Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Bali » Dandim 1622/Alor Saksikan Penyerahan Remisi bagi Narapidana dan Anak Binaan

Dandim 1622/Alor Saksikan Penyerahan Remisi bagi Narapidana dan Anak Binaan

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Senin, 18 Agt 2025
  • comment 0 komentar

Kalabahi – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun ke-80 Kemerdekaan Republik Indonesia, Lapas Kelas IIB Kalabahi Kabupaten Alor menggelar acara penyerahan Remisi Umum dan Remisi Dasawarsa bagi narapidana serta pengurangan masa pidana bagi anak binaan, Minggu (17/8). Kegiatan yang berlangsung di Lapas Kelas IIB Kalabahi Kelurahan Welai Timur, Kecamatan Teluk Mutiara ini dihadiri Wakil Bupati Alor, Forkopimda, OPD, tokoh masyarakat, tokoh agama, serta tamu undangan dengan jumlah peserta mencapai ± 100 orang.

Hadir dalam kesempatan tersebut antara lain Wakil Bupati Alor Rocky Winaryo, SH., MH., Dandim 1622/Alor Letkol Czi Arya Darma, S.T., Kapolres Alor AKBP Nur Azhari, SH., Ketua DPRD Alor Paulus Buche Brikmar, SH., Kepala Lapas Chandra Syahputra Tarigan, SH., MH., serta unsur Forkopimda lainnya. Turut hadir pula Ketua Dharma Wanita PKK Kabupaten Alor, Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Cabang XXI Kodim 1622/Alor Ny. Arya Darma, Danpos AL, Danpos AU, serta para tokoh agama, masyarakat, adat, dan keluarga narapidana.

Dalam sambutannya, Kepala Lapas Kelas IIB Kalabahi, Chandra Syahputra Tarigan menyampaikan bahwa remisi merupakan bentuk penghargaan negara kepada warga binaan yang telah menunjukkan perilaku baik, disiplin, serta aktif mengikuti program pembinaan. “Tahun ini sebanyak 88 narapidana menerima Remisi Umum, sementara 90 narapidana memperoleh Remisi Dasawarsa. Pemberian remisi ini diharapkan dapat menjadi motivasi bagi seluruh warga binaan untuk memperbaiki diri, menaati aturan, dan mempersiapkan diri kembali ke tengah masyarakat,” ungkap Kalapas.

Wakil Bupati Alor dalam sambutannya menegaskan bahwa pemberian remisi merupakan bentuk apresiasi pemerintah bagi warga binaan yang telah sungguh-sungguh mengikuti pembinaan. Ia berharap momentum ini menjadi dorongan bagi seluruh narapidana dan anak binaan untuk selalu berperilaku baik serta aktif dalam kegiatan positif di Lapas. “Remisi bukan hanya hadiah, melainkan penghargaan bagi usaha dan disiplin warga binaan. Jadikan kesempatan ini sebagai motivasi agar siap kembali ke masyarakat dan dapat berperan dalam pembangunan,” ujar Rocky Winaryo.

Kegiatan penyerahan remisi yang berlangsung hingga pukul 11.56 WITA ini berjalan aman, tertib, dan lancar. Dandim 1622/Alor Letkol Czi Arya Darma, S.T. yang turut hadir dalam kegiatan tersebut menyampaikan bahwa remisi menjadi wujud perhatian negara sekaligus dorongan bagi narapidana untuk terus memperbaiki diri. “Kami berharap warga binaan yang mendapat remisi dapat menjadikan kesempatan ini sebagai motivasi untuk berkontribusi positif setelah kembali ke tengah keluarga dan masyarakat,” tegasnya.

(Pendim1622/Alor)

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Tingkatkan Kebersamaan, Babinsa Desa Toang Gelar Komsos Sambil Bantu Warga

    Tingkatkan Kebersamaan, Babinsa Desa Toang Gelar Komsos Sambil Bantu Warga

    • calendar_month Minggu, 31 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 28
    • 0Komentar

    NTT—ALOR—Pada hari Minggu, 31 Agustus 2025 pukul 11.20 Wita, Babinsa Desa Toang Kecamatan Pantar Tengah Kabupaten Alor, Pratu Anwar Dopong, melaksanakan kegiatan pemantauan wilayah. Dalam kesempatan tersebut, Babinsa turut serta membantu masyarakat yang sedang menjahit jaring atau pukat milik Bapak Kadir Koda bertempat di RT 03/RW 01 Desa Toang. Kegiatan ini dihadiri langsung oleh Babinsa […]

  • Dalam rangka Napak Tilas Perjuangan Pahlawan Nasional I Gusti Ngurah Rai, Kapten Inf I Wayan Jaya Antara berikan sosialisasi bela Negara.

    Dalam rangka Napak Tilas Perjuangan Pahlawan Nasional I Gusti Ngurah Rai, Kapten Inf I Wayan Jaya Antara berikan sosialisasi bela Negara.

    • calendar_month Kamis, 13 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 13
    • 0Komentar

    KARANGASEM – Pjs.Pasipers Kodim 1623/Karangasem Kapten Inf I Wayan Jaya Antara mewakili Komandan Kodim mensosialisasikan jiwa Nasionalisme dan bela negara kepada duta Pancasila dalam rangka Napak Tilas Perjuangan Pahlawan Nasional I Gusti Ngurah Rai pada Kamis (13/11/25) Kegiatan yang digelar di Monumen Tugu Pahlawan Ciung Wanara Amlapura Jalan Diponogoro Amlapura, Kelurahan Karangasem, Kecamatan/Kabupaten Karangasem mengusung […]

  • Babinsa Batutua Bantu Warga Pembuatan Rumah di Desa Oetutulu

    Babinsa Batutua Bantu Warga Pembuatan Rumah di Desa Oetutulu

    • calendar_month Kamis, 25 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 24
    • 0Komentar

    Rote Ndao – Babinsa Koramil 1627-03/Batutua, Koptu Edy Mollo, melaksanakan kegiatan karya bakti membantu warga masyarakat di Desa Oetutulu, RT 002 RW 001, Kecamatan Rote Barat Laut, pada Kamis (25/9/2025). Dalam kesempatan tersebut, Babinsa turut membantu Bapak Lasarus Dethan dalam proses pengatapan rumah tempat tinggal. Selain memberikan bantuan tenaga, Babinsa juga menyampaikan himbauan agar Bapak […]

  • Babinsa Serma Okri Latih PBB Siswa SMK Negeri Babuin, Bentuk Disiplin Sejak Dini

    Babinsa Serma Okri Latih PBB Siswa SMK Negeri Babuin, Bentuk Disiplin Sejak Dini

    • calendar_month Kamis, 27 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 17
    • 0Komentar

    TTS — Babinsa Koramil 1621-02/Amanuban Tengah, Serma Okri, melaksanakan kegiatan pelatihan Peraturan Baris Berbaris (PBB) bagi para siswa SMK Negeri Babuin, Desa Babuin, Kecamatan Kolbano, Kabupaten Timor Tengah Selatan, Kamis (27/11/2025). Kegiatan yang dimulai pukul 08.00 WITA ini berlangsung di halaman SMK Negeri Babuin dan diikuti oleh puluhan siswa dengan penuh semangat. Pelatihan PBB yang […]

  • Tingkatkan Hubungan Dan Kerjasama, Babinsa Koramil Nusa Penida Komsos Bersama Perangkat Desa Klumpu

    Tingkatkan Hubungan Dan Kerjasama, Babinsa Koramil Nusa Penida Komsos Bersama Perangkat Desa Klumpu

    • calendar_month Jumat, 31 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 13
    • 0Komentar

    Klungkung,- Dalam rangka menjalin hubungan dan mempererat tali silaturahmi, Babinsa Desa Klumpun Kopka Kadek Parta melaksanakan Komunikasi Sosial (Komsos) bersama perangkat Desa Klumpu, Jumat ( 31/10/25 ). Komunikasi sosial yang rutin dengan seluruh komponen wilayah, merupakan wujud kemanunggalan Babinsa dan warga binaan yang berkesinambungan sebagai langkah dan upaya Babinsa dalam mengetahui perkembangan situasi maupun kondisi […]

  • Babinsa Serka Denis Magno Jalin Komsos Bersama Warga Desa Pahola

    Babinsa Serka Denis Magno Jalin Komsos Bersama Warga Desa Pahola

    • calendar_month Jumat, 22 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 25
    • 0Komentar

    SUMBA BARAT + Babinsa Koramil 02/Walakaka, Kodim 1613/Sumba Barat, Serka Denis Magno melaksanakan komunikasi sosial (Komsos) bersama warga di Desa Pahola, Kecamatan Wanukaka, Kabupaten Sumba Barat, pada Kamis (21/8/2025). Kegiatan Komsos yang dilakukan Babinsa bertujuan untuk mempererat hubungan silaturahmi sekaligus menjalin kedekatan dengan masyarakat di wilayah binaannya. Dalam kesempatan tersebut, Serka Denis Magno berdialog langsung […]

expand_less