Babinsa Kelusa Dukung Peningkatan Kapasitas Linmas Desa
- account_circle Rossa Rossa
- calendar_month Jumat, 29 Agt 2025
- comment 0 komentar

Gianyar – Kelusa, Jumat (29/8/2025)
Dalam upaya meningkatkan kapasitas anggota Linmas, Babinsa Desa Kelusa Koramil 1616-07/Payangan Serma I Wayan Yasa bersama Bhabinkamtibmas Desa Kelusa Aiptu I Wayan Muriana melaksanakan pembinaan peningkatan kemampuan Linmas Desa Kelusa, bertempat di Ruang Rapat Kantor Desa Kelusa, Kecamatan Payangan, Kabupaten Gianyar.
Kegiatan diawali dengan sambutan Perbekel Desa Kelusa I Wayan Ardika yang menyampaikan bahwa pelaksanaan pembinaan ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan Linmas, dengan dukungan anggaran yang bersumber dari dana BHP.
Dalam kesempatan itu, Babinsa Desa Kelusa menegaskan bahwa tugas pokok Linmas adalah melaksanakan perlindungan masyarakat, membantu aparat pemerintah dalam menjaga keamanan, ketentraman dan ketertiban, serta mendukung kegiatan sosial kemasyarakatan. Babinsa juga mengingatkan agar Linmas senantiasa melaporkan setiap permasalahan sekecil apapun kepada Babinsa maupun Bhabinkamtibmas.
Sementara itu, Bhabinkamtibmas Desa Kelusa menambahkan bahwa sesuai dengan Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 10 Tahun 2009, Linmas memiliki peran penting dalam penanganan ketenteraman, ketertiban dan keamanan penyelenggaraan Pemilu. Selain itu, Linmas juga dibekali pengetahuan dan keterampilan dalam penanganan bencana guna meminimalisir dampak yang ditimbulkan.
Sebagai penutup kegiatan, Babinsa bersama Bhabinkamtibmas memberikan latihan dasar Peraturan Baris Berbaris (PBB) serta keterampilan bela diri taktis kepada anggota Linmas.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut Perbekel Desa Kelusa I Wayan Ardika, Ketua BPD Desa Kelusa Cokorda Rai Astawa, Ketua LPM Desa Kelusa I Made Suardiana, Kelian Dinas se-Desa Kelusa, Babinsa Desa Kelusa Serma I Wayan Yasa, Bhabinkamtibmas Desa Kelusa Aiptu I Wayan Muriana, serta anggota Linmas Desa Kelusa.
(Pendim 1616/Gianyar)
- Penulis: Rossa Rossa

Saat ini belum ada komentar