Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Uncategorized » Sinergi TNI, Polri, Linmas, dan Pecalang Desa Taman Perkuat Keamanan Lewat Patroli Malam

Sinergi TNI, Polri, Linmas, dan Pecalang Desa Taman Perkuat Keamanan Lewat Patroli Malam

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Kamis, 4 Sep 2025
  • comment 0 komentar

Badung – Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) di wilayah binaan, Babinsa Desa Taman bersama Babinkamtibmas, Linmas Desa Taman, serta Pecalang Desa Adat Taman melaksanakan patroli rutin malam hari. Kegiatan ini menyasar wilayah Desa Taman, Kecamatan Abiansemal, Kabupaten Badung.

Patroli malam ini dipimpin langsung oleh Babinsa Desa Taman, Serka I Nyoman Subrata, bersama Babinkamtibmas Aiptu I Made Darsana, didukung Linmas Desa Taman serta Pecalang Desa Adat Taman. Kehadiran gabungan unsur aparat keamanan dan masyarakat adat ini menjadi bukti sinergi dalam menjaga stabilitas keamanan di desa.

Pelaksanaan patroli ini bertujuan untuk Menjaga stabilitas keamanan,ketertiban di wilayah binaan dan Menjalin komunikasi yang baik kepada masyarakat Desa Taman pada malam hari. Mencegah terjadinya tindak kriminalitas seperti pencurian, perkelahian, maupun gangguan keamanan lainnya. Mengawasi aktivitas masyarakat di area publik seperti pasar tradisional, warung, serta pemukiman penduduk. Meningkatkan kesadaran masyarakat agar ikut berperan aktif dalam menjaga keamanan lingkungan.

Selama kegiatan berlangsung, situasi kamtibmas di Desa Taman terpantau aman, tertib, dan kondusif. Tidak ditemukan adanya tindak kriminalitas maupun gangguan keamanan.
Warga Desa Taman menyambut baik kehadiran patroli malam tersebut. Mereka merasa lebih aman sekaligus berkomitmen untuk lebih aktif berpartisipasi dalam menjaga lingkungan. Dalam dialog bersama masyarakat, Babinsa dan Babinkamtibmas juga menyampaikan pesan penting agar warga segera melapor apabila menemukan aktivitas mencurigakan atau kejadian yang berpotensi menimbulkan gangguan keamanan.

Babinsa Desa Taman, Serka I Nyoman Subrata, menegaskan bahwa patroli rutin ini merupakan bentuk pengabdian TNI bersama unsur terkait untuk memberikan perlindungan nyata kepada masyarakat.

“Kegiatan patroli malam ini adalah wujud komitmen kami dalam menjaga keamanan dan kenyamanan masyarakat. Keamanan bukan hanya tanggung jawab aparat, tetapi juga memerlukan dukungan seluruh warga. Dengan sinergi Babinsa, Babinkamtibmas, Linmas, Pecalang, dan masyarakat, kita bisa mencegah potensi gangguan kamtibmas sejak dini,” tegas Serka I Nyoman Subrata.

Kegiatan patroli malam yang berlangsung dari pukul 22.00 WITA hingga 01.00 WITA ini berakhir dalam keadaan aman, tertib, dan lancar. Kehadiran aparat bersama pecalang di lapangan semakin memperkuat rasa aman masyarakat serta menegaskan pentingnya sinergi semua pihak dalam menciptakan lingkungan yang kondusif.
(Pendim 1611/Badung)

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Sambut Hari Juang TNI AD Ke-80, Kodim Belu Gelar Baksos Donor Darah Peduli Sesama

    Sambut Hari Juang TNI AD Ke-80, Kodim Belu Gelar Baksos Donor Darah Peduli Sesama

    • calendar_month Rabu, 10 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 13
    • 0Komentar

    KODIM 1605/BELU, Dalam rangka menyambut Hari Juang TNI AD ke-80 tahun 2025, Komando Distrik Militer 1605/Belu melaksanakan kegiatan bhakti sosial kesehatan berupa donor darah yang berlangsung di Aula Darma Andika Makodim 1605/Belu, Kabupaten Belu, Rabu (10/12/2025). Kegiatan donor darah yang bekerjasama dengan RST Atambua dan Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Belu ini diikuti oleh personel […]

  • Posyandu Rutin di Abianbase Hadirkan 45 Balita, Babinsa Turut Kawal Kegiatan

    Posyandu Rutin di Abianbase Hadirkan 45 Balita, Babinsa Turut Kawal Kegiatan

    • calendar_month Sabtu, 13 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 20
    • 0Komentar

    Gianyar – Abianbase, Sabtu (13/9/2025) Babinsa Abianbase, Koramil 1616-01/Gianyar Serka I Gusti Ngurah Mudnyana mendampingi pelaksanaan kegiatan Posyandu Balita yang dilaksanakan di Banjar Kaje Kauh, Kelurahan Abianbase. Kegiatan ini turut dihadiri oleh Lurah Abianbase I Ketut Sutarsana, S.T., Kepala Lingkungan Kaja Kauh Gusti Ngurah Wiradarma, serta Bidan Kelurahan Abianbase Ida Ayu Puspita Dewi. Posyandu Balita […]

  • Pastikan Ibadah Malam Natal 2025 Kondusif, Forkopimda Klungkung Gelar Patroli Gabungan

    Pastikan Ibadah Malam Natal 2025 Kondusif, Forkopimda Klungkung Gelar Patroli Gabungan

    • calendar_month Kamis, 25 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Klungkung,- Dalam rangka menciptakan keamanan, ketertiban dan kondusifitas perayaan Ibadah malam Natal tahun 2025 di wilayah Kabupaten Klungkung, Forkopimda Klungkung menggelar Patroli Gabungan, Rabu ( 24/12/25 ). Dipimpin langsung Bupati Klungkung I Made Satria, patroli gabungan ini diikuti oleh Forkopimda serta instansi dan pihak terkait, termasuk didalamnya Kodim 1610/Klungkung yang dihadiri Pasiops Kapten Inf Ketut […]

  • Pengamanan dan Pemantauan Pelabuhan Pantai Baru Kondusif pada Keberangkatan KMP Kalibodri

    Pengamanan dan Pemantauan Pelabuhan Pantai Baru Kondusif pada Keberangkatan KMP Kalibodri

    • calendar_month Kamis, 4 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 15
    • 0Komentar

    Rote Ndao, 4 Desember 2025 — Aktivitas bongkar muat dan keberangkatan kapal di Pelabuhan ASDP Pantai Baru, Desa Ofalangga, Kecamatan Pantai Baru, pada Kamis (04/12) berlangsung tertib dan aman. Kegiatan ini dipantau langsung oleh Babinsa Koramil 1627-02/PB, Sertu Andri Muskananfola, sebagai bagian dari tugas rutin pengamanan dan monitoring wilayah pesisir yang menjadi jalur transportasi laut […]

  • Babinsa Timuhun Dan Kamasan, Gelar Pengamanan Upacara Keagamaan

    Babinsa Timuhun Dan Kamasan, Gelar Pengamanan Upacara Keagamaan

    • calendar_month Rabu, 6 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 22
    • 0Komentar

    Klungkung,- Sebagai wujud nyata peran aktif dan pelayanan aparat kewilayahan dalam kegiatan di wilayah binaan, Babinsa Timuhun Koramil 1610-02/Banjarangkan Serda Kadek Dwi Awan dan Kopda Kadek Agus Babinsa Kamasan Koramil 1610-01/Klungkung melaksanakan pengamanan upacara keagamaan di wilayah binaan masing-masing, Rabu ( 06/08/25 ). Keberadaan dua Babinsa ini adalah untuk memastikan jalannya upacara keagamaan tersebut aman, […]

  • Babinsa Tegallalang Turut Kawal Prosesi Adat di Desa Keliki Agar Berjalan Tertib dan Lancar

    Babinsa Tegallalang Turut Kawal Prosesi Adat di Desa Keliki Agar Berjalan Tertib dan Lancar

    • calendar_month Selasa, 21 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 10
    • 0Komentar

    Gianyar – Payangan, Selasa (21/10/2025) Sebagai bentuk dukungan terhadap kelancaran kegiatan adat di wilayah binaannya, Babinsa Desa Keliki Koramil 1616-06/Tegallalang Sertu Dewa Made Sudiarta bersama Pecalang Desa Adat Keliki melaksanakan kegiatan pengamanan dan pengaturan arus lalu lintas dalam rangka upacara Ngeresigana dan Mendem Pedagingan, yang merupakan bagian dari rangkaian menyambut upacara Piodalan di Pura Puseh/Desa […]

expand_less