Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Bali » Dansatgas TMMD dan Warga Desa Batuan Bersatu Bangun Infrastruktur Penopang Pertanian

Dansatgas TMMD dan Warga Desa Batuan Bersatu Bangun Infrastruktur Penopang Pertanian

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Minggu, 3 Agt 2025
  • comment 0 komentar

Gianyar – Sukawati, Minggu (3/8/2025), H+11 Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-125 Tahun 2025 di Desa Batuan, Kecamatan Sukawati, Kabupaten Gianyar, memasuki hari ke-11 dengan progres signifikan pada pembangunan Jalan Usaha Tani (JUT). Infrastruktur ini menjadi salah satu harapan besar para petani Banjar Lantangidung dan Banjar Penida, yang selama ini kesulitan dalam mobilisasi hasil pertanian.

Pembangunan Jalan Usaha Tani dilaksanakan secara terpadu oleh Satgas TMMD bersama masyarakat setempat. Jalan ini menghubungkan Banjar Lantangidung dengan Banjar Penida dan akan menjadi akses vital bagi para petani dalam mengangkut hasil panen serta mendukung produktivitas pertanian.

Dansatgas TMMD ke-125, Letkol Kav Rizal Wijaya, S.H., M.I.P, menyampaikan bahwa pembangunan infrastruktur pertanian seperti ini merupakan bentuk nyata dukungan TNI terhadap ketahanan pangan desa.

“Petani adalah tulang punggung desa. Dengan JUT ini, kami berharap mereka lebih mudah mengakses lahan, mempercepat distribusi hasil pertanian, dan tentu meningkatkan kesejahteraan. Kami bangga bisa bekerja bersama masyarakat,” ujar Letkol Rizal.

Para petani dan warga setempat terlihat sangat antusias. Mereka tak hanya menyambut pembangunan ini, tapi juga ikut terlibat langsung di lapangan, dari menggali saluran hingga mengangkut material bangunan.

Dan SSK TMMD, Lettu Cpl I Nyoman Prajana, dan Babinsa Desa Batuan, Sertu Suparman, turun langsung mendampingi warga dalam setiap tahapan pembangunan. Sinergitas TNI dan rakyat terlihat sangat kuat.

Perbekel Desa Batuan, Ari Anggara, mengapresiasi keterlibatan aktif Dansatgas dan seluruh Satgas TMMD yang sudah menjawab kebutuhan dasar petani.

“Kami sangat bersyukur. Jalan ini bukan hanya menghubungkan dua banjar, tapi juga membuka harapan baru bagi petani. Terima kasih kepada TNI atas dukungan nyatanya,” ucap Ari.

Warga Banjar Lantangidung dan Banjar Puaya pun menyampaikan rasa terima kasih mereka.

“Dulu kami susah bawa hasil panen, apalagi saat hujan. Sekarang jalannya sudah dibangun dan ada saluran airnya. Ini benar-benar membantu,” ungkap salah satu petani setempat.

Pembangunan Jalan Usaha Tani ini menjadi bukti nyata kemanunggalan TNI dan rakyat dalam TMMD ke-125. Bersama petani, Dansatgas dan jajaran Satgas TMMD membangun tak hanya infrastruktur, tapi juga semangat dan harapan untuk masa depan yang lebih baik.

(Pendim 1616/Gianyar)

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Persiapan HUT RI ke-80, Babinsa dan Muspika Gelar Rapat di Katala Hamu Lingu

    Persiapan HUT RI ke-80, Babinsa dan Muspika Gelar Rapat di Katala Hamu Lingu

    • calendar_month Selasa, 22 Jul 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 31
    • 0Komentar

    NTT-Sumba Timur,Dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia ke-80, Babinsa Koramil 01/Lewa, Sertu I Putu S. dan Kopka Umbu Parahi, menghadiri rapat koordinasi persiapan perayaan HUT RI tingkat Kecamatan Katala Hamu Lingu Rapat dilaksanakan di Kantor Kecamatan Katala Hamu Lingu.Kabupaten Sumba Timur,pada hari Selasa (22/07/2025). Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Camat Katala Hamu […]

  • Babinsa Dampingi Sosialisasi Pentingnya Kesehatan Wanita Dan Anakv
    NTT

    Babinsa Dampingi Sosialisasi Pentingnya Kesehatan Wanita Dan Anakv

    • calendar_month Kamis, 4 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 19
    • 0Komentar

    NTT-KUPANG, – Babinsa Kelurahan LLBK (Lahilai Bissi Kopan) Koramil 1604-01/Kupang, Serma Roby Wake Here, menghadiri kegiatan sosialisasi sekaligus penyaluran bantuan pembalut bagi perempuan dan anak perempuan yang telah memasuki masa menstruasi. Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Kota Kupang, Ibu Novie Eke, bersama dua orang stafnya, bertempat di Aula […]

  • Wujudkan Generasi Muda Disiplin Dan Berkarakter, Ini Yang Dilakukan Babinsa Semarapura Kauh

    Wujudkan Generasi Muda Disiplin Dan Berkarakter, Ini Yang Dilakukan Babinsa Semarapura Kauh

    • calendar_month Jumat, 14 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 34
    • 0Komentar

    Klungkung,- Memiliki tugas dan kewajiban sebagai pengemban fungsi pembinaan di desa, Babinsa selalu berupaya memberikan pelayanan dan pengabdian terbaik bagi seluruh komponen masyarakat, tak terkecuali generasi muda.   Pelayanan dan pengabdian itupun kembali diberikan Babinsa Semarapura Kauh Koramil 1610-01/Klungkung Koptu Wayan Sutamaya saat melaksanaan pembinaan dan pembekalan generasi muda, khususnya siswa siswi SMK Yaparindo di […]

  • Danrem 162/WB Cek Rencana Marshaling Area Kodim 1614/Dompu

    Danrem 162/WB Cek Rencana Marshaling Area Kodim 1614/Dompu

    • calendar_month Selasa, 30 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 27
    • 0Komentar

    Dompu, NTB– Komandan Korem (Danrem) 162/Wira Bhakti Brigjen TNI Moch. Sjasul Arief, S.Sos., melaksanakan kunjungan kerja ke wilayah Kodim 1614/Dompu pada Senin, 29 September 2025. Kegiatan tersebut dipusatkan di Desa Calabai, Kecamatan Pekat, Kabupaten Dompu, dengan agenda meninjau secara langsung rencana pembangunan Marshaling Area (MA) yang akan difungsikan sebagai lokasi penampungan personel Yonif TP 875 […]

  • Letkol Inf Ignasius Hali Sogen Hadiri Doa dan Penyalinan 10.000 Ayat Alkitab di Sumba Barat

    Letkol Inf Ignasius Hali Sogen Hadiri Doa dan Penyalinan 10.000 Ayat Alkitab di Sumba Barat

    • calendar_month Jumat, 5 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 24
    • 0Komentar

    SUMBA BARAT – Komandan Kodim 1613/Sumba Barat, Letkol Inf Ignasius Hali Sogen, S.E., M.Han., menghadiri kegiatan zoom meeting serentak dalam rangka penyalinan 10.000 ayat Alkitab di Kabupaten Sumba Barat. Kegiatan tersebut berlangsung di Aula Kantor Bupati Sumba Barat, Kelurahan Weekarou, Kecamatan Loli, Kabupaten Sumba Barat, pada Kamis (04/9/2025). Kegiatan penyalinan ayat Alkitab ini dilaksanakan secara […]

  • Komsos Babinsa Pulau Pura Dukung Perayaan 100 Tahun Gereja

    Komsos Babinsa Pulau Pura Dukung Perayaan 100 Tahun Gereja

    • calendar_month Kamis, 10 Jul 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 43
    • 0Komentar

    NTT-ALOR_, 10 Juli 2025 – Dalam rangka mempererat hubungan dengan masyarakat serta memastikan kelancaran kegiatan keagamaan, Babinsa Kecamatan Pulau Pura, Serda Fernandes Aborabung, melaksanakan komunikasi sosial (komsos) bersama jemaat Gereja Maranatha Limarahing, pada Kamis (10/07/2025) pukul 08.30 WITA. Kegiatan ini berlangsung di Gereja Maranatha Limarahing, RT 03 RW 01, Kelurahan Pura, Kecamatan Pulau Pura. Komsos […]

expand_less