Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Bali » Sinergitas Babinsa dan Pemdes Kian Kuat, Hadiri Rapat Pembangunan Desa

Sinergitas Babinsa dan Pemdes Kian Kuat, Hadiri Rapat Pembangunan Desa

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Kamis, 31 Jul 2025
  • comment 0 komentar

NTT-Kefamenanu., Kamis, 31 Juli 2025, Dalam mendukung pembangunan di wilayah pedesaan kembali ditunjukkan melalui kehadiran Babinsa Koramil 1618-04/Bisel, Serka Legius Ludji Leo, dalam rapat penting yang membahas Rencana Kerja Pemerintah Desa (RKPDDes) dan perubahan RPJMDes tahun 2026–2027. Kegiatan ini berlangsung di Aula Kantor Desa Teba Timur, Kecamatan Biboki Tanpah, Kabupaten Timor Tengah Utara (TTU).

Rapat yang dihadiri oleh para pemangku kepentingan desa ini menjadi ruang strategis untuk menyatukan pandangan dan merancang arah pembangunan desa secara partisipatif. Hadir dalam rapat tersebut antara lain, Plt Camat Biboki Tanpah, Kepala Desa Teba Timur, Ketua dan Anggota BPD, Pendamping Desa, tokoh masyarakat, tokoh adat, serta warga yang turut menyuarakan aspirasi mereka.

Dalam kesempatan itu, Serka Legius menegaskan bahwa kehadiran Babinsa bukan hanya sebagai pengawal keamanan dan ketertiban wilayah, melainkan juga sebagai mitra pemerintah desa dalam mendorong pembangunan yang berkelanjutan. Ia menyampaikan apresiasinya terhadap keterbukaan pemerintah desa dalam melibatkan seluruh elemen masyarakat dalam proses perencanaan.

Diskusi hangat terjadi saat pembahasan tentang prioritas pembangunan infrastruktur, pemberdayaan ekonomi masyarakat, dan penguatan sektor pertanian. Masukan dari Babinsa turut memberi warna dalam pengambilan keputusan, terutama terkait pentingnya sinkronisasi antara kebutuhan riil masyarakat dan arah kebijakan pembangunan.

Melalui kegiatan ini, Desa Teba Timur menunjukkan semangat kolaboratif dalam membangun desa yang lebih maju, mandiri, dan sejahtera. Kehadiran Babinsa menjadi simbol kuat bahwa pembangunan bukan hanya tugas pemerintah, tetapi tanggung jawab bersama seluruh elemen bangsa, termasuk TNI yang senantiasa hadir di tengah masyarakat.
(PENDIM 1618/TTU)

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Koramil 1628-01/Taliwang Laksanakan On Call Pam Natura 2025 di Polsek Brang Rea

    Koramil 1628-01/Taliwang Laksanakan On Call Pam Natura 2025 di Polsek Brang Rea

    • calendar_month Jumat, 26 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 6
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB – Dalam rangka menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat, anggota Koramil 1628-01/Taliwang melaksanakan kegiatan On Call/Stenbay Pengamanan Natura Tahun 2025. Kegiatan tersebut dilaksanakan pada Jum’at, 26 Desember 2025, pukul 09.10 WITA, bertempat di Polsek Brang Rea, Kabupaten Sumbawa Barat. Personel Koramil 1628-01/Taliwang bersiaga dan siap digerakkan sewaktu-waktu guna mendukung pengamanan kegiatan Natura […]

  • Babinsa Koramil 1627-01/Baa Salurkan Beras SPHP kepada Warga Kuli Aisele

    Babinsa Koramil 1627-01/Baa Salurkan Beras SPHP kepada Warga Kuli Aisele

    • calendar_month Selasa, 26 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 25
    • 0Komentar

    Rote Ndao-Pada hari Selasa, 26 Agustus 2025, Babinsa Koramil 1627-01/Baa Koptu Alis Sinlae melaksanakan kegiatan penjualan beras Stabilisasi Pasokan dan Harga Pangan (SPHP) dalam rangka Gerakan Pangan Murah (GPM) kepada masyarakat binaan di Dusun Gaya Baru, Desa Kuli Aisele, Kecamatan Lobalain, Kabupaten Rote Ndao. Dalam kegiatan tersebut, Babinsa membawa sebanyak 2 karung beras kemasan dan […]

  • PKL, Pelajar, dan Warga Rabadompu Barat Bersatu Rapiakan Lapangan Pahlawan Raba

    PKL, Pelajar, dan Warga Rabadompu Barat Bersatu Rapiakan Lapangan Pahlawan Raba

    • calendar_month Sabtu, 11 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 64
    • 0Komentar

    Rabadompu Barat, Sabtu 11 Oktober 2025 – Pukul 07.15 Wita – Serda Israh, Babinsa Kelurahan Rabadompu Barat dari Koramil 1608-01/Rasana’e memimpin kegiatan gotong royong berbarengan dengan para pelaku lapak PKL, siswa-siswi SMAN 3, SDN 39, SDN 26, serta warga setempat di area seputar Lapangan Pahlawan Raba. Kegiatan ini juga dihadiri Lurah Kelurahan Rabadompu Barat, kepala […]

  • Perkuat Kamtibmas, Babinsa Koramil 1618-01/Miotim Lakukan Komsos di Desa Hauneni

    Perkuat Kamtibmas, Babinsa Koramil 1618-01/Miotim Lakukan Komsos di Desa Hauneni

    • calendar_month Kamis, 25 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 16
    • 0Komentar

    NTT-Kefamenanu, Kamis 25 September 2025, Kedekatan dan komunikasi yang harmonis dengan Warga menjadi kunci utama bagi Babinsa dalam menciptakan wilayah binaan yang aman, tertib, dan sejahtera Dalam rangka menjaga stabilitas keamanan dan mempererat hubungan dengan Masyarakat, Babinsa Koramil 1618-01/Miotim, Serda Valen Lake, melaksanakan kegiatan monitoring wilayah binaan dan komunikasi sosial (Komsos) bersama Warga Desa Hauneni, […]

  • GBI Shallom dan PMI RS. Tabanan Gelar Donor Darah, Babinsa Atensi Kegiatan

    GBI Shallom dan PMI RS. Tabanan Gelar Donor Darah, Babinsa Atensi Kegiatan

    • calendar_month Senin, 25 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 24
    • 0Komentar

    BALI – Denpasar, Dalam rangka Babinsa Desa Dangin Puri Kaja atensi kegiatan Donor Darah oleh GBI Shallom dan PMI RS. Tabanan dengan Tema “Kegiatan Aksi Sosial Donor Darah”, bertempat di Ruang Lobi Gereja Bhetel Indonesia Shallom, Jln. Gatsu IV No.1, Banjar Lumbung Sari, Desa Dangin Puri Kaja, Kecamatan Denpasar Utara, Kota Denpasar. Senin, (25/08/2025). Adapun […]

  • Letkol Arm I Gede Arya Girinatha Utama, menerima audiensi Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Bangli

    Letkol Arm I Gede Arya Girinatha Utama, menerima audiensi Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Bangli

    • calendar_month Selasa, 15 Jul 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 34
    • 0Komentar

    Bangli– Komandan Kodim 1626/Bangli Letkol Arm I Gede Arya Girinatha Utama menerima audiensi Kepala Dinas Pertanian, Ketahanan Pangan, dan Perikanan (PKP) Kabupaten Bangli, Ir. I Wayan Sarma, di Ruang Lobi Kodim 1626/Bangli. Pertemuan ini merupakan upaya memperkuat sinergi dan kolaborasi antara TNI AD, khususnya melalui Kodim 1626/Bangli, dengan Dinas PKP dalam mendukung program ketahanan pangan […]

expand_less