Penyuluhan Kamtibmas 2025 di Benteng Tengah, Kopda Hanan Tekankan Peran Aktif Warga
- account_circle Rossa Rossa
- calendar_month Kamis, 21 Agt 2025
- comment 0 komentar

Riung, Ngada Babinsa Koramil 1625-01/Bajawa, Kopda Hanan, menghadiri kegiatan Penyuluhan Keamanan, Ketertiban, dan Kesejahteraan Masyarakat tingkat Kelurahan Benteng Tengah Tahun 2025 yang diselenggarakan di Aula Kantor Lurah Benteng Tengah, Kecamatan Riung, Kabupaten Ngada, pada hari Kamis (21/8).
Kegiatan ini dihadiri oleh Kaplsek Riung berbagai elemen masyarakat, termasuk aparat kelurahan, tokoh masyarakat, tokoh agama. Tujuan utama penyuluhan ini adalah untuk meningkatkan pemahaman masyarakat tentang pentingnya menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan, serta mendorong partisipasi aktif dalam upaya peningkatan kesejahteraan bersama.
Dalam sambutannya, Kopda Hanan menyampaikan pentingnya peran serta seluruh lapisan masyarakat dalam menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif. Ia juga menekankan bahwa Babinsa sebagai aparat teritorial TNI siap mendukung dan bersinergi dengan pemerintah kelurahan serta masyarakat dalam menjaga stabilitas wilayah.
“Kegiatan seperti ini sangat penting untuk membangun kesadaran bersama. Keamanan dan kesejahteraan bukan hanya tanggung jawab pemerintah, tetapi juga menjadi tanggung jawab kita bersama sebagai warga negara,” ujar Kopda Hanan.
Selain sesi penyuluhan, kegiatan ini juga menjadi ajang diskusi antara warga dengan aparat mengenai berbagai permasalahan sosial di lingkungan sekitar, termasuk upaya pencegahan tindak kriminalitas, peningkatan ekonomi masyarakat, serta pembinaan generasi muda.(Pendim Ngada)
- Penulis: Rossa Rossa

Saat ini belum ada komentar