Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Bali » Babinsa Koramil Kupang Dampingi Warga Semarakkan Karnaval Kemerdekaan

Babinsa Koramil Kupang Dampingi Warga Semarakkan Karnaval Kemerdekaan

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Sabtu, 16 Agt 2025
  • comment 0 komentar

NTT-KUPANG, – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun ke-80 Kemerdekaan Republik Indonesia, Babinsa Kecamatan Kelapa Lima Koramil 1604-01/Kupang, Serka Ferdinan Pehi, Sertu Yusuf Pandu, dan Serda Amal Balle bersama Bhabinkamtibmas melaksanakan pengamanan kegiatan karnaval yang berlangsung di Jalan Timor Raya, Kelurahan Oesapa. Kegiatan tersebut berlangsung meriah dengan partisipasi masyarakat dan pelajar yang turut serta menampilkan berbagai atraksi budaya. Sabtu (16/08/2025).

Karnaval ini secara resmi dibuka oleh Camat Kelapa Lima, yang memberikan apresiasi tinggi kepada seluruh peserta dan masyarakat atas antusiasme mereka dalam menyemarakkan HUT RI. Dalam sambutannya, Camat menekankan bahwa kegiatan karnaval tidak hanya sebagai hiburan, tetapi juga sebagai wadah pelestarian budaya serta sarana mempererat kebersamaan antarwarga.

Pengamanan yang dilakukan oleh Babinsa bersama aparat terkait bertujuan untuk memastikan kegiatan berjalan aman, tertib, dan lancar. Kehadiran Babinsa di tengah masyarakat juga menunjukkan sinergi TNI dengan pemerintah daerah serta elemen masyarakat dalam mendukung suksesnya berbagai agenda peringatan kemerdekaan.

Kegiatan karnaval ini diharapkan dapat menumbuhkan semangat nasionalisme, cinta tanah air, serta kebanggaan terhadap budaya lokal. Selain menjadi ajang hiburan, karnaval juga menjadi simbol kebersamaan dan persatuan masyarakat Kecamatan Kelapa Lima dalam memperingati 80 tahun Indonesia merdeka. (Pendim1604).

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Babinsa Koramil 1628-04/Poto Tano Gelar Patroli Malam Jaga Kamtibmas

    Babinsa Koramil 1628-04/Poto Tano Gelar Patroli Malam Jaga Kamtibmas

    • calendar_month Rabu, 17 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 22
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB – Dalam rangka menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas), Babinsa Koramil 1628-04/Poto Tano, Serda Firman, melaksanakan kegiatan patroli malam di seputaran wilayah Kecamatan Poto Tano pada Rabu (17/09/2025) pukul 21.09 WITA. Dalam pelaksanaan patroli tersebut, Babinsa juga menyampaikan imbauan kepada masyarakat agar senantiasa menjaga ketertiban dan keamanan lingkungan. Hal ini sejalan […]

  • Tingkatkan Kepedulian Lingkungan, Babinsa Laksanakan Anjangsana di Desa Oekopa

    Tingkatkan Kepedulian Lingkungan, Babinsa Laksanakan Anjangsana di Desa Oekopa

    • calendar_month Sabtu, 23 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 18
    • 0Komentar

    NTT-Kefamenanu, Sabtu 23 Agustus 2025, Dari komunikasi yang baik, tumbuh keakraban dan kebersamaan yang memperkuat ikatan sosial, Dalam upaya mempererat kemanunggalan TNI dengan Rakyat serta menjaga ketertiban dan kebersihan lingkungan, Babinsa Koramil 1618-04/Bisel, Sertu Wilfridus Molo, melaksanakan kegiatan anjangsana ke rumah salah satu warga, Bapak Guido Subani, yang beralamat di RT 09 RW 05, Desa […]

  • Tingkatkan sinergitas antara Kodim dengan ketua Baja Tani, Dandim 1623/Karangasem

    Tingkatkan sinergitas antara Kodim dengan ketua Baja Tani, Dandim 1623/Karangasem

    • calendar_month Sabtu, 6 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 20
    • 0Komentar

    KARANGASEM – Mempererat hubungan kerjasama, Dandim 1623/Karangasem melaksanakan silaturahmi dengan ketua Pusat Pelatihan Pertanian dan Pedesaaan Swadaya (P4S) Baja tani Drs I Ketut Semadiasa bertempat di Banjar dinas Tanah lengis, Desa Ababi Kec. Abang, Kab.Karangasem pada Jumat (5/08/25) Dalam kegiatan silaturahmi ketua Pusat Pelatihan Pertanian dan Pedesaaan Swadaya (P4S) Baja tani Drs I Ketut Semadiasa […]

  • Babinsa Koramil 1602-04/Maurole Dampingi Petani Panen Padi di Desa Maurole

    Babinsa Koramil 1602-04/Maurole Dampingi Petani Panen Padi di Desa Maurole

    • calendar_month Sabtu, 1 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 12
    • 0Komentar

    Ende, – Babinsa Koramil 1602-04/Maurole, Pratu Paskalis Saputra Raja, melaksanakan kegiatan Panen Padi Sawah seluas 1 hektar bersama Kelompok Tani (Poktan) Usaha Mandiri di Dusun Maurole 1, Desa Maurole, Kecamatan Maurole, Kabupaten Ende, Sabtu (1/11/2025) pukul 08.20 WITA. Selain panen padi, Babinsa juga melakukan Komunikasi Sosial (Komsos) dengan para petani sekaligus memantau situasi keamanan wilayah […]

  • Walikota Bima Bersama Kodim 1608/Bima Percepat Pembangunan Koperasi Merah Putih.
    NTB

    Walikota Bima Bersama Kodim 1608/Bima Percepat Pembangunan Koperasi Merah Putih.

    • calendar_month Senin, 29 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 16
    • 0Komentar

    Kota Bima, 29 Desember 2025 – Peletakan batu pertama pembangunan Gerai Koperasi Merah Putih (KMP) resmi dilaksanakan di lokasi GASU (Eks Bumi Perkemahan) Jalan Lintas Bima-Sape, Kelurahan Kodo, Kecamatan Rasanae Timur. Kegiatan ini dibuka secara langsung oleh Walikota Bima H.A. Rahman H. Abidin, SE dan dihadiri jajaran Forkopimcam, personel Kodim 1608/Bima, serta masyarakat setempat. Acara […]

  • Perkuat Pembangunan Desa, Babinsa Sertu Arifudin Ikut Bahas RKPDes 2026
    NTB

    Perkuat Pembangunan Desa, Babinsa Sertu Arifudin Ikut Bahas RKPDes 2026

    • calendar_month Rabu, 19 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 13
    • 0Komentar

    Sumbawa, NTB — Babinsa Desa Labuhan Bontong, Sertu Arifudin, anggota Koramil 1607-02/Empang, turut serta dalam kegiatan Musyawarah Desa (Musdes) dalam rangka penyusunan Rencana Kerja Pemerintah Desa (RKPDes) Tahun Anggaran 2026. Kegiatan ini berlangsung di Aula Kantor Desa Labuhan Bontong, Kecamatan Tarano, Kabupaten Sumbawa. Pada rabu (19/11/2025). Musdes penyusunan RKPDes merupakan agenda penting tahunan desa yang […]

expand_less