Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Uncategorized » Babinsa Koramil 1627-02/Pantai Baru Dampingi Pemberian Makanan Bergizi untuk 2.452 Siswa

Babinsa Koramil 1627-02/Pantai Baru Dampingi Pemberian Makanan Bergizi untuk 2.452 Siswa

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Selasa, 26 Agt 2025
  • comment 0 komentar

Rote Ndao, 26 Agustus 2025 – Babinsa Koramil 1627-02/Pantai Baru, Serda Roni Riberu bersama Koptu Mesak Foeh, melaksanakan pendampingan kegiatan pemberian makanan sehat bergizi kepada siswa-siswi mulai dari tingkat TK, PAUD, SD, SMP hingga SMA di wilayah Kecamatan Pantai Baru, Kabupaten Rote Ndao.

Kegiatan ini berlangsung di Yayasan Sasando Abadi Desa Ofalangga sejak pukul 07.00 WITA, diselenggarakan oleh pihak ketiga bekerjasama dengan BGN RI melalui program Makan Bergizi Gratis (MBG). Sebanyak 2.452 anak menjadi sasaran pendistribusian makanan sehat yang tersebar di berbagai sekolah, dengan rincian 278 siswa TK/PAUD, 862 siswa SD, 562 siswa SMP, serta 750 siswa SMA/SMK.

Proses penyiapan dan pendistribusian makanan didukung oleh 48 personel tim MBG, terdiri dari 42 orang tenaga dapur dan 6 orang tim distribusi. Menu yang disajikan adalah nasi kuning, telur orak-arik, tahu, lalapan ketimun, dan buah semangka, yang diharapkan mampu menambah asupan gizi serta semangat belajar anak-anak.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Babinsa Koramil 1627-02/Pantai Baru, Bhabinkamtibmas, tim MBG, serta para kepala sekolah dan guru dari sekolah-sekolah penerima manfaat. Kehadiran Babinsa menunjukkan dukungan nyata TNI AD dalam mendampingi program sosial yang bertujuan meningkatkan kesehatan generasi muda di wilayah binaan.

Melalui kegiatan ini, diharapkan tercipta sinergi positif antara aparat TNI, pemerintah, lembaga pendidikan, serta pihak ketiga dalam mendukung tumbuh kembang anak bangsa melalui asupan gizi yang sehat dan bergizi.

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Dandim Buleleng Ikut Semarakkan Lovina Festival 2025, Perkuat Sinergi TNI dan Pemerintah Daerah

    Dandim Buleleng Ikut Semarakkan Lovina Festival 2025, Perkuat Sinergi TNI dan Pemerintah Daerah

    • calendar_month Jumat, 25 Jul 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 38
    • 0Komentar

    Buleleng, (24/7) — Komandan Kodim 1609/Buleleng, Letkol Czi Ibnu Ria Indrawan, S.H., M.Han, turut menghadiri pembukaan Lovina Festival 2025 yang digelar di Spice Beach Club, Desa Kaliasem, Kecamatan Banjar. Festival tahunan kebanggaan Kabupaten Buleleng ini mengangkat tema “The Magical Lovina”, dengan tujuan mempromosikan kekayaan alam, budaya, dan potensi pariwisata wilayah Bali Utara. Acara yang dihadiri […]

  • Babinsa dan Bhabinkamtibmas Dukung LKPPD 2024 di Desa Gheoghoma Ende Utara
    NTT

    Babinsa dan Bhabinkamtibmas Dukung LKPPD 2024 di Desa Gheoghoma Ende Utara

    • calendar_month Selasa, 29 Jul 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 29
    • 0Komentar

    Ende Utara, Babinsa Koramil 1602-01/Ende melaksanakan kegiatan Puldata Teritorial, Komsos dan Pamwil dengan menghadiri Musyawarah Desa (Musdes) dalam rangka penyampaian Laporan Keterangan Penyelenggaraan Pemerintah Desa (LKPPD) Tahun Anggaran 2024 di Desa Gheoghoma, Kecamatan Ende Utara, Kabupaten Ende. Kegiatan yang dimulai pukul 09.45 WITA ini berlangsung di Aula Kantor Desa Gheoghoma dan dihadiri oleh berbagai unsur […]

  • Babinsa dan Bhabinkamtibmas Desa Lamusung Ajak Warga Jaga Kebersihan Lingkungan

    Babinsa dan Bhabinkamtibmas Desa Lamusung Ajak Warga Jaga Kebersihan Lingkungan

    • calendar_month Jumat, 9 Jan 2026
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 3
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB – Dalam rangka meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap pentingnya kebersihan lingkungan, Babinsa Desa Lamusung Koramil 1628/Sumbawa Barat, Serda Lalu Rupawan, bersama Bhabinkamtibmas melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (Komsos) dengan warga setempat, Jumat (09/01/2026). Kegiatan yang berlangsung sekitar pukul 09.00 WITA tersebut dilakukan dengan cara menyambangi warga secara langsung. Dalam kesempatan itu, Babinsa dan Bhabinkamtibmas […]

  • PT. Asabri Cabang Kupang Berikan Sosialisasi Bagi Prajurit TNI, Polri, ASN, Persit dan Bhayangkari Di Belu

    PT. Asabri Cabang Kupang Berikan Sosialisasi Bagi Prajurit TNI, Polri, ASN, Persit dan Bhayangkari Di Belu

    • calendar_month Kamis, 28 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 90
    • 0Komentar

    KODIM 1605/BELU, PT. Asabri (Persero) Kantor Cabang Kupang memberikan sosialisasi program Asabri bagi anggota Polri, Prajurit TNI, ASN, Kemhan TNI/Polri beserta Ibu-ibu Persit dan Bhayangkari yang berlangsung di Aula Darma Andika Makodim 1605/Belu, Kabupaten Belu, Rabu (27/8/2025). Hadir dalam kegiatan tersebut, Dandim 1605/Belu Letkol Arh Andi Yunus, S.I.P, Ketua Persit KCK Cabang XVI Dim 1605/Belu […]

  • ‎Kopka Khaeri Muniadi Ajak Warga Sembalun Jaga Keamanan dan Kepedulian Sosial

    ‎Kopka Khaeri Muniadi Ajak Warga Sembalun Jaga Keamanan dan Kepedulian Sosial

    • calendar_month Rabu, 8 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 21
    • 0Komentar

    ‎Lombok Timur – Babinsa Koramil 1615-10/Sembalun, Kopka Khaeri Muniadi, melaksanakan kegiatan patroli malam bersama masyarakat di wilayah Dusun Lendang Luar Barat, Desa Sembalun, Kecamatan Sembalun, Kabupaten Lombok Timur, pada Selasa malam (07/10/2025). ‎ ‎Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya TNI dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, serta mempererat hubungan antara Babinsa dengan warga binaannya. ‎ […]

  • Babinsa Koramil Monta Tegaskan Pentingnya Keharmonisan dan Ketertiban Warga

    Babinsa Koramil Monta Tegaskan Pentingnya Keharmonisan dan Ketertiban Warga

    • calendar_month Sabtu, 10 Jan 2026
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 5
    • 0Komentar

    Monta _ Pada Jumat, 9 Januari 2026, Babinsa Koramil 1608-07/Monta melaksanakan patroli dan ronda malam di wilayah binaan. Serka Maman, Babinsa Desa Parado Wane, mengajak warga mempererat hubungan sosial dan menghindari perilaku negatif seperti narkoba dan pencurian, guna menciptakan keharmonisan lingkungan. Sertu Sahruddin di Desa Simpasai mengingatkan warga untuk menjaga silaturahmi dan melaporkan tamu asing […]

expand_less