Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Uncategorized » Desa Karumbu Jadi Nominee Desa Berkinerja Baik dalam Konvergensi Stunting

Desa Karumbu Jadi Nominee Desa Berkinerja Baik dalam Konvergensi Stunting

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Kamis, 28 Agt 2025
  • comment 0 komentar

Bima,_ Pada hari Rabu, 27 Agustus 2025, Danpos Ramil Langgudu Serma Abdullah mewakili Danramil menghadiri kegiatan verifikasi konvergensi lomba desa tingkat nasional. Kegiatan ini diselenggarakan di halaman kantor Desa Karumbu, Kecamatan Langgudu, Kabupaten Bima, dalam rangka pencegahan dan penurunan stunting tahun 2025.

Turut hadir dalam kegiatan ini sejumlah pejabat penting, antara lain Ketua Tim Verifikasi Konvergensi Stunting Pusat Bapak Doktor Julkarnain dengan rombongan, Sekretaris Dinas DPMD Provinsi NTB Bapak Teguh Gatot Yuwono, Asisten II Kabupaten Bima Bapak Iwan Setiawan, serta perwakilan dari Camat Langgudu, Kapolsek, Dinkes, dan kepala desa setempat. Masyarakat serta tokoh agama dan adat desa Karumbu juga Anggota posramil langgudu ikut mendukung acara tersebut.

Rangkaian kegiatan dimulai dengan pembukaan dan pengibaran bendera melalui lagu Indonesia Raya, dilanjutkan dengan sambutan dari perwakilan Bupati Bima, Gubernur NTB, dan Ketua Tim Verifikasi Pusat. Setelah itu, dilakukan doa bersama sebagai bentuk harapan agar kegiatan berjalan lancar dan sukses.

Kelompok verifikator dari pusat kemudian melakukan pengecekan kesiapan verifikasi lapangan terhadap nominasi desa berkinerja baik dalam konvergensi pencegahan dan penurunan stunting. Pemeriksaan berlangsung di Posyandu Desa Karumbu sebagai lokasi utama kegiatan.

Seluruh rangkaian kegiatan berlangsung aman dan lancar berkat dukungan Anggota Posramil Langgudu. Kegiatan ini diharapkan dapat mendorong upaya bersama pemerintah dan masyarakat untuk menurunkan angka stunting, khususnya di wilayah Kabupaten Bima dan sekitarnya.

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Koramil 1607-06 All Out Dukung Pasar Murah untuk Warga

    Koramil 1607-06 All Out Dukung Pasar Murah untuk Warga

    • calendar_month Rabu, 13 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 19
    • 0Komentar

    NTB – SUMBAWA – Danramil 1607-06/Lape Lopok, Lettu Inf Hasanudin, menghadiri rapat koordinasi di Aula Kantor Kecamatan Lopok membahas rencana pelaksanaan Pasar Murah yang digelar untuk membantu meringankan beban masyarakat, Rabu (13/8/2025). Rapat yang dipimpin oleh Camat Lopok ini dihadiri unsur Forkopimcam, perangkat desa, serta pihak penyelenggara. Dalam pembahasan, disepakati bahwa kegiatan pasar murah akan […]

  • Kodim 1602/Ende Salurkan 113 Ton Beras Murah untuk Stabilkan Harga Pangan

    Kodim 1602/Ende Salurkan 113 Ton Beras Murah untuk Stabilkan Harga Pangan

    • calendar_month Jumat, 26 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 22
    • 0Komentar

    Ende, Dalam rangka mendukung program Gerakan Pangan Murah (GPM) dan membantu menstabilkan harga bahan pokok di wilayah, Kodim 1602/Ende bersama Koperasi Kartika Buterpra serta seluruh jajaran Koramil telah berhasil menyalurkan sebanyak 113 ton beras SPHP (Stabilisasi Pasokan dan Harga Pangan) kepada masyarakat Kabupaten Ende. Pendistribusian ini dimulai sejak 11 Agustus 2025 dan berlangsung secara bertahap […]

  • Babinsa Koramil Bolo Gelar Ronda Malam untuk Jaga Keamanan Desa
    NTB

    Babinsa Koramil Bolo Gelar Ronda Malam untuk Jaga Keamanan Desa

    • calendar_month Selasa, 11 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 15
    • 0Komentar

    Bolo _ Pada Senin, 10 November 2025, para Babinsa dari Koramil 1608-02/Bolo melaksanakan ronda malam di beberapa desa binaan di wilayah Kecamatan Bolo dan Madapangga, Kabupaten Bima. Kegiatan ini bertujuan untuk menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan serta memberikan edukasi kepada masyarakat, khususnya anak muda dan orang tua, agar terhindar dari kebiasaan merugikan seperti mengonsumsi minuman […]

  • Babinsa Serda Junaidin Pimpin Patroli Siskamling di Kecamatan Sape dan Lambu
    NTB

    Babinsa Serda Junaidin Pimpin Patroli Siskamling di Kecamatan Sape dan Lambu

    • calendar_month Jumat, 14 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Sape _ Kamis malam, tanggal 13 November 2025, Serda Junaidin selaku Babinsa Desa Sari bersama seorang anggota Koramil 1608-03/Sape melaksanakan kegiatan Patroli Siskamling. Kegiatan ini bertujuan untuk memantau situasi wilayah dan mengantisipasi perkembangan situasi khususnya selama musim hujan di wilayah Kecamatan Sape dan Kecamatan Lambu, Kabupaten Bima. Dalam kegiatan ini hadir pula 2 anggota Koramil, […]

  • Tali Kasih TNI, Kapten Inf. Wayan Nada Pimpin Jajaran Melayat Tokoh Agama di Desa Kekeran.

    Tali Kasih TNI, Kapten Inf. Wayan Nada Pimpin Jajaran Melayat Tokoh Agama di Desa Kekeran.

    • calendar_month Rabu, 29 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 12
    • 0Komentar

    Buleleng,Busungbiu 29 Oktober 2025 – Komandan Rayon Militer 1609-07/Busungbiu, Kapten Inf. Wayan Nada, melaksanakan kegiatan melayat sebagai bentuk tali kasih, solidaritas, dan dukungan moral terhadap keluarga duka di wilayahnya. Melayat ke rumah duka Almarhumah Ida Pandita Empu Istri Dwija Witaraga Sanyasa, yang merupakan Ibunda dari Perbekel Desa Kekeran, Komang Eva Wahyu Diatmika. Almarhumah meninggal dunia […]

  • Koramil 1609-07/Busungbiu Hadir dan Dukung Penuh Gerakan Buleleng Bersih Sampah Plastik Dirangkaikan dengan HUT PGRI ke-80

    Koramil 1609-07/Busungbiu Hadir dan Dukung Penuh Gerakan Buleleng Bersih Sampah Plastik Dirangkaikan dengan HUT PGRI ke-80

    • calendar_month Jumat, 21 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 13
    • 0Komentar

    Busungbiu, Buleleng – Komando Rayon Militer “Koramil 1609-07/Busungbiu menunjukkan komitmen kuat dalam mendukung pelestarian lingkungan hidup dan kebersihan wilayah dengan berpartisipasi aktif dalam kegiatan “Gerakan Buleleng Bersih Sampah Plastik” yang dirangkaikan dengan peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) ke-80. Kegiatan aksi kebersihan ini dilaksanakan pada hari Jumat, 21 November 2025, mulai […]

expand_less