Babinsa Desa Seraya monitoring kegiatan lomba layang-layang Batu Telu Kite Festival 1.
- account_circle Rossa Rossa
- calendar_month Rabu, 13 Agt 2025
- comment 0 komentar

KARANGASEM – Babinsa Desa Seraya Koramil 1623-01/Karangasem Serda I Ketut Minggu Widiartha melaksanakan pengamanan kegiatan lomba layang-layang Batu Telu Kite Festival 1, di pantai Batu Telu Dusun Celagi Desa Seraya Kec.Karangasem Kab.Karangasem, pada Selasa (12/08/25).
Kegiatan dihadiri oleh Perbekel Desa Seraya, Bendesa Adat Seraya, Klian Banjar Adat Celagi, Kadus Celagi, Babinsa Desa Seraya, Bhabinkamtibmas serta para Juri dan peserta lomba.
Babinsa Desa Seraya Serda I Ketut Minggu Widiartha mengungkapkan “kegiatan lomba layang-layang Batu Telu Kite Festival 1 dalam rangka memperingati HUT kemerdekaan RI ke-80 tahun 2025” terangnya.
Kami mengapresiasi kegiatan ini sebagai upaya untuk melestarikan seni dan budaya, secara umum kegiatan lomba layang-layang Batu Telu Kite Festival 1 Desa Seraya berjalan dengan lancar dan aman, tutupnya.
- Penulis: Rossa Rossa

Saat ini belum ada komentar