Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Uncategorized » Dandim 1614/Dompu Sosialisasi Pembangunan Yon-TP Doroncanga di Pekat

Dandim 1614/Dompu Sosialisasi Pembangunan Yon-TP Doroncanga di Pekat

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Kamis, 21 Agt 2025
  • comment 0 komentar

Dompu, NTB – Komando Distrik Militer (Kodim) 1614/Dompu menggelar sosialisasi rencana pembangunan Batalyon Teritorial Pertanian (Yon-TP) Doroncanga di Desa Soritatanga, Kecamatan Pekat, Kabupaten Dompu. Acara yang berlangsung di Aula Kantor Camat Pekat ini dipimpin langsung oleh Dandim 1614/Dompu, Letkol CZI Janu Hendarto, SE, didampingi Kasdim Mayor Inf I Wayan Suhendra, SH, MH, Pasi Intel Kapten Inf Adisan, dan Pasi Log Kapten CBA Usman, Kamis (21/8/2025).

Kegiatan ini turut dihadiri Camat Pekat, Nuraini, S.Pd, Kapolsek Pekat Aiptu Agus Mustamin, SH, Danramil 1614-05/Pekat Lettu Inf Adnan, perwakilan Denzibang II/Mataram, serta para kepala desa dan perangkat desa se-Kecamatan Pekat. Lebih dari 40 peserta hadir, yang terdiri dari unsur pemerintahan kecamatan, kepala desa, dan tokoh masyarakat.

Dalam paparannya, Dandim 1614/Dompu menegaskan bahwa pembangunan Yon-TP merupakan bagian dari program strategis nasional yang diinisiasi Presiden RI melalui Kementerian Pertahanan. Yon-TP Doroncanga akan diperkuat 500 prajurit TNI-AD dengan lima kompi yang membidangi pertanian, peternakan, kesehatan, konstruksi, dan bantuan tempur.

“Yon-TP bukan hanya memperkuat pertahanan wilayah, tetapi juga membawa manfaat sosial dan ekonomi bagi masyarakat Dompu. Personel TNI nantinya siap membantu pemerintah daerah dalam menghadapi bencana alam, mendukung ketahanan pangan, hingga menjadi mitra masyarakat dalam pembangunan daerah,” tegas Dandim.

Selain itu, Dandim juga mengingatkan agar para kepala desa ikut menyosialisasikan rekrutmen TNI-AD kepada generasi muda, serta menekankan agar masyarakat tidak mudah percaya terhadap calo penerimaan yang menjanjikan kelulusan.

Pasi Intel Kodim 1614/Dompu, Kapten Inf Adisan, menambahkan bahwa kehadiran Yon-TP juga akan memperkuat sistem deteksi dini dan cegah dini terhadap potensi kerawanan, termasuk masalah peredaran narkoba dan konflik sosial.

Sementara itu, Pasi Log Kodim 1614/Dompu, Kapten CBA Usman, menegaskan kesiapan satuan dalam menyiapkan sarana prasarana penempatan prajurit. Ia menekankan bahwa seluruh fasilitas yang digunakan nantinya akan memperhatikan kondisi masyarakat agar tidak mengganggu aktivitas warga.

Camat Pekat, Nuraini, S.Pd, dalam sambutannya menyampaikan apresiasi dan dukungan penuh atas rencana pembangunan Yon-TP Doroncanga. Ia berharap keberadaan ratusan prajurit TNI nantinya dapat memperkuat pengawasan terhadap peredaran narkoba di wilayahnya serta memberikan dampak positif bagi keamanan dan kesejahteraan masyarakat.

Para kepala desa se-Kecamatan Pekat, di antaranya Kades Doropeti Adam Malik, Kades Karombo Firman, S.Pd, Kades Sorinomo Supardin, Kades Tambora Johansyah, dan Kades Soritatanga Merafudin, menyampaikan dukungan dan antusiasme masyarakat. Mereka berharap penempatan personel TNI bisa merata di seluruh desa, sehingga manfaatnya dapat langsung dirasakan masyarakat, termasuk dalam pemberdayaan UMKM dan pengawasan lingkungan.

Usai kegiatan sosialisasi, rombongan Dandim bersama Pasi Intel, Pasi Log, Danramil, dan Camat Pekat meninjau sejumlah lokasi yang diproyeksikan sebagai Marhseling Area (MA), termasuk eks gedung PT. Venner di Desa Calabai dan gudang jagung milik Pemda Dompu di Desa Doropeti.

Secara keseluruhan, kegiatan berlangsung aman, lancar, dan penuh semangat kebersamaan. Dukungan dari camat, kepala desa, serta perangkat wilayah menunjukkan bahwa pembangunan Yon-TP Doroncanga mendapat legitimasi kuat dari masyarakat. Kehadiran satuan baru TNI-AD ini diharapkan menjadi penggerak pertahanan, stabilitas keamanan, sekaligus motor pengembangan ekonomi di Kabupaten Dompu.

(Pendim1614/Dompu)

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Dandim Tabanan Tegaskan Semangat Manunggal dengan Rakyat dalam Upacara Peringatan Hari Juang TNI AD TA 2025

    Dandim Tabanan Tegaskan Semangat Manunggal dengan Rakyat dalam Upacara Peringatan Hari Juang TNI AD TA 2025

    • calendar_month Senin, 15 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 14
    • 0Komentar

    Tabanan – Kodim 1619/Tabanan menggelar Upacara Peringatan Hari Juang TNI Angkatan Darat Tahun 2025 dengan mengusung tema “Manunggal dengan Rakyat Untuk Indonesia Bersatu, Berdaulat, Sejahtera, dan Maju”, yang bertempat di  Halaman Makodim 1619/Tabanan, Desa Dajan Peken, Kec. Tabanan, Senin (15/12/2025). Upacara tersebut dipimpin lngsung oleh Dandim 1619/Tabanan Letkol Inf Trijuang Danarjati, S.A.P., M.I.P., serta diikuti […]

  • Babinsa Mangge Asi Gelar Komsos dan Ajak Warga Perkuat Kamtibmas

    Babinsa Mangge Asi Gelar Komsos dan Ajak Warga Perkuat Kamtibmas

    • calendar_month Kamis, 27 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 37
    • 0Komentar

    Dompu,NTB – Koramil 1614-01/Dompu kembali melaksanakan kegiatan teritorial sebagai bagian dari tugas pembinaan wilayah. Pada Kamis, 27 November 2025, Babinsa Desa Mangge Asi, Peltu Suratman, melaksanakan komunikasi sosial (Komsos) bersama warga binaan di Dusun Saka. Kegiatan ini menjadi sarana untuk mempererat hubungan antara aparat teritorial dengan masyarakat setempat. Dalam kegiatan Komsos tersebut, Peltu Suratman berupaya […]

  • Dandim 1627/Rote Ndao dan Bupati Paulus Henuk Tinjau Penyiapan Ground Breaking KDKMP di Oelua

    Dandim 1627/Rote Ndao dan Bupati Paulus Henuk Tinjau Penyiapan Ground Breaking KDKMP di Oelua

    • calendar_month Jumat, 17 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 8
    • 0Komentar

    Rote Ndao-Pada hari Jumat, tanggal 17 Oktober 2025, pukul 15.15 hingga 16.25 Wita, Babinsa Koramil 1627-03/Batutua, Sertu Jose Timo, bersama komponen masyarakat melaksanakan kegiatan penyiapan Ground Breaking Koperasi Digital Karya Merah Putih (KDKMP) di wilayah Kodim 1627/Rote Ndao, tepatnya di Desa Oelua, Kecamatan Loaholu. Kegiatan tersebut meliputi pembersihan lokasi, perataan lahan pembangunan, pembuatan bouwplank, penyusunan […]

  • Babinsa Seteluk Tengah Dampingi Program Makan Bergizi Gratis untuk Ibu Hamil dan Balita

    Babinsa Seteluk Tengah Dampingi Program Makan Bergizi Gratis untuk Ibu Hamil dan Balita

    • calendar_month Selasa, 23 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 10
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB – Babinsa Desa Seteluk Tengah Koramil jajaran Kodim 1628/Sumbawa Barat, Sertu Dahlan, melaksanakan pendampingan Program Makan Bergizi Gratis (MBG) bagi ibu hamil dan balita di Posyandu Desa Seteluk Tengah, Kecamatan Seteluk, Senin (22/12/2025). Kegiatan yang dimulai sekitar pukul 11.50 WITA Kegiatan tersebut merupakan bentuk dukungan TNI AD melalui peran Babinsa dalam membantu […]

  • Babinsa Labuhan Lalar Dampingi Musdes dan Penyusunan RKPDes TA 2026

    Babinsa Labuhan Lalar Dampingi Musdes dan Penyusunan RKPDes TA 2026

    • calendar_month Rabu, 17 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 9
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat , NTB– Babinsa Desa Labuhan Lalar, Koramil 1628-01/Taliwang, Serda Suaedin Barat melaksanakan pendampingan kegiatan Rapat Musyawarah Desa (Musdes) dan Penyusunan Rencana Kerja Pemerintahan Desa (RKPDes) Tahun Anggaran 2026. Kegiatan tersebut berlangsung pada Selasa (17/12/2025) pukul 08.30 WITA di Aula Kantor Desa Labuhan Lalar, Kecamatan Taliwang, Kabupaten Sumbawa Barat. Musdes ini dipimpin langsung oleh […]

  • Komsos di Dusun Masjid Baqik, Babinsa Ingatkan Warga Jaga Kekompakan dan Kondusifitas

    Komsos di Dusun Masjid Baqik, Babinsa Ingatkan Warga Jaga Kekompakan dan Kondusifitas

    • calendar_month Selasa, 2 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 22
    • 0Komentar

    Babinsa Desa Lendang Nangka Utara, Serda Hariyadi dari Koramil 1615-05/Masbagik, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) bersama warga binaannya di Dusun Masjid Baqik, Desa Lendang Nangka Utara, Kecamatan Masbagik, Kabupaten Lombok Timur, pada Selasa (02/09/2025). Kegiatan ini merupakan bagian dari tugas dan tanggung jawab Babinsa dalam menjalin kedekatan serta mempererat hubungan dengan masyarakat di wilayah binaannya. […]

expand_less