Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Bali » Sertu Made Surita Hadiri Penutupan KKN Mahasiswa FEB UB Malang di Desa Mas

Sertu Made Surita Hadiri Penutupan KKN Mahasiswa FEB UB Malang di Desa Mas

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Jumat, 1 Agt 2025
  • comment 0 komentar

Gianyar – Ubud, Jumat (1/8/2025)
Dalam upaya mewujudkan dukungan terhadap dunia pendidikan dan pengabdian masyarakat, serta menjalin kedekatan antara aparat kewilayahan dengan berbagai elemen warga, termasuk generasi muda, Babinsa Desa Mas, Koramil 1616-02/Ubud, Sertu Made Surita menghadiri acara pelepasan Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) dari Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Brawijaya Malang, Jawa Timur, yang bertempat di Ruang Pertemuan Sabha Kencana, Desa Mas, Kecamatan Ubud, Kabupaten Gianyar.

Acara ini merupakan penutup dari kegiatan KKN yang telah berlangsung selama satu bulan dengan tema Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) Pulang Kampung, di mana para mahasiswa melaksanakan program-program di bidang pengolahan sampah berbasis sumber, pengembangan UMKM, serta penguatan informasi pariwisata yang selaras dengan arah pembangunan desa.

Rangkaian kegiatan dimulai dengan pembukaan oleh MC, menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya, doa bersama, sambutan dari Perbekel Desa Mas, serta berbagai pemaparan hasil kegiatan mahasiswa selama KKN. Mahasiswa memaparkan program dan capaian di bidang pengelolaan sampah, pengembangan UMKM lokal, dan promosi pariwisata desa. Acara dilanjutkan dengan pemutaran video dokumenter kegiatan, pelepasan mahasiswa secara simbolis melalui penandatanganan dokumen rekognisi, serta penyerahan plakat kenang-kenangan.

Perbekel Desa Mas, Bapak I Wayan Gde Darmayuda, dalam sambutannya menyampaikan apresiasi dan ucapan terima kasih kepada para mahasiswa yang telah membagikan ilmu dan tenaga dalam membantu program pembangunan desa. Ia berharap pengalaman ini menjadi bekal berharga bagi para mahasiswa dalam pengabdian kepada bangsa dan negara di masa mendatang.

Hadir dalam kegiatan tersebut antara lain Babinsa Desa Mas Sertu Made Surita, Bhabinkamtibmas Desa Mas, Ketua BPD I Wayan Suweca, Wakil Ketua LPM I Wayan Balik, Ketua Satgas Linmas I Made Dita, Ketua Paralegal Dwija Putra, para Kelihan Dinas se-Desa Mas, serta perangkat dan staf desa.

(Pendim 1616/Giamyar)

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Babinsa Kodim 1602/Ende Gelar Monitoring dan Komsos Demi Jaga Keamanan Wilayah

    Babinsa Kodim 1602/Ende Gelar Monitoring dan Komsos Demi Jaga Keamanan Wilayah

    • calendar_month Jumat, 19 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 15
    • 0Komentar

    Ende, Babinsa Koramil 1602-01/Ende, Sertu Ersan, melaksanakan kegiatan Monitoring, Pengamanan Wilayah (Pamwil), dan Komunikasi Sosial (Komsos) bersama masyarakat di Jalan Woloare, Kelurahan Reworena, Kecamatan Ende Utara, Kabupaten Ende, pada Kamis pagi (19/9). Kegiatan yang dimulai pukul 10.15 WITA ini bertujuan memantau keamanan wilayah guna menciptakan situasi Kamtibmas yang kondusif di wilayah binaan. Selain itu, kegiatan […]

  • TNI Hadir di Tengah Rakyat, Babinsa Marada Pastikan Program Gizi Lancar

    TNI Hadir di Tengah Rakyat, Babinsa Marada Pastikan Program Gizi Lancar

    • calendar_month Jumat, 29 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 21
    • 0Komentar

    Dompu, NTB – Kodim 1614/Dompu melalui Babinsa Desa Marada, Koramil 1614-03/Hu’u, Serka Rifai kembali menunjukkan kepedulian nyata terhadap peningkatan kesehatan dan kesejahteraan masyarakat, khususnya generasi muda. Pada Jumat (29/8/2025), Babinsa turut mendampingi kegiatan Program Makan Siang Bergizi yang menyasar ratusan siswa sekolah di wilayah Kecamatan Hu’u, Kabupaten Dompu. Kegiatan ini merupakan bagian dari program nasional […]

  • Sinergi TNI dan Pemuda: Kodim 1603/Sikka Bersama Saka Wira Kartika Laksanakan Patroli Kebangsaan

    Sinergi TNI dan Pemuda: Kodim 1603/Sikka Bersama Saka Wira Kartika Laksanakan Patroli Kebangsaan

    • calendar_month Sabtu, 4 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 19
    • 0Komentar

    NTT-SIKKA. Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Tentara Nasional Indonesia (TNI) ke-80 Tahun 2025, Kodim 1603/Sikka menggelar kegiatan patroli gabungan bersama anggota Saka Wira Kartika binaan Kodim 1603/Sikka, Minggu (5/10/2025). Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan rasa cinta tanah air, kedisiplinan, serta mempererat kemanunggalan TNI dengan rakyat, khususnya generasi muda yang tergabung dalam Saka Wira […]

  • 2. Babinsa Kodim 1621/TTS Komsos Di Pasar Tradisional Kapan
    NTT

    2. Babinsa Kodim 1621/TTS Komsos Di Pasar Tradisional Kapan

    • calendar_month Rabu, 23 Jul 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 25
    • 0Komentar

    Mollo Utara – Dalam upaya menciptakan kedekatan dengan warga binaannya, Babinsa Koramil 1621-03/Mollo Utara Serda Agustinus Dominggus rutin melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos). Kali ini kegiatan bertempat di pasar Tradisional Kapan yang berada di Desa Kapan , Kec.Mollo Utara ,Kab.Timor Tengah Selatan.Selasa (22-07-2025) Babinsa Koramil 03/Mollo utara tersebut, kerap berbaur dan memanfaatkan kawasan pasar untuk […]

  • Cegah Konflik Warga, Babinsa Koramil 02/Wolowaru Dorong Penyelesaian Sengketa Secara Adat

    Cegah Konflik Warga, Babinsa Koramil 02/Wolowaru Dorong Penyelesaian Sengketa Secara Adat

    • calendar_month Minggu, 21 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Ende – Permasalahan pemasangan pagar secara sepihak terjadi di lokasi Dapur MBG Desa Koanara, Kecamatan Kelimutu, Kabupaten Ende, pada Jumat (19/12/2025) sekitar pukul 15.00 WITA. Insiden tersebut melibatkan seorang warga bernama Farko yang memasang pagar di area MBG Moni tanpa persetujuan pemilik lahan. Berdasarkan informasi yang dihimpun, pemasangan pagar dilakukan oleh Farko bersama anggota keluarganya. […]

  • Babinsa Dete Hadiri Pembukaan Stompa Cup, Camat Lape: Futsal Satukan Warga Desa

    Babinsa Dete Hadiri Pembukaan Stompa Cup, Camat Lape: Futsal Satukan Warga Desa

    • calendar_month Minggu, 13 Jul 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 34
    • 0Komentar

    Sumbawa, NTB – Dalam upaya mendukung kegiatan kepemudaan dan mempererat tali silaturahmi antar warga, Babinsa Desa Dete, Serda Amiruddin, yang merupakan anggota Koramil 1607-06/Lape Lopok, menghadiri kegiatan pembukaan Turnamen Sepak Bola Futsal Outdoor Stompa Cup yang digelar di Lapangan KONI Desa Dete, Kecamatan Lape, Kabupaten Sumbawa, pada Minggu (13/07/2025). Kegiatan pembukaan ini dibuka secara resmi […]

expand_less