BLT DD Bulan Agustus Cair, Babinsa Suana Hadir Pastikan Penyaluran Tepat Sasaran
- account_circle Rossa Rossa
- calendar_month Rabu, 13 Agt 2025
- comment 0 komentar

Klungkung,- Dihadiri langsung oleh Perbekel beserta perangkat desa, pelaksanaan penyaluran Bantuan Langsung Tunai Dana Desa ( BLT DD ) Tahap VIII Bulan Agustus 2025 berlangsung dengan aman dan lancar.
Kegiatan yang digelar di Kantor Desa Suana, Kecamatan Nusa Penida, Kabupaten Klungkung tersebut mendapat pendampingan dan pengawasan dari aparat kewilayahan, baik Babinsa dan Bhabinkamtibmas.
Babinsa Suana Praka Arfan menyampaikan bahwa pendampingan dan pengawasan penyaluran BLT DD sudah menjadi agenda rutin dirinya selaku Babinsa.
Hal ini merupakan salah satu wujud nyata peran aktif dan komitmen Babinsa dalam mendukung program pemerintah dalam rangka peningkatan kesejahteraan masyarakat,”ungkapnya.
BLT DD ini merupakan program pemerintah dengan bersumber dari dana desa sebagai upaya dalam membantu warga kurang mampu memenuhi kebutuhan pokoknya yang disalurkan setiap bulan,”jelasnya.
Seperti halnya kali ini, warga yang telah terdata sebagai penerima manfaat untuk BLT DD tahap VIII bulan Agustus 2025 Desa Suana sejumlah 35 orang, yang masing-masing orang menerima Rp 300.000,-,”lanjutnya.
Pendampingan dan pengawasan yang dilakukan Babinsa dan Bhabinkamtibmas ini juga sebagai langkah strategis untuk memastikan prosesi penyaluran sesuai ketentuan dan tepat sasaran,”imbuhnya. ( Pendim 1610/Klungkung ).
- Penulis: Rossa Rossa

Saat ini belum ada komentar