Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Bali » Babinsa Bersama Pecalang dan Bhabinkamtibmas Ciptakan Keamanan di Lomba STT Medahan

Babinsa Bersama Pecalang dan Bhabinkamtibmas Ciptakan Keamanan di Lomba STT Medahan

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Minggu, 3 Agt 2025
  • comment 0 komentar

Gianyar – Blahbatuh, Minggu (3/8/2025)
Sebagai bentuk dukungan terhadap kegiatan kepemudaan dan pelestarian budaya lokal, Babinsa Desa Medahan Koramil 1616-04/Blahbatuh, Serda Nyoman Sukadana, melaksanakan pengamanan Lomba Layang-Layang yang digelar di Pantai Masceti, Desa Medahan, Kecamatan Blahbatuh, Kabupaten Gianyar.

Kegiatan ini diselenggarakan oleh STT Banjar Medahan, Desa Adat Medahan, dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun Sekaa Teruna Teruni (STT) Sandhi Parama Artaha, dan diikuti oleh sekitar 700 peserta dari berbagai wilayah.

Pengamanan kegiatan dilakukan secara terpadu bersama Bhabinkamtibmas I Made Sudiarta dan pecalang Desa Adat Medahan, dengan tujuan menjaga ketertiban, kenyamanan, dan keamanan selama kegiatan berlangsung.

Serda Nyoman Sukadana menyampaikan bahwa TNI selalu mendukung kegiatan positif yang digagas oleh generasi muda, terutama dalam bentuk pelestarian budaya dan penguatan jati diri masyarakat.

“Sebagai Babinsa, kami hadir bukan hanya untuk pengamanan, tetapi juga untuk memberikan dukungan moral kepada generasi muda agar terus berkarya dan menjaga tradisi,” ujarnya.

Kepala Desa Medahan, I Wayan Buana, turut hadir dalam kegiatan tersebut dan mengapresiasi keterlibatan aparat TNI yang telah menciptakan suasana kondusif dan aman selama lomba berlangsung.

Dengan kolaborasi lintas unsur dan antusiasme masyarakat, kegiatan lomba layang-layang ini tidak hanya menjadi ajang hiburan, tetapi juga mempererat tali persaudaraan antarwarga dan menjadi simbol kekompakan di Desa Medahan.

(Pendim 1616/Gianyar)

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Sinergi TNI dan Petani: Babinsa Koramil 1612-05/Satar Mese Bantu Panen Padi di Satar Mese

    Sinergi TNI dan Petani: Babinsa Koramil 1612-05/Satar Mese Bantu Panen Padi di Satar Mese

    • calendar_month Jumat, 26 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 21
    • 0Komentar

    Manggarai, 25 September 2025 – Pratu Oktavianus Volvganisari, anggota Babinsa Koramil 1612-05/Satar Mese, menunjukkan komitmennya dalam membantu masyarakat dengan turun langsung ke sawah. Ia ikut serta membantu Bapak Karolus Bagang dan petani lainnya memanen padi di Ulungali, Kecamatan Satar Mese, Kabupaten Manggarai. Kegiatan ini tidak hanya sebatas pendampingan, tetapi juga menjadi sarana untuk mempererat tali […]

  • Dandim 1618/TTU Pimpin Ziarah Nasional, Refleksikan Makna Perjuangan Para Pahlawan

    Dandim 1618/TTU Pimpin Ziarah Nasional, Refleksikan Makna Perjuangan Para Pahlawan

    • calendar_month Senin, 10 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 9
    • 0Komentar

    NTT-Kefamenanu, Senin 10 November 2025, Dalam rangka memperingati Hari Pahlawan ke-80 Tahun 2025, Komandan Kodim 1618/TTU Letkol Arm Didit Prasetyo Purwanto, S.E., memimpin langsung Upacara Ziarah Nasional yang dilaksanakan di Taman Makam Pahlawan (TMP) Kefamenanu, Jalan Eltari Km 9, Kelurahan Sasi, Kecamatan Kota Kefamenanu, Kabupaten Timor Tengah Utara. Upacara berlangsung khidmat dan penuh makna, sebagai […]

  • Satgas Pos Auren Kenalkan Dasar-Dasar Komputer kepada Siswa SDI Auren

    Satgas Pos Auren Kenalkan Dasar-Dasar Komputer kepada Siswa SDI Auren

    • calendar_month Jumat, 28 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 9
    • 0Komentar

    Satgas Pamtas RI–RDTL Sektor Timur Pos Auren kembali menunjukkan komitmennya dalam mendukung pendidikan di wilayah perbatasan melalui kegiatan Pembelajaran Umum (Gadik) di SDI Auren, Desa Alas Selatan, Kecamatan Kobalima Timur, Kabupaten Malaka, NTT. Dalam kesempatan ini, personel Pos Auren memberikan materi pengenalan komputer kepada para siswa sebagai upaya meningkatkan wawasan teknologi sejak dini. Kegiatan pengenalan […]

  • Peran Aktif Babinsa Bitera dalam Pengamanan Melasti Ida Sesuhunan ke Pantai Masceti

    Peran Aktif Babinsa Bitera dalam Pengamanan Melasti Ida Sesuhunan ke Pantai Masceti

    • calendar_month Jumat, 22 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 25
    • 0Komentar

    Gianyar – Bitera, Jumat (22/8/2025) – Kehadiran Babinsa di tengah masyarakat kembali terlihat nyata melalui perannya dalam mendukung kegiatan adat dan keagamaan. Babinsa Kelurahan Bitera, Serka I Gusti Ketut Rambat, bersama Bhabinkamtibmas Kelurahan Bitera Aipda I Dewa Ketut Artana, berkolaborasi dengan Pecalang Desa Adat Bitera dalam melaksanakan pengamanan dan pengawalan kegiatan Melasti Ida Sesuhunan Pura […]

  • Babinsa Kodim 1627/RN Amankan Keberangkatan Kapal Garda Maritim 3 di Pelabuhan Pantai Baru

    Babinsa Kodim 1627/RN Amankan Keberangkatan Kapal Garda Maritim 3 di Pelabuhan Pantai Baru

    • calendar_month Jumat, 19 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 4
    • 0Komentar

    ROTE NDAO – Personel Babinsa Kodim 1627/Rote Ndao kembali melaksanakan tugas pengamanan dan pemantauan aktivitas transportasi laut di wilayah binaan. Kali ini, pengamanan dilakukan di Pelabuhan ASDP Pantai Baru, Desa Ofalangga, Kecamatan Pantai Baru, Kabupaten Rote Ndao, Rabu (19/12/2025). Babinsa yang bertugas, Koptu Mesak Foeh, melaksanakan pengamanan terhadap keberangkatan Kapal Garda Maritim 3 yang berlayar […]

  • Babinsa Desa Kokarlian Amankan Aktivitas Pelabuhan Penyeberangan Poto Tano

    Babinsa Desa Kokarlian Amankan Aktivitas Pelabuhan Penyeberangan Poto Tano

    • calendar_month Rabu, 3 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 14
    • 0Komentar

    Babinsa Desa Kokarlian, Koramil 1628-04/Poto Tano, Serda Beni Eka Saputra melaksanakan kegiatan pengamanan di Pelabuhan Penyeberangan Poto Tano pada Rabu (03/12/2025) pukul 10.00 WITA. Kehadiran Babinsa di area pelabuhan bertujuan memastikan seluruh aktivitas masyarakat berjalan aman, tertib, dan kondusif. Pelabuhan Poto Tano yang merupakan pintu masuk utama menuju Pulau Sumbawa selalu dipadati arus kendaraan dan […]

expand_less