Babinsa Bersama Aparat Desa dan Warga Wujudkan Persiapan Lomba Meriah
- account_circle Rossa Rossa
- calendar_month Kamis, 14 Agt 2025
- comment 0 komentar

Gianyar – Bakbakan, Kamis (14/8/2025) Dalam rangka menyambut peringatan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-80 Tahun 2025, Babinsa Desa Bakbakan Koramil 1616-01/Gianyar, Sertu Wayan Suardika, turut mendukung kegiatan penyiapan perlombaan yang akan digelar pada 17 Agustus mendatang di wilayah Desa Bakbakan.
Bersama Bhabinkamtibmas Desa Bakbakan Aiptu Wayan Suadnnyana, Perbekel beserta staf desa, mahasiswa KKN, dan warga setempat, Babinsa terjun langsung membantu persiapan lokasi lomba, termasuk pemasangan tiang panjat pinang, penataan area kegiatan, dan pembersihan lingkungan sekitar.
Kehadiran Babinsa dalam kegiatan ini menjadi wujud nyata dukungan TNI terhadap semaraknya perayaan kemerdekaan, sekaligus mempererat kebersamaan antara aparat kewilayahan dan masyarakat. Dengan kerja sama dan semangat gotong royong, seluruh persiapan diharapkan selesai tepat waktu sehingga lomba dapat berjalan meriah, aman, dan lancar.
(Pendim 1616/Gianyar)
- Penulis: Rossa Rossa

Saat ini belum ada komentar