Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Uncategorized » Kolaborasi Lintas Sektoral di Tambora, TNI-Polri Bersama Balai TN Perkuat Kesadaran Masyarakat

Kolaborasi Lintas Sektoral di Tambora, TNI-Polri Bersama Balai TN Perkuat Kesadaran Masyarakat

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Jumat, 29 Agt 2025
  • comment 0 komentar

Dompu, NTB – Komandan Kodim 1614/Dompu, Letkol Czi Janu Hendarto, S.E., didampingi oleh Pasi Intel Kodim 1614/Dompu, Kapten Inf Adisan, bersama Kapolres Dompu, AKBP Sodikin Fahrojin Nor, S.I.K., mendampingi Kepala Balai Taman Nasional Tambora, Abdul Azis Bakri, S.Pi., M.Si., dalam kegiatan silaturahmi dengan tokoh agama dan Pemerintah Desa Tambora, Kecamatan Pekat, Kabupaten Dompu, Jumat (29/8/2025).

Kegiatan berlangsung sejak pagi hingga sore hari, dimulai dari kunjungan ke Pura Agung Tambora. Rombongan disambut oleh Mangku Gede Tambora, yang menyampaikan apresiasi atas kehadiran pimpinan TNI, Polri, dan Balai TN Tambora di wilayahnya. Ia menegaskan komitmen untuk bermitra dalam menjaga kelestarian alam Taman Nasional Tambora sekaligus memperkokoh kerukunan antar umat beragama.

Menanggapi hal itu, Dandim 1614/Dompu Letkol Czi Janu Hendarto menegaskan bahwa kehadirannya bersama jajaran TNI adalah bentuk dukungan penuh terhadap upaya pelestarian alam. Menurutnya, keberadaan hutan Tambora bukan hanya aset ekologis, tetapi juga memiliki nilai strategis bagi kehidupan masyarakat Dompu dan generasi mendatang.

“Kami bersama TNI-Polri siap berdiri di garda terdepan bersama masyarakat untuk mencegah dan menghentikan praktik ilegal logging maupun perambahan hutan yang dapat merusak kawasan Taman Nasional Tambora. Sinergi ini harus dijaga demi kelestarian alam dan keharmonisan hidup bermasyarakat,” tegas Dandim.

Selepas menunaikan Salat Jumat di Masjid Pancasila, rombongan melanjutkan silaturahmi dengan Kepala Desa Tambora, Johansyah. Dalam dialognya, Kades menyampaikan bahwa kunjungan ini menjadi bukti keseriusan pemerintah dan aparat dalam menjaga hutan Tambora. Ia berharap dukungan TNI-Polri dapat semakin menguatkan masyarakat untuk tidak terlibat dalam aktivitas ilegal yang merusak lingkungan.

Pasi Intel Kodim 1614/Dompu, Kapten Inf Adisan, yang turut mendampingi kegiatan, menambahkan bahwa jajaran intelijen TNI akan terus memantau dan melakukan langkah preventif guna menekan potensi gangguan keamanan maupun perusakan hutan. “Kami akan selalu hadir di tengah masyarakat, memastikan keamanan wilayah terjaga dan masyarakat ikut serta dalam menjaga alam Tambora,” ujarnya.

Sementara itu, Kepala Balai TN Tambora menegaskan bahwa selain menjaga ekosistem, pihaknya juga mendorong pengembangan pariwisata berbasis konservasi. Menurutnya, potensi wisata Tambora sangat besar jika dikelola dengan baik, sehingga dapat memberikan manfaat ekonomi bagi masyarakat sekitar tanpa merusak lingkungan.

Kegiatan silaturahmi ditutup dengan penegasan bersama dari Kepala Balai, Dandim 1614/Dompu, Kapolres Dompu, serta unsur Forkopimcam agar masyarakat bersatu dalam menjaga kelestarian hutan. Rangkaian kegiatan berjalan aman, tertib, dan penuh keakraban hingga sore hari.

Dengan adanya sinergi lintas sektor ini, diharapkan kesadaran masyarakat untuk menjaga Taman Nasional Tambora semakin meningkat, sekaligus mendukung program pemerintah dalam menjadikan kawasan Tambora sebagai pusat konservasi sekaligus destinasi wisata unggulan di NTB.

(Pendim1614/Dompu)

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Babinsa Serda Roni Riberu Beri Arahan Moral dan Disiplin di SMPN 2 Sonimanu

    Babinsa Serda Roni Riberu Beri Arahan Moral dan Disiplin di SMPN 2 Sonimanu

    • calendar_month Kamis, 25 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 20
    • 0Komentar

    Rote Ndao – Pada hari Kamis, 25 September 2025 pukul 10.30 Wita, bertempat di SMPN 2 Desa Sonimanu Kecamatan Pantai Baru Kabupaten Rote Ndao, Babinsa Koramil 1627-02/Pantai Baru, Serda Roni Riberu, melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (Komsos) sekaligus monitoring wilayah binaan. Dalam kesempatan tersebut, Babinsa turut hadir di ruang kelas IX dan memberikan pengajaran serta arahan […]

  • Gotong Royong TNI, Polri, dan Warga Ciptakan Akses Jalan yang Lebih Baik

    Gotong Royong TNI, Polri, dan Warga Ciptakan Akses Jalan yang Lebih Baik

    • calendar_month Rabu, 10 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 27
    • 0Komentar

    NTB – Sumbawa, Rabu (10/09/2025) – Koramil 1607-06/Lape Lopok kembali menunjukkan komitmennya dalam mendukung kebersihan lingkungan dan memperkuat kebersamaan dengan masyarakat melalui pelaksanaan karya bakti bersama warga. Kegiatan tersebut dilaksanakan sepanjang jalan sejauh 5 km dari perbatasan Desa Tatede hingga Desa Pungkit, Kecamatan Lopok, Kabupaten Sumbawa. Kegiatan karya bakti dimulai pada pukul 07.00 WITA, dipimpin […]

  • Babinsa Koramil 1614-02 Kempo Dorong Ketahanan Pangan Lewat Pendampingan Panen

    Babinsa Koramil 1614-02 Kempo Dorong Ketahanan Pangan Lewat Pendampingan Panen

    • calendar_month Jumat, 29 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 29
    • 0Komentar

    Dompu, NTB – Babinsa Koramil 1614-02/Kempo, Serka Iradat, pada Sabtu (30/8/2025) melaksanakan kegiatan pendampingan panen bawang merah di Dusun Doro Ala, Desa Kempo, Kabupaten Dompu. Kehadiran Babinsa dalam aktivitas pertanian ini merupakan bagian dari tugas teritorial TNI AD untuk mendukung ketahanan pangan nasional serta memastikan kesejahteraan masyarakat, khususnya para petani. Dalam kesempatan tersebut, Serka Iradat […]

  • Komsos Babinsa dan Warga Faifua Wujudkan Hubungan Harmonis dan Kondusif

    Komsos Babinsa dan Warga Faifua Wujudkan Hubungan Harmonis dan Kondusif

    • calendar_month Sabtu, 22 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 26
    • 0Komentar

    Rote Timur, 22 November 2025 — Dalam rangka memperkuat pembinaan teritorial serta menjaga kedekatan emosional dengan masyarakat binaan, Babinsa Koramil 1627-02/Rote Timur, Sertu Beny Cardoso, melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (Komsos) dengan warga atas nama Bapak Anton Paky di Desa Faifua, Kecamatan Rote Timur, Kabupaten Rote Ndao. Kegiatan tersebut berlangsung pada Sabtu, 22 November 2025, pukul […]

  • Satgas TMMD Terus Kebut Sasaran Tambahan RTLH di Desa Kiraman

    Satgas TMMD Terus Kebut Sasaran Tambahan RTLH di Desa Kiraman

    • calendar_month Selasa, 12 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 25
    • 0Komentar

    NTT,ALOR, Alor Selatan – Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-125 Kodim 1622/Alor terus menunjukkan komitmen membantu masyarakat melalui sasaran tambahan renovasi Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) di Desa Kiraman, Kecamatan Alor Selatan. Pada Selasa (12/8/2025) sejak pukul 08.00 WITA hingga selesai, Satgas TMMD melaksanakan pengerjaan dua sasaran renovasi yang berlokasi di rumah Ibu Martina […]

  • Sinergi TNI-Polri dan Pemda, Kodim 1602/Ende Hadiri Apel Siaga Bencana Tahun 2025 di Ende

    Sinergi TNI-Polri dan Pemda, Kodim 1602/Ende Hadiri Apel Siaga Bencana Tahun 2025 di Ende

    • calendar_month Selasa, 4 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 11
    • 0Komentar

    Ende, – Kodim 1602/Ende turut serta dalam kegiatan Apel Kesiapan Tanggap Darurat Bencana Hidrometeorologi Tingkat Polres Ende Tahun 2025 yang digelar di Lapangan Apel Polres Ende, Jalan Pahlawan, Kelurahan Potulando, Kecamatan Ende Tengah, Kabupaten Ende, pada Selasa (4/11/2025) pukul 07.30 WITA. Kegiatan apel gelar pasukan tersebut dipimpin langsung oleh Kapolres Ende AKBP I Gede Ngurah […]

expand_less