Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Uncategorized » Silaturahmi dan Kebugaran, Kodim Gianyar Gelar Jalan Santai dan Senam Aerobik

Silaturahmi dan Kebugaran, Kodim Gianyar Gelar Jalan Santai dan Senam Aerobik

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Rabu, 3 Sep 2025
  • comment 0 komentar

Gianyar – Rabu (3/9/2025) Dalam rangka menyambut dan memeriahkan HUT TNI ke-80, Kodim 1616/Gianyar menggelar kegiatan olahraga bersama berupa jalan sehat yang dipusatkan di area perkotaan Gianyar. Kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Dandim 1616/Gianyar Letkol Kav Rizal Wijaya, S.H., M.I.P., serta diikuti oleh tamu undangan, Ibu-ibu Persit Kartika Chandra Kirana Cabang XXXV, dan seluruh personel Kodim 1616/Gianyar.

Dalam sambutannya, Dandim 1616/Gianyar menyampaikan terima kasih kepada keluarga besar Kodim 1616/Gianyar atas kebersamaan dan antusiasme dalam kegiatan tersebut. “Kegiatan ini kita laksanakan untuk mempererat silaturahmi sekaligus menjaga kebugaran bersama. Selain jalan sehat, kami juga menyediakan doorprize, senam aerobik, dan berbagai perlombaan untuk menambah semarak acara. Semoga melalui kegiatan ini semangat kebersamaan dan pengembangan potensi wilayah dapat terus terjalin dengan baik,” ungkap Dandim.

Jalan sehat dilepas langsung oleh Dandim bersama para tamu undangan dengan rute kurang lebih 3 km, usai jalan sehat, kegiatan dilanjutkan dengan coffee break dan senam aerobik bersama. Suasana semakin meriah saat pembacaan doorprize dan pelaksanaan berbagai perlombaan, di antaranya lomba memindahkan belut berpasangan, lomba estafet karet gelang oleh ibu-ibu, lomba makan biskuit tanpa menggunakan tangan, serta lomba ketangkasan lompat Dar Der Dor. Seluruh kegiatan berlangsung penuh semangat, kekompakan, dan kegembiraan.

Di penghujung acara, Dandim 1616/Gianyar menyerahkan hadiah kepada para pemenang lomba serta doorprize utama, sekaligus menyampaikan apresiasi kepada seluruh anggota, Persit, dan tamu undangan atas terselenggaranya olahraga bersama dalam rangka menyambut HUT TNI ke-80 yang berlangsung meriah dan penuh kebersamaan.

Hadir dalam kegiatan tersebut, Bupati Gianyar yang diwakili Asisten III I Ketut Pasek Lanang Sadia, Ap., M.Ag., Dandim 1616/Gianyar Letkol Kav Rizal Wijaya, S.H., M.I.P., Kasdim 1616/Gianyar Letkol Arh Pande Made Sudarta (Har), Danyon Zipur 18/YKR Letkol Czi Zaenal Abidin, S.I.P., M.I.P., para Perwira Staf dan Danramil jajaran Kodim 1616/Gianyar, anggota Persit KCK Cab. XXXV Kodim 1616/Gianyar beserta keluarga besar Kodim 1616/Gianyar.

(Pendim 1616/Gianyar)

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Gelar Perayaan Safaran, Pantai Kusamba Diserbu Ratusan Masyarakat

    Gelar Perayaan Safaran, Pantai Kusamba Diserbu Ratusan Masyarakat

    • calendar_month Rabu, 20 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 101
    • 0Komentar

    Klungkung,- Suasana tak seperti biasa terlihat jelas di Pantai Kusamba, Kamis ( 20/08/25) sore. Ratusan masyarakat dari Desa Kampung Kusamba dan Kampung Gelgel, Kecamatan Klungkung, Kabupaten Klungkung tampak tumpah ruah memadati lokasi tersebut. Ditengah ratusan warga tampak pula aparat TNI dan Polri serta PK3 Kampung Kusamba dan Kampung Gelgel bersiaga melaksanakan pengamanan. Sore ini masyarakat […]

  • “Koramil 1608-01/Rasanae Kawal Program Makan Bergizi Gratis di Monggonao”
    NTB

    “Koramil 1608-01/Rasanae Kawal Program Makan Bergizi Gratis di Monggonao”

    • calendar_month Kamis, 20 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 9
    • 0Komentar

    Kota Bima _ Pada Kamis, 20 November 2025, Serka Iksan Babinsa Kelurahan Monggonao dari Koramil 1608-01/Rasanae ikut mendampingi kegiatan pembagian Makan Bergizi Gratis (MBG) di wilayah Kelurahan Monggonao, Kecamatan Mpunda, Kota Bima. Kegiatan yang diselenggarakan oleh SPPG ini membagikan 2.634 paket makan bergizi kepada siswa dari berbagai jenjang sekolah. Pembagian dilakukan secara bertahap mulai pukul […]

  • Babinsa Kodim 1602/Ende Dukung Stabilitas Kamtibmas Melalui Monitoring dan Komsos di Wilayah Binaan

    Babinsa Kodim 1602/Ende Dukung Stabilitas Kamtibmas Melalui Monitoring dan Komsos di Wilayah Binaan

    • calendar_month Selasa, 21 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 35
    • 0Komentar

    Ende, Babinsa Koramil 1602-04/Maurole, Sertu Clementino P. Dasilva, melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (komsos) dan pemantauan wilayah (pamwil) di Desa Kebesani Dusun Nuapu 1, Kecamatan Detukeli, Kabupaten Ende. Kegiatan ini berlangsung mulai pukul 10.00 WITA hingga selesai dan berjalan dengan aman, lancar, serta tertib. Kegiatan tersebut bertujuan untuk memantau keamanan wilayah guna mewujudkan ketertiban dan keamanan […]

  • Semangat Siswa SD IT Imam Safi’i Saat Dapat Pelatihan PBB Dari Babinsa

    Semangat Siswa SD IT Imam Safi’i Saat Dapat Pelatihan PBB Dari Babinsa

    • calendar_month Senin, 27 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 5
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat — NTB, Dalam suasana pagi yang cerah, halaman SD IT Imam Safi’i Kelurahan Bugis, Kecamatan Taliwang, tampak dipenuhi semangat dan antusiasme para siswa. Senin (27/10/2025) pukul 08.00 Wita, dua anggota Koramil 1628-01/Taliwang, Serda Ruslin dan Serda Muhaimin, hadir memberikan pelatihan Peraturan Baris-Berbaris (PBB) kepada para pelajar. Kegiatan ini bukan sekadar melatih gerakan fisik […]

  • Sertu Jordi Pimpin Seleksi Paskibraka di Kecamatan Sabu Timur

    Sertu Jordi Pimpin Seleksi Paskibraka di Kecamatan Sabu Timur

    • calendar_month Selasa, 15 Jul 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 37
    • 0Komentar

    NTT – SABU RAIJUA — Dalam rangka mempersiapkan pelaksanaan upacara peringatan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-80 pada 17 Agustus 2025, Babinsa Sabu Timur Koramil 1604-08/Sabu Raijua, Sertu Jordi Nara Haba, melaksanakan kegiatan seleksi calon Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) tingkat Kecamatan Sabu Timur. Selasa (15/07/2025). Kegiatan seleksi ini berlangsung di tiga sekolah, yaitu SMA Kristen […]

  • Semangat Kebersamaan Satgas Pamtas dalam Karya Bakti di Masjid Al-Mujahidin Kefamenanu

    Semangat Kebersamaan Satgas Pamtas dalam Karya Bakti di Masjid Al-Mujahidin Kefamenanu

    • calendar_month Selasa, 2 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 26
    • 0Komentar

    Selasa 2 September 2025, Kefamenanu – Dalam semangat kebersamaan yang penuh makna, Satgas Pamtas RI-RDTL sektor barat Yonarhanud 15/DBY melaksanakan kegiatan karya bakti yang sangat berarti di Masjid Al-Mujahidin. Kegiatan ini bertujuan untuk membongkar bangunan lama yang telah menjadi saksi bisu perjalanan umat, guna direhap dan diubah menjadi ruang istirahat yang nyaman bagi para takmir […]

expand_less