentingnya nilai-nilai keagamaan dan penguatan karakter dalam lingkungan militer.

Rangkaian kegiatan diawali dengan pembacaan Qalam Ilahi oleh PNS Anwar kemudian dilanjutkan dengan sambutan yang dibacakan oleh Kasdim 1608/Bima Mayor Inf. Asep Okinawa Muas. Dalam sambutannya, ia menegaskan peran penting tema maulid yakni membangun karakter personel TNI yang profesional dan berakhlak mulia, yang mengambil teladan dari sunnah Rasulullah SAW. Beliau mengingatkan bahwa kekuatan sejati terletak pada kejujuran, kesabaran, kedisiplinan, dan kepedulian sosial.

Selanjutnya, Ustadz Ade Rahman, M.Pdi., menyampaikan tausiyah yang mengupas makna peringatan Maulid Nabi sebagai momen introspeksi dan penanaman nilai-nilai luhur Rasulullah bagi prajurit TNI. Beliau menekankan pentingnya karakter unggul seperti jujur, amanah, disiplin, berani, dan penuh kasih sayang yang harus melekat dalam diri setiap prajurit. Selain itu, beliau mengingatkan bahwa integritas dan kedisiplinan adalah fondasi utama dalam menjalankan tugas negara dan membina hubungan dengan masyarakat.

Acara ditutup dengan pembacaan doa oleh Ustadz Ade Rahman, M.Pdi, dan sesi foto bersama. Seluruh rangkaian kegiatan berjalan dengan aman dan lancar, meninggalkan kesan mendalam bagi semua peserta dalam memperkuat semangat dan karakter personel TNI Kodim 1608/Bima sesuai dengan nilai-nilai sunnah Rasulullah SAW.

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Menjaga Malam, Menyapa Warga: Cara Koramil Alas Bangun Keamanan dan Kebersamaan

    Menjaga Malam, Menyapa Warga: Cara Koramil Alas Bangun Keamanan dan Kebersamaan

    • calendar_month Rabu, 29 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 11
    • 0Komentar

    Sumbawa, NTB – Dalam upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) serta mempererat hubungan dengan warga binaan, anggota Koramil 1607-04/Alas Kodim 1607/Sumbawa melaksanakan patroli malam di wilayah Kecamatan Alas dan sekitarnya, pada Rabu malam (29/10/2025). Kegiatan patroli malam ini merupakan salah satu bentuk kepedulian TNI terhadap kondisi keamanan di lingkungan masyarakat. Selain memastikan situasi wilayah […]

  • Outing Class, TK Negeri Gema Santi Semarapura Kangin Gelar Kunjungan edukatif Ke Makodim Klungkung

    Outing Class, TK Negeri Gema Santi Semarapura Kangin Gelar Kunjungan edukatif Ke Makodim Klungkung

    • calendar_month Kamis, 23 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 14
    • 0Komentar

    Klungkung,- Suasana tak seperti biasanya terlihat pagi ini di Makodim 1610/Klungkung. Markas TNI yang berlokasi di kelurahan Semarapura Kaja tersebut tampak di penuhi anak-anak TK, Kamis ( 23/10/25 ). Suasana penuh tawa dan canda serta keceriaanpun semakin terlihat jelas, saat ratusan anak TK tersebut disambut hangat oleh prajurit Kodim 1610/Klungkung. Iya, hari ini kita diserbu […]

  • Babinsa Rote Barat Dampingi Mediasi Konflik Penutupan Akses Jalan dan Sumber Air di Desa Bo’a

    Babinsa Rote Barat Dampingi Mediasi Konflik Penutupan Akses Jalan dan Sumber Air di Desa Bo’a

    • calendar_month Sabtu, 25 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 13
    • 0Komentar

    Rote Ndao – Dalam upaya menjaga situasi kamtibmas agar tetap aman dan kondusif, Babinsa Koramil 1627-03/Rote Barat, Pelda Suandrik, melaksanakan pendampingan mediasi konflik antarwarga di Desa Bo’a, Kecamatan Rote Barat, Kabupaten Rote Ndao, pada Sabtu (25/10/2025) pukul 14.30 WITA. Mediasi dilaksanakan di lokasi sumber air RT 006/RW 003, Dusun Ndundao, dan membahas persoalan penutupan akses […]

  • Wujud Kepedulian, Babinsa Sertu M. Ali Dampingi Petani di Kelurahan Malumbi

    Wujud Kepedulian, Babinsa Sertu M. Ali Dampingi Petani di Kelurahan Malumbi

    • calendar_month Selasa, 4 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 8
    • 0Komentar

    NTT-Sumba Timur,Babinsa Koramil 05/Waingapu, Kodim 1601/Sumba Timur,Sertu M. Ali, melaksanakan kegiatan pendampingan kepada masyarakat di Kelurahan Malumbi, Kecamatan Kambera, Kabupaten Sumba Timur,pada Selasa (04/11/2025). Dalam kegiatan tersebut, Babinsa turut membantu petani, Bapak Stefanus Nggaba, bersama warga binaan merontok padi hasil panen. Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya Babinsa dalam mendukung program pemerintah di bidang ketahanan […]

  • Dukung Dunia Pendidikan, Serda Sanusi Mengajar Materi Penjumlahan untuk Siswa Kelas 4 SDN Malawatar

    Dukung Dunia Pendidikan, Serda Sanusi Mengajar Materi Penjumlahan untuk Siswa Kelas 4 SDN Malawatar

    • calendar_month Selasa, 2 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 15
    • 0Komentar

    Lembor, 2 Desember 2025 – Dalam rangka mendukung dunia pendidikan serta mempererat hubungan TNI dengan masyarakat, Babinsa Koramil 1630-02/Lembor Serda Sanusi melaksanakan kegiatan pengajaran di SDN Malawatar, Kelurahan Tangge, Kecamatan Lembor, Kabupaten Manggarai Barat. Pengajaran diberikan kepada siswa kelas 4 SD sebanyak 30 orang dengan materi penjumlahan Matematika. Kegiatan ini mendapat sambutan positif dari pihak […]

  • Patroli Piket Koramil 1628-04/Poto Tano Ciptakan Kamtibmas Kondusif

    Patroli Piket Koramil 1628-04/Poto Tano Ciptakan Kamtibmas Kondusif

    • calendar_month Sabtu, 3 Jan 2026
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 5
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB – Dalam rangka menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas), anggota Koramil 1628-04/Poto Tano melaksanakan kegiatan patroli malam di wilayah Kecamatan Poto Tano, Kabupaten Sumbawa Barat, Jumat malam (02/01/2026). Kegiatan patroli tersebut dilaksanakan oleh personel piket Koramil 1628-04/Poto Tano, Sertu Wiliadi, mulai pukul 21.00 WITA. Patroli menyasar sejumlah titik di wilayah Kecamatan […]

expand_less