Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Uncategorized » Sertu Ibrahim Mau Dukung Ketahanan Pangan di Kecamatan Abad

Sertu Ibrahim Mau Dukung Ketahanan Pangan di Kecamatan Abad

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Sabtu, 6 Sep 2025
  • comment 0 komentar

Babinsa Koramil 1622-01/Kalabahi, Sertu Ibrahim Mau, melaksanakan pemantauan dan pendampingan hanpangan di Desa Pailelang, Kecamatan Abad, Kabupaten Alor, pada Sabtu (6/9/2025) pukul 09.30 Wita. Kegiatan ini dilakukan di lahan sawah milik Bapak Apris Manikari yang juga merupakan anggota kelompok tani (Poktan) Obor.

Dalam kegiatan tersebut, Babinsa bersama pemilik lahan dan anggota Poktan Lestari melaksanakan penanaman padi di sawah seluas kurang lebih 10 petak. Kehadiran Babinsa di tengah masyarakat menjadi wujud dukungan TNI dalam memperkuat ketahanan pangan di wilayah binaannya.

Pendampingan yang dilakukan Sertu Ibrahim tidak hanya sebatas membantu proses penanaman, tetapi juga memastikan kegiatan pertanian berjalan dengan terkoordinasi dan terkendali. Dengan demikian, diharapkan hasil panen dapat lebih optimal serta memberikan manfaat ekonomi bagi masyarakat Desa Pailelang.

Kegiatan penanaman padi yang dilaksanakan secara gotong royong ini sekaligus menunjukkan sinergi antara TNI dan kelompok tani dalam menjaga ketersediaan pangan. Babinsa juga mendorong petani agar terus semangat memanfaatkan lahan pertanian sehingga dapat meningkatkan kesejahteraan keluarga.

Seluruh rangkaian kegiatan berjalan aman, tertib, dan lancar. Pemilik lahan serta para anggota Poktan menyampaikan apresiasi kepada Babinsa yang selalu hadir mendampingi dan memberikan motivasi dalam setiap kegiatan pertanian.

(Pendim1622/Alor)

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Koramil Klungkung Salurkan Bantuan Kolaborasi Kodim Bersama Bunda Obin

    Koramil Klungkung Salurkan Bantuan Kolaborasi Kodim Bersama Bunda Obin

    • calendar_month Selasa, 30 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 23
    • 0Komentar

    Klungkung,- Hadir ditengah-tengah kesulitan masyarakat, Koramil 1610-01/Klungkung kembali bergerak melaksanakan aksi sosial dengan menyalurkan bantuan Alkap harian kepada warga binaan di Banjar Sukaduka Kaliunda Lingkungan Lebah, Kelurahan Semarapura Kangin, Kecamatan/Kabupaten Klungkung, Selasa ( 30/09/25 ). Dipimpin langsung Danramil 1610-01/Klungkung Lettu Cpl Putu Agus, penyaluran bantuan inipun disambut bahagia oleh 4 KK warga Banjar Sukaduka Kaliunda […]

  • Danramil dan Babinsa Kodi Berikan Materi Wasbang untuk Tingkatkan Disiplin Siswa

    Danramil dan Babinsa Kodi Berikan Materi Wasbang untuk Tingkatkan Disiplin Siswa

    • calendar_month Jumat, 18 Jul 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 27
    • 0Komentar

    Suasana semangat kebangsaan begitu terasa di SMK Negeri 1 Ichandaha dan SMA Negri 1 Kodi, saat Danramil 1629-02/Kodi, Kapten Inf Samuel Neno Guba, memberikan pembekalan Wawasan Kebangsaan kepada siswa-siswi baru dalam rangka Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) Tahun Ajaran 2025, Jumat (18/07/2025) Kegiatan ini menjadi agenda rutin sekolah yang bertujuan mempersiapkan peserta didik baru tak […]

  • Jaga Kamtibmas, Babinsa Doromelo Kongkow dan Patroli Bersama Warga Binaan

    Jaga Kamtibmas, Babinsa Doromelo Kongkow dan Patroli Bersama Warga Binaan

    • calendar_month Sabtu, 3 Jan 2026
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Dompu,NTB – Babinsa Desa Doromelo, Koramil 1614-06/Manggelewa, Sertu Rusman melaksanakan kegiatan patroli wilayah pada Sabtu, 03 Januari 2025, bertempat di Dusun Permata Hijau, Desa Doromelo, Kecamatan Manggelewa. Kegiatan diawali dengan kongkow bersama warga binaan sebagai bentuk komunikasi sosial dan silaturahmi guna mempererat hubungan antara Babinsa dengan masyarakat di wilayah binaan. Melalui kegiatan tersebut, Babinsa mengajak […]

  • Babinsa Koramil 1628-01/Taliwang Gelar Patroli Malam, Jaga Ketentraman dan Keamanan Warga

    Babinsa Koramil 1628-01/Taliwang Gelar Patroli Malam, Jaga Ketentraman dan Keamanan Warga

    • calendar_month Kamis, 16 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 14
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB – Dalam rangka menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat, Babinsa Koramil 1628-01/Taliwang, Serda Suaedin, melaksanakan kegiatan patroli malam di sekitar wilayah binaan Koramil pada Kamis (16/10/2025) pukul 21.25 WITA. Kegiatan patroli ini bertujuan untuk memastikan kondisi wilayah tetap aman serta memberikan imbauan kepada warga agar senantiasa menjaga ketentraman dan keamanan lingkungan dalam […]

  • Perangkat Desa Oenaem Resmi Dilantik, Babinsa dan Camat Bisel Hadir Dukung Pemerintahan Desa

    Perangkat Desa Oenaem Resmi Dilantik, Babinsa dan Camat Bisel Hadir Dukung Pemerintahan Desa

    • calendar_month Jumat, 10 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 17
    • 0Komentar

    NTT-Kefamenanu, Jumat 10 Oktober 2025, Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil 1618-04/Bisel, Serda Siprianus Ngasi, menghadiri kegiatan pelantikan perangkat Desa terpilih di Desa Oenaem, Kecamatan Bikomi Selatan, Kabupaten Timor Tengah Utara (TTU), yang berlangsung dengan khidmat dan lancar. Kegiatan pelantikan ini dipimpin langsung oleh Kepala Desa Oenaem dan turut dihadiri oleh Camat Bikomi Selatan, pendamping desa […]

  • Babinsa Tampekan Rakit Rak Ayam Petelur, Dukung Ketahanan Pangan Desa

    Babinsa Tampekan Rakit Rak Ayam Petelur, Dukung Ketahanan Pangan Desa

    • calendar_month Minggu, 14 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 9
    • 0Komentar

    Buleleng – Dalam rangka mendukung program ketahanan pangan nasional, Babinsa Desa Tampekan Koramil 1609-06/Banjar, Sertu Gusti Putu Satriawan, bersama Perbekel Desa Tampekan beserta staf melaksanakan kegiatan perakitan tempat ayam petelur, Sabtu (13/12/2025). Kegiatan tersebut berlangsung mulai pukul 08.30 Wita, bertempat di Gedung Wantia Desa Tampekan, Kecamatan Banjar, Kabupaten Buleleng. Perakitan rak ayam petelur ini merupakan […]

expand_less