Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Uncategorized » ASN Kodim Tabanan a.n Lasinem Resmi Purna Tugas, Upacara Dipimpin  Langsung Oleh Dandim

ASN Kodim Tabanan a.n Lasinem Resmi Purna Tugas, Upacara Dipimpin  Langsung Oleh Dandim

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Senin, 25 Agt 2025
  • comment 0 komentar

Tabanan – Komandan Kodim 1619/Tabanan Letkol Inf Trijuang Danarjati, S.A.P., M.I.P., memimpin upacara purna tugas kepada Aparatur Sipil Negara (ASN) Kodim Tabanan atas nama Lasinem yang berlangsung di halaman Makodim Tabanan, Desa Dajan Peken, Kec/Kab. Tabanan, Senin (25/8/2025).

Upacara purna tugas tersebut dilaksanakan sebagai bentuk penghargaan dan penghormatan atas pengabdian serta dedikasi Lasinem selama mengabdikan diri sebagai ASN di lingkungan Kodim 1619/Tabanan. Selama bertahun-tahun bertugas, Lasinem telah memberikan sumbangsih nyata dalam mendukung kelancaran tugas pokok satuan.

Dalam amanatnya, Dandim 1619/Tabanan Letkol Inf Trijuang Danarjati, S.A.P., M.I.P., menyampaikan rasa terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada Lasinem atas loyalitas, dedikasi, serta pengabdian tanpa pamrih selama bertugas.

“Purna tugas bukanlah akhir dari pengabdian, melainkan awal dari pengabdian yang baru di tengah masyarakat. Atas nama keluarga besar Kodim 1619/Tabanan, saya mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Ibu Lasinem atas pengabdian, dedikasi, dan loyalitasnya selama ini. Semoga kesehatan, kebahagiaan, serta kesuksesan selalu menyertai di masa purna tugas,” ucap Dandim.

Acara ditutup dengan pemberian cenderamata oleh Dandim Tabanan kepada Lasinem sebagai bentuk kenang-kenangan dan penghargaan dari keluarga besar Kodim 1619/Tabanan. Suasana haru menyelimuti jalannya kegiatan ketika seluruh personel memberikan salam perpisahan.

Dengan digelarnya upacara purna tugas ini, diharapkan dapat menjadi teladan bagi personel lain untuk selalu menanamkan jiwa pengabdian dan semangat kerja, serta memberikan motivasi dalam melaksanakan tugas pokok Kodim Tabanan demi pengabdian terbaik kepada bangsa dan negara.

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Koptu Ardiwin Gelar Komsos Bahas Pentingnya Lingkungan Bersih

    Koptu Ardiwin Gelar Komsos Bahas Pentingnya Lingkungan Bersih

    • calendar_month Senin, 6 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 19
    • 0Komentar

    NTT-KUPANG, – Babinsa Desa Bitobe Koramil 1604-03/Naikliu, Koptu Ardiwin melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (Komsos) bersama Kepala Desa dan masyarakat setempat di Desa Bitobe, Kecamatan Amfoang Tengah, Kabupaten Kupang. Dalam kegiatan tersebut, Babinsa bersama warga membahas pentingnya menjaga kebersihan lingkungan sebagai upaya menciptakan desa yang sehat dan nyaman bagi seluruh warganya. Senin (06/10/2025). Koptu Ardiwin menyampaikan […]

  • Babinsa Karijawa dan Warga Gotong Royong Pengecoran Tiang Kantor Kelurahan
    NTB

    Babinsa Karijawa dan Warga Gotong Royong Pengecoran Tiang Kantor Kelurahan

    • calendar_month Sabtu, 1 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 9
    • 0Komentar

    Udayana.com – Dompu, NTB — Sabtu (1/11/2025) Babinsa Koramil 1614-01/Dompu, Serka Hermansyah, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) bersama warga binaan dan perangkat kelurahan di Kantor Kelurahan Karijawa, Kecamatan Dompu. Kegiatan ini bertujuan mempererat hubungan silaturahmi antara Babinsa, aparatur kelurahan, dan masyarakat setempat. Dalam kegiatan tersebut, Serka Hermansyah bersama warga melaksanakan kerja bakti dan gotong royong […]

  • Koramil 1628-03/Seteluk Tingkatkan Patroli Malam untuk Jaga Keamanan Wilayah

    Koramil 1628-03/Seteluk Tingkatkan Patroli Malam untuk Jaga Keamanan Wilayah

    • calendar_month Jumat, 12 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 5
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB – Koramil 1628-03/Seteluk terus menunjukkan komitmennya dalam menjaga keamanan dan kenyamanan masyarakat di wilayah Kecamatan Seteluk. Pada Jumat, (12/12/2025), pukul 21,30 Wita anggota piket Koramil Sertu M. Nasir melaksanakan patroli malam mulai pukul 21.00 WITA. Patroli tersebut dilakukan dengan menyisir sejumlah titik strategis di wilayah Seteluk guna memastikan situasi tetap kondusif serta […]

  • Bersihkan Pangkalan Koramil, Anggota Koramil Kobalima Wujudkan Lingkungan Yang Bersih

    Bersihkan Pangkalan Koramil, Anggota Koramil Kobalima Wujudkan Lingkungan Yang Bersih

    • calendar_month Sabtu, 22 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 9
    • 0Komentar

    KODIM 1605/BELU, Dalam upaya menjaga kebersihan dan kenyamanan lingkungan sekitar Makoramil, Personil Babinsa Koramil 1605-05/Kobalima melaksanakan pembersihan disekitaran pangkalan Koramil yang berada di Kecamatan Kobalima, Kabupaten Malaka, pada Jumat (21/11/2025).   Kegiatan pembersihan pangkalan Koramil ini dilakukan usai pelaksanaan kegiatan apel pagi yang rutin dilaksanakan setiap hari yang di ambil oleh Piket Koramil Serka Servandus […]

  • TNI Hadir di Tengah Rakyat, Babinsa Ingatkan Warga Sakubatun Tak Mudah Terprovokasi

    TNI Hadir di Tengah Rakyat, Babinsa Ingatkan Warga Sakubatun Tak Mudah Terprovokasi

    • calendar_month Rabu, 10 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 26
    • 0Komentar

    Rote Ndao, 10 September 2025 – Dalam rangka memperkuat kemanunggalan TNI dengan rakyat, Babinsa Koramil 1627-03/Batutua, Pratu Fandri Lofa, melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (Komsos) sekaligus monitoring wilayah binaan di Dusun Tuambian, Desa Sakubatun, Kecamatan Rote Barat Daya, Kabupaten Rote Ndao, pada Rabu (10/09/2025) pukul 13.00 WITA. Kegiatan ini merupakan bagian dari tugas pokok Babinsa sebagai […]

  • Wujud Kemanunggalan TNI–Rakyat, Babinsa Kawangu Bantu Tanam Jagung

    Wujud Kemanunggalan TNI–Rakyat, Babinsa Kawangu Bantu Tanam Jagung

    • calendar_month Senin, 29 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 12
    • 0Komentar

    NTT – Sumba Timur. Babinsa Koramil 05/Waingapu, Kodim 1601/Sumba Timur,Sertu Antonius K, melaksanakan kegiatan pendampingan kepada masyarakat di wilayah binaannya.yang bertempat di Kampung Prai Kilimbatu, Kelurahan Kawangu, Kecamatan Pandawai,Pada Senin (29/12/2025). Adapun kegiatan yang dilakukan Babinsa adalah membantu warga dalam menanam jagung di Kampung Prai Kilimbatu. Kehadiran Babinsa di tengah masyarakat merupakan bentuk nyata kemanunggalan […]

expand_less