Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Uncategorized » Babinsa Aimoli Dampingi Petani Bersihkan Lahan Tomat

Babinsa Aimoli Dampingi Petani Bersihkan Lahan Tomat

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Sabtu, 23 Agt 2025
  • comment 0 komentar

Alor Barat Laut – Babinsa Desa Aimoli dan Desa Alaang, Kecamatan Alor Barat Laut, Kabupaten Alor, Serda Husni Karim, melaksanakan kegiatan pendampingan pertanian bersama kelompok tani setempat. Kegiatan tersebut berlangsung pada Sabtu (23/8/2025) pukul 08.30 Wita di lahan pertanian milik Kelompok Tani Citra yang dikelola oleh Ibu Agripa, dengan fokus pada pembersihan tanaman holtikultura berupa tomat.

Dalam kegiatan itu, Serda Husni Karim turut membantu petani membersihkan lahan yang telah ditanami, sekaligus melakukan pemantauan perkembangan tanaman. Upaya tersebut bertujuan untuk mendukung produktivitas pertanian masyarakat serta menjaga ketahanan pangan di wilayah binaannya. Luas lahan yang diolah mencapai 2 are dan keseluruhan telah ditanami tomat.

Hadir dalam kegiatan tersebut yakni Babinsa Desa Aimoli Serda Husni Karim bersama Ibu Agripa selaku pemilik lahan sekaligus anggota Kelompok Tani Citra. Dengan metode bakti dan observasi, Babinsa berperan aktif memberikan pendampingan langsung agar proses pembersihan lahan berjalan efektif dan sesuai harapan petani.

Kegiatan gotong royong ini berlangsung dengan terkoordinir dan terkendali, serta mendapat apresiasi dari masyarakat. Ibu Agripa selaku pemilik lahan menyampaikan terima kasih atas perhatian dan bantuan yang diberikan Babinsa. Menurutnya, pendampingan dari TNI sangat membantu petani, khususnya dalam meningkatkan hasil produksi pertanian holtikultura.

Secara keseluruhan, kegiatan pembersihan lahan holtikultura bersama Babinsa berjalan dengan tertib, aman, dan lancar. Kehadiran Babinsa dalam kegiatan tersebut menjadi wujud nyata sinergi antara TNI dan masyarakat dalam membangun kemandirian pangan serta mempererat hubungan kekeluargaan antara aparat teritorial dengan warga binaan.

(Pendim1622/Alor)

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Kodim 1602/Ende Bersinergi dengan Polres Ende dalam Apel Gelar Pasukan Operasi Patuh Turangga 2025

    Kodim 1602/Ende Bersinergi dengan Polres Ende dalam Apel Gelar Pasukan Operasi Patuh Turangga 2025

    • calendar_month Senin, 14 Jul 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 40
    • 0Komentar

    Ende, 14 Juli 2025 – Polres Ende menggelar Apel Gelar Pasukan dalam rangka Operasi Patuh Turangga Tahun Anggaran 2025, yang berlangsung di Lapangan Apel Polres Ende, Jalan Pahlawan, Kelurahan Potulando, Kecamatan Ende Tengah, Kabupaten Ende, pada Senin pagi pukul 08.15 WITA. Apel dipimpin langsung oleh Kapolres Ende, AKBP I Gede Ngurah Joni M., S.H., S.I.K., […]

  • Satgas Pamtas Yonarmed 12 Kostrad Didik Generasi Muda di Perbatasan

    Satgas Pamtas Yonarmed 12 Kostrad Didik Generasi Muda di Perbatasan

    • calendar_month Senin, 13 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 16
    • 0Komentar

    Belu, – Dalam upaya mencerdaskan generasi muda di wilayah perbatasan, personel Pos Turiskain Satgas Pamtas RI-RDTL Sektor Timur Yonarmed 12 Kostrad melaksanakan kegiatan pengajaran dan pendidikan di SDN 1 Turiskain, Desa Maumutin, Kecamatan Raihat, Kabupaten Belu. Kegiatan ini menjadi bentuk nyata kepedulian Satgas dalam membantu meningkatkan kualitas pendidikan anak-anak di daerah terpencil perbatasan. Para prajurit […]

  • Babinsa Kadindi Atas Intensifkan Ronda Malam untuk Perkuat Keamanan Desa
    NTB

    Babinsa Kadindi Atas Intensifkan Ronda Malam untuk Perkuat Keamanan Desa

    • calendar_month Kamis, 27 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 9
    • 0Komentar

    Pekat, NTB – Koramil 1614-05/Pekat kembali melaksanakan kegiatan ronda malam sebagai bagian dari upaya menjaga keamanan dan ketertiban wilayah pada Kamis, 27 November 2025. Kegiatan ini dilakukan untuk memastikan situasi Desa Kadindi Atas tetap kondusif, khususnya pada waktu malam hari. Babinsa Desa Kadindi Atas, Sertu Sukrin, terjun langsung ke Dusun Pusaka untuk melaksanakan ronda malam […]

  • Babinsa Pekat Pimpin Gotong Royong Bersihkan Lingkungan Kantor Desa Karombo

    Babinsa Pekat Pimpin Gotong Royong Bersihkan Lingkungan Kantor Desa Karombo

    • calendar_month Jumat, 19 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 6
    • 0Komentar

    Pekat, NTB – Babinsa Koramil 1614-05/Pekat Kodim 1614/Dompu Desa Karombo, Sertu Irwan, melaksanakan kegiatan gotong royong bersama warga binaan di Dusun Ladore, Desa Karombo, Jumat (19/12/2025) sekitar pukul 10.00 WITA. Kegiatan gotong royong tersebut merupakan bagian dari upaya Babinsa dalam melaksanakan pembinaan teritorial serta menjalin hubungan yang harmonis antara TNI dan masyarakat di wilayah binaan. […]

  • Babinsa Koramil 02 Hadir Dampingi Peletakan Batu Pertama Poskesdes Desa Lisepu’u

    Babinsa Koramil 02 Hadir Dampingi Peletakan Batu Pertama Poskesdes Desa Lisepu’u

    • calendar_month Kamis, 20 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 8
    • 0Komentar

    Ende, – Pembangunan Pos Kesehatan Desa (Poskesdes) di Kantor Desa Lisepu’u, Kecamatan Wolowaru, Kabupaten Ende resmi dimulai hari ini dengan kegiatan peletakan batu pertama yang berlangsung khidmat dan tertib.   Kegiatan yang digelar di Aula Kantor Desa Lisepu’u ini dimulai pada pukul 09.00 Wita dan dihadiri oleh sejumlah pejabat serta tokoh masyarakat setempat. Rangkaian acara […]

  • Musdes Khusus KDMP Desa Salama, Babinsa Tegaskan Komitmen Pengawalan Program

    Musdes Khusus KDMP Desa Salama, Babinsa Tegaskan Komitmen Pengawalan Program

    • calendar_month Rabu, 26 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 6
    • 0Komentar

    Manggarai, 26 November 2025 — Babinsa Koramil 1612-02/Reok, Praka Firmansyah, menghadiri Musyawarah Desa Khusus Kelompok Dasar Masyarakat Penerima (KDMP) Desa Salama yang digelar di Kantor Desa Lante. Kegiatan tersebut menjadi forum penting dalam memastikan ketepatan sasaran program pemberdayaan masyarakat di wilayah setempat. Musyawarah desa ini dihadiri oleh Kepala Desa Lante, perwakilan TAMP Kabupaten Manggarai, Babinsa […]

expand_less