Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Uncategorized » Harga Pangan Terjangkau, Solusi Pemerintah Kabupaten Bima Hadapi Kondisi Ekonomi Sulit

Harga Pangan Terjangkau, Solusi Pemerintah Kabupaten Bima Hadapi Kondisi Ekonomi Sulit

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Sabtu, 30 Agt 2025
  • comment 0 komentar

Bima _ Sabtu, 30 Agustus 2025, Kantor Camat Bolo, Kabupaten Bima, menjadi lokasi pelaksanaan Gerakan Pangan Murah Serentak, sebuah kegiatan yang diselenggarakan Pemerintah Kabupaten Bima dalam rangka memperingati HUT RI ke-80. Hadir dalam acara tersebut Danramil 1608-02/Bolo, Lettu Inf Mustamin Hidayat S.sos beserta sejumlah pejabat lainnya untuk mendukung kelancaran dan keamanan acara.

Beberapa tokoh penting turut hadir dalam kegiatan ini, antara lain Wakil Bupati Bima, dr. Irfan, Wakapolres Kabupaten Bima, Kompol Saogi Sujana Angsar, Camat Bolo, Dra. Hj. Arabiah, Kapolsek Bolo AKP Nurdin, serta Kepala Desa dari seluruh Kecamatan Bolo. Kehadiran tokoh-tokoh tersebut menandakan sinergi antar instansi pemerintah dalam menjalankan program yang bermanfaat bagi masyarakat.

Acara dimulai pukul 09.00 Wita dengan penjualan bahan pangan murah meliputi beras 5 kg senilai Rp57.000, minyak goreng Rp17.000, dan gula Rp17.000. Kehadiran masyarakat cukup antusias, terutama mereka yang membutuhkan bantuan terkait harga bahan pokok yang masih cukup tinggi. Penyaluran pangan murah ini menjadi solusi jangka pendek dalam meringankan beban masyarakat di tengah kondisi ekonomi saat ini.

Dalam kesempatan tersebut, Wakil Bupati Bima, dr. Irfan, melakukan video conference (Vikon) dengan Menteri Pertanian sebelum memberi sambutan. Ia menegaskan, “Masyarakat kita ada yang mampu dan ada yang tidak mampu, makanya Bapak Presiden melaksanakan gerakan pangan murah serentak di seluruh Indonesia. Dengan adanya gerakan ini, harga beras yang mahal bisa ditekan agar masyarakat yang tidak mampu dapat membelinya.” Ia juga mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang berkontribusi atas terselenggaranya kegiatan ini.

Kegiatan berjalan tertib, lancar, dan aman berkat koordinasi semua pihak yang terlibat, termasuk pengamanan dari aparat Koramil Bolo dan Polsek. Gerakan Pangan Murah Serentak ini diharapkan dapat terus digelar sebagai bentuk kepedulian pemerintah kepada seluruh lapisan masyarakat dalam memperingati momen kemerdekaan bangsa.

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Brigade Pangan Resmi Dibentuk, Babinsa Tiga Desa Siap Perkuat Ketahanan Pangan Sumbawa
    NTB

    Brigade Pangan Resmi Dibentuk, Babinsa Tiga Desa Siap Perkuat Ketahanan Pangan Sumbawa

    • calendar_month Selasa, 2 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 12
    • 0Komentar

    Sumbawa, NTB — Anggota Koramil 1607-02/Empang yang terdiri dari Babinsa Desa Sepayung, Babinsa Desa Selante, dan Babinsa Desa Barang Kolong menghadiri kegiatan Rapat Pembentukan Brigade Pangan yang digelar di Aula Pertemuan Balai Penyuluhan Pertanian (BPP) Kecamatan Plampang, Kabupaten Sumbawa, Selasa (2/12/2025).   Kegiatan rapat ini diinisiasi oleh BPP Kecamatan Plampang sebagai langkah strategis dalam memperkuat […]

  • TNI Hadir di Tengah Petani, Babinsa Pahunga Lodu Dorong Peningkatan Hasil Pertanian

    TNI Hadir di Tengah Petani, Babinsa Pahunga Lodu Dorong Peningkatan Hasil Pertanian

    • calendar_month Selasa, 9 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 36
    • 0Komentar

    NTT-Sumba Timur,Babinsa Koramil 03/Pahunga Lodu, Kodim 1601/Sumba Timur, Pratu Anton Ndima melaksanakan kegiatan pendampingan ketahanan pangan bersama masyarakat di Desa Lambakara, Kecamatan Pahunga Lodu pada Selasa (09/09/2025). Kegiatan ini merupakan wujud nyata peran Babinsa dalam mendukung program pemerintah di bidang ketahanan pangan, sekaligus mempererat hubungan TNI dengan masyarakat. Dengan adanya pendampingan ini diharapkan masyarakat dapat […]

  • Sinergi TNI-Polri dan Pecalang, Piodalan Pura Puseh Sepang Berjalan Aman dan Tertib

    Sinergi TNI-Polri dan Pecalang, Piodalan Pura Puseh Sepang Berjalan Aman dan Tertib

    • calendar_month Rabu, 8 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 22
    • 0Komentar

    Busungbiu ,Buleleng – Selasa, 7 Oktober 2025 – Babinsa Desa Sepang bersama unsur keamanan lainnya melaksanakan pengamanan intensif terhadap kegiatan keagamaan Piodalan Sabha Serah Kuum di Pura Puseh Desa Adat Sepang. Pengamanan ini bertujuan untuk memastikan kelancaran, ketertiban, dan keamanan perayaan yang berlangsung dari tanggal 7 hingga 9 Oktober 2025. Kegiatan pengamanan ini dimulai pada […]

  • Babinsa Desa Air Suning Dorong Semangat Religius Warga Lewat Lomba Shalawatan

    Babinsa Desa Air Suning Dorong Semangat Religius Warga Lewat Lomba Shalawatan

    • calendar_month Senin, 29 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 20
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat – NTB, Babinsa Desa Air Suning, Koramil 1628-03/Seteluk, Sertu Ruslin, turut hadir sekaligus memberikan dukungan penuh pada acara penutupan Lomba Shalawatan tingkat Dusun di Desa Air Suning, Kecamatan Seteluk, Kabupaten Sumbawa Barat, Minggu (28/9/2025) malam. Acara yang digelar dengan penuh kekhidmatan ini dihadiri oleh Camat Seteluk, Kepala Desa Air Suning, Kepala KUA Seteluk, […]

  • Kodim Tabanan-Bulog Konsisten Hadirkan Beras SPHP untuk Masyarakat Tabanan

    Kodim Tabanan-Bulog Konsisten Hadirkan Beras SPHP untuk Masyarakat Tabanan

    • calendar_month Minggu, 24 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 21
    • 0Komentar

    Tabanan – Dalam rangka menjaga stabilitas pangan dan membantu masyarakat mendapatkan kebutuhan pokok dengan harga terjangkau, Kodim 1619/Tabanan terus menunjukkan peran aktifnya melalui kerja sama dengan Perum Bulog. Kali ini, bantuan pangan berupa beras SPHP (Stabilisasi Pasokan dan Harga Pangan) disalurkan di Desa Samsam, Kec. Kerambitan, Minggu (24/8/2025) Sebanyak 4 ton beras SPHP didistribusikan kepada […]

  • Babinsa Koramil 1601-04 Fasilitasi Penyelesaian Konflik Pertanahan
    NTT

    Babinsa Koramil 1601-04 Fasilitasi Penyelesaian Konflik Pertanahan

    • calendar_month Senin, 25 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 26
    • 0Komentar

    NTT-Sumba Timur,Babinsa Koramil 04/Tabundung, Kodim 1601/Sumba Timur Kopda Kuat Waluyo melaksanakan pendampingan kegiatan mediasi sengketa tanah antara Bapak Natan dengan Bapak Toni yang bertempat di Desa Tawui, Kecamatan Pinupahar, Kabupaten Sumba Timur,pada hari Senin (25/08/2025). Dalam pelaksanaan mediasi tersebut, Babinsa hadir bersama Camat Pinupahar beserta staf kecamatan. Kehadiran Babinsa bertujuan untuk memberikan dukungan dalam menjaga […]

expand_less