Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Uncategorized » Sinergi TNI-Polri Latih Paskibraka Tingkat Kecamatan di Desa Teba

Sinergi TNI-Polri Latih Paskibraka Tingkat Kecamatan di Desa Teba

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Rabu, 6 Agt 2025
  • comment 0 komentar

NTT-Kefamenanu, Rabu 06 Agustus 2025, Panas terik bukanlah penghalang, melainkan saksi semangat yang tak pernah padam. Dengan penuh ketulusan, para pembina terus membimbing Siswa, menanamkan nilai disiplin dan cinta tanah air di setiap langkah mereka, dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia ke-80, Babinsa Serka Legius Ludji Leo dari Koramil 1618-04/Bisel bersama Bhabinkamtibmas Aiptu Frans Lakamberi dan Bripka Timotius Anleu melaksanakan pelatihan Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) tingkat Kecamatan Biboki Tanpah, Kab. Timor Tengah Utara (TTU).

Kegiatan ini dilaksanakan di lapangan SMA Negeri Oenopu, Desa Teba, Kecamatan Biboki Tanpah, Kabupaten Timor Tengah Utara (TTU). Pelatihan ini bertujuan untuk membentuk kedisiplinan, kekompakan, serta kesiapan mental dan fisik para calon anggota Paskibraka yang akan bertugas pada upacara peringatan HUT RI.

Serka Legius Ludji Leo mengatakan bahwa pelatihan ini tidak hanya bertujuan untuk mempersiapkan pasukan pengibar Bendera secara teknis, tetapi juga menanamkan nilai-nilai Kebangsaan dan semangat cinta tanah air.

“Melalui pelatihan ini, kami ingin membentuk generasi muda yang disiplin, bertanggung jawab, dan memiliki semangat nasionalisme yang tinggi,” ujarnya.

Sementara itu, kehadiran Bhabinkamtibmas turut memperkuat sinergitas TNI-Polri dalam mendukung kegiatan kepemudaan di wilayah binaan. Para peserta pelatihan yang merupakan siswa-siswi terbaik dari sekolah-sekolah di Kecamatan Biboki Tanpah tampak antusias dan penuh semangat mengikuti setiap instruksi.

Pelatihan ini akan berlangsung hingga menjelang hari pelaksanaan upacara, dengan harapan Paskibraka Kecamatan Biboki Tanpah dapat tampil maksimal dan membanggakan Masyarakat.
(PENDIM 1618/TTU)

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Dari Baris Berbaris, Tumbuh Disiplin: Babinsa Sumberklampok Latih Siswa-siswi SMP Hadapi Lomba Agustusan
    NTT

    Dari Baris Berbaris, Tumbuh Disiplin: Babinsa Sumberklampok Latih Siswa-siswi SMP Hadapi Lomba Agustusan

    • calendar_month Sabtu, 26 Jul 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 28
    • 0Komentar

    Sumberklampok – Semangat kemerdekaan mulai terasa di Desa Sumberklampok. Untuk menyambut perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia ke-80, Babinsa Desa Sumberklampok, Serma I. Putu Widiada, turun langsung melatih siswa-siswi SMP N Satap Satu Sumberklampok. Pelatihan ini diadakan di halaman sekolah pada Sabtu, 26 Juli 2023, pukul 07.30 WITA, dan diikuti oleh 34 siswa […]

  • Patroli Ronda Malam di Karombo: Sinergi Babinsa dan Warga Terjaga

    Patroli Ronda Malam di Karombo: Sinergi Babinsa dan Warga Terjaga

    • calendar_month Minggu, 26 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 16
    • 0Komentar

    Dompu, NTB — Sabtu 25/10/2025 Pukul 20.05 Wita Babinsa Desa Karombo, Sertu Irwan Koramil 1614-05/Pekat, melaksanakan patroli ronda malam di Dusun Karombo 1. Kegiatan ini bertujuan untuk memantau keamanan lingkungan dan mencegah terjadinya gangguan kamtibmas. Dalam patroli tersebut, Sertu Irwan juga melakukan kongkow-kongkow dengan warga. Ia memanfaatkan kesempatan ini untuk memberikan imbauan menjaga lingkungan aman, […]

  • Kodim 1622/Alor Perkuat Sinergi dengan Masyarakat Lewat Patroli Keamanan Malam Hari

    Kodim 1622/Alor Perkuat Sinergi dengan Masyarakat Lewat Patroli Keamanan Malam Hari

    • calendar_month Jumat, 26 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 20
    • 0Komentar

    Alor, NTT – Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas), Kodim 1622/Alor melaksanakan patroli rutin pada Kamis malam, 25 September 2025. Kegiatan berlangsung sejak pukul 20.30 hingga 21.30 Wita, dengan titik kumpul di Mes Perwira, Jalan Ahmad Yani, Kelurahan Kalabahi Kota, Kecamatan Teluk Mutiara, Kabupaten Alor. Patroli ini dipimpin langsung oleh Kasdim 1622/Alor bersama […]

  • Babinsa Klumpu Salurkan Dana Pendidikan Yayasan Satu Hati Bali Kepada Gede Dan Kadek

    Babinsa Klumpu Salurkan Dana Pendidikan Yayasan Satu Hati Bali Kepada Gede Dan Kadek

    • calendar_month Kamis, 18 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 6
    • 0Komentar

    Klungkung,- Gede Prasetya dan Ni Kadek Dian Diana tersenyum manis dan bahagia saat Babinsa Klumpu Koramil 1610-04/Nusa Penida hadir dirumahnya untuk menyalurkan bantuan dana pendidikan dari Yayasan Satu Hati Bali pada Rabu ( 17/12/25 ). I Gede Prasetya ( 12 tahun ) Kelas VIII di SMP N 2 Batumadeg dan Ni Kadek Dian Diana ( […]

  • Kebersamaan TNI dan Rakyat: Serka Silvester Berek Gotong Royong Pasang Batako di Rote Ndao

    Kebersamaan TNI dan Rakyat: Serka Silvester Berek Gotong Royong Pasang Batako di Rote Ndao

    • calendar_month Selasa, 9 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 26
    • 0Komentar

    Rote Ndao – Kehadiran TNI di tengah masyarakat kembali diwujudkan melalui kegiatan karya bhakti. Pada Selasa (9/9/2025), Babinsa Koramil 1627-01/Baa, Serka Silvester Berek, melaksanakan kegiatan membantu pembangunan rumah milik warga di Desa Oematan, Kecamatan Lobalain, Kabupaten Rote Ndao. Kegiatan yang berlangsung mulai pukul 10.00 WITA tersebut difokuskan pada pemasangan batu batako untuk dinding rumah milik […]

  • Babinsa Koramil Maurole Bantu Panen Padi dengan Alat Combine di Desa Ranokolo Selatan

    Babinsa Koramil Maurole Bantu Panen Padi dengan Alat Combine di Desa Ranokolo Selatan

    • calendar_month Sabtu, 4 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 18
    • 0Komentar

    Maurole, Babinsa Koramil 1602-04/Maurole, Sertu Donatus Kiri, turun langsung membantu masyarakat Desa Ranokolo Selatan, Kecamatan Maurole, dalam kegiatan panen padi dengan menggunakan alat potong combine. Kegiatan ini dilaksanakan pada Sabtu pagi, 4 Oktober 2025, mulai pukul 08.00 WITA hingga selesai. Selain membantu proses panen, Babinsa juga melakukan komunikasi sosial (Komsos) dan pengamanan wilayah (Pamwil) dengan […]

expand_less