Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Bali » TMMD Buka Akses Jalan Usaha Tani, Dansatgas Apresiasi Semangat Gotong Royong Warga Batuan

TMMD Buka Akses Jalan Usaha Tani, Dansatgas Apresiasi Semangat Gotong Royong Warga Batuan

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Senin, 4 Agt 2025
  • comment 0 komentar

Gianyar – Sukawati, Senin (4/8/2025)
Dalam rangkaian TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Ke-125 yang telah memasuki hari ke-12 (H+12), Dansatgas TMMD Letkol Kav Rizal Wijaya, S.H., M.I.P., meninjau langsung progres pembangunan Jalan Usaha Tani yang menghubungkan Banjar Lantangidung dan Banjar Penida, Desa Batuan, Kecamatan Sukawati, Kabupaten Gianyar.

Jalan tersebut dibangun sebagai jalur vital bagi aktivitas pertanian warga dan diharapkan dapat mempercepat distribusi hasil tani serta meningkatkan kesejahteraan masyarakat lokal. Kehadiran Dansatgas di lokasi menegaskan komitmen TNI untuk memastikan kualitas dan percepatan pembangunan fisik dalam program TMMD.

“Kami ingin memastikan bahwa pembangunan ini benar-benar menjawab kebutuhan masyarakat dan memberikan manfaat jangka panjang,” ujar Letkol Kav Rizal Wijaya, saat meninjau langsung kegiatan bersama jajaran.

Turut hadir mendampingi dalam kegiatan tersebut, Dan SSK TMMD Lettu Cpl I Nyoman Prajana, Babinsa Desa Batuan Sertu Suparman, serta perangkat desa dan masyarakat yang turut bergotong royong menyukseskan pembangunan.

Ucapan terima kasih disampaikan langsung oleh Perbekel Desa Batuan, Ari Anggara, yang menyebut program TMMD sebagai berkah nyata bagi masyarakat desa. Hal senada juga disampaikan Kadus Banjar Penida A.A. Gede Puja dan Kadus Banjar Lantangidung, I Made Wiradana, yang menyatakan bahwa keberadaan jalan ini sangat dinanti oleh warga dan telah lama menjadi kebutuhan dasar masyarakat tani di wilayah tersebut.

Program TMMD Ke-125 ini tidak hanya membawa dampak fisik, namun juga mempererat hubungan antara TNI dan rakyat, melalui kerja sama yang erat dalam semangat gotong royong dan pengabdian.

(Pendim 1616/Gianyar)

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Baksos TNI di Perbatasan, Satgas Pamtas Yonarhanud 2 Kostrad Beri Sembako Kepada Masyarakat Kurang Mampu

    Baksos TNI di Perbatasan, Satgas Pamtas Yonarhanud 2 Kostrad Beri Sembako Kepada Masyarakat Kurang Mampu

    • calendar_month Minggu, 26 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Eban – Satgas Pamtas RI-RDTL Sektor Barat Yonarhanud 2 Kostrad menunjukan kepedulian terhadap masyarakat sekitar perbatasan yang kurang mampu dengan mengadakan kegiatan bakti sosial mingguan bertajuk Sabtu Bahagia di Desa Eban, Kec. Miomaffo barat, Kab. TTU. Sabtu (25/10) Kegiatan ini dipimpin oleh Dankima Satgas, Lettu Arh Robert Hanggara beserta anggota Makosatgas Pamtas RI-RDTL Sektor Barat. […]

  • Babinsa Jereweh Laksanakan Patroli Malam Wujudkan Keamanan dan Ketertiban Wilayah

    Babinsa Jereweh Laksanakan Patroli Malam Wujudkan Keamanan dan Ketertiban Wilayah

    • calendar_month Jumat, 7 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 8
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, 07 November 2025 — Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah binaannya, anggota Koramil 1628-05/Jereweh, Serda Yakub, melaksanakan kegiatan patroli malam di sekitar wilayah Kecamatan Jereweh, Kabupaten Sumbawa Barat, pada hari Jum’at, 07 November 2025 pukul 22.38 Wita. Patroli malam ini merupakan bagian dari tugas rutin Babinsa dalam memastikan situasi wilayah tetap […]

  • Perkuat Ketahanan Pangan, Babinsa Borong Dampingi Petani di Musim Tanam

    Perkuat Ketahanan Pangan, Babinsa Borong Dampingi Petani di Musim Tanam

    • calendar_month Selasa, 15 Jul 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 108
    • 0Komentar

    Manggarai Timur, 14 Juli 2025 – Wujud nyata kemanunggalan TNI dan rakyat kembali ditunjukkan oleh Babinsa Koramil 1612-04/Borong. Pratu Muhamad Sukardin terjun langsung ke sawah membantu petani menanam bibit padi di lahan pertanian milik warga Desa Golo Kantar, Kecamatan Borong, Kabupaten Manggarai Timur, pada Senin (14/7/2025). Kegiatan tersebut merupakan bagian dari peran aktif Babinsa dalam […]

  • Dukung Ketahanan Pangan, Babinsa Waingapu Bantu Petani di Lambanapu

    Dukung Ketahanan Pangan, Babinsa Waingapu Bantu Petani di Lambanapu

    • calendar_month Jumat, 19 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 25
    • 0Komentar

    NTT-Sumba Timur.Dalam upaya mendukung ketahanan pangan dan meningkatkan produktivitas pertanian di wilayah binaannya, Babinsa Koramil 05/Waingapu,Kodim 1601/Sumba Timur, Sertu Darusman, turun langsung mendampingi petani menanam bawang merah di Kelurahan Lambanapu, Kecamatan Kambera, Kabupaten Sumba Timur, Jumat (19/09/2025). Kehadiran Babinsa di tengah-tengah petani mendapat sambutan hangat dan antusias dari warga. Sertu Darusman terlihat ikut serta membantu […]

  • Pasiintel Kodim Klungkung Hadiri Pajaya-jayan Dan Pengukuhan Prajuru MDA Kecamatan Sekabupaten Klungkung

    Pasiintel Kodim Klungkung Hadiri Pajaya-jayan Dan Pengukuhan Prajuru MDA Kecamatan Sekabupaten Klungkung

    • calendar_month Rabu, 7 Jan 2026
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 5
    • 0Komentar

    Klungkung,- Prajuru MDA Kecamatan se- Kabupaten Klungkung masa bakti 2026–2031 dikukuhkan melalui prosesi upacara Pajayan-jayaan dan Pamikukuh yang digelar di Wantilan Pura Agung Kentel Gumi, Desa Tusan, Kecamatan Banjarangkan, Kabupaten Klungkung pada Rabu ( 07/01/26 ) Kegiatan ini dihadiri oleh Bupati Klungkung I Made Satria beserta perwakilan MDA dan perwakilan Dinas Pemajuan Masyarakat Adat Provinsi […]

  • Babinsa Desa Persiapan Tula Laksanakan Komsos dengan Warga

    Babinsa Desa Persiapan Tula Laksanakan Komsos dengan Warga

    • calendar_month Jumat, 24 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 17
    • 0Komentar

    Pantar Timur, 24 Oktober 2025 — Babinsa Desa Persiapan Tula, Kecamatan Pantar Timur, Sertu Anwar Abdullah, melaksanakan kegiatan pemantauan wilayah sekaligus komunikasi sosial (Komsos) bersama masyarakat setempat. Kegiatan berlangsung pada pukul 09.30 Wita, bertempat di rumah Bapak Usman Koda, RT 05/RW 03 Desa Persiapan Tula. Kegiatan Komsos ini bertujuan untuk mempererat hubungan silaturahmi antara Babinsa […]

expand_less