Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » NTT » Bantuan Beras Bulog untuk 255 KK, Babinsa Pastikan Proses Penyaluran Berjalan Baik
NTT

Bantuan Beras Bulog untuk 255 KK, Babinsa Pastikan Proses Penyaluran Berjalan Baik

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Kamis, 31 Jul 2025
  • comment 0 komentar

NTT-SIKKA Babinsa Koramil 1603-02/Talibura Kodim 1603/Sikka Pratu Very Wasa menjalankan tugas pengawalan dan pendampingan dalam penyaluran bantuan beras kepada warga Desa Runut, Kec. Waigete, Kab. Sikka, pada hari Jumat (01/08/2025).

Penyaluran beras ini merupakan inisiatif dari pemerintah pusat yang dilaksanakan lewat Badan Pangan Nasional dan Bulog, yang ditujukan untuk bulan Juni dan Juli 2025.

Sebanyak 255 warga tercatat sebagai penerima manfaat, dengan masing-masing mendapatkan 20 kg beras untuk dua bulan, sehingga total distribusi beras mencapai 5100 kg.

Pratu Very Wasa dari Babinsa Desa Runut menegaskan bahwa pendampingan yang dilaksanakan adalah bagian dari tanggung jawab moral dan sosial TNI AD kepada masyarakat.

“Kami hadir untuk memastikan bahwa bantuan sampai secara langsung kepada warga yang berhak dengan teratur dan aman. Ini merupakan perwujudan nyata dan kepedulian TNI kepada rakyat, terutama dalam mendukung pemenuhan kebutuhan dasar,” paparnya.

Selama kegiatan ini berlangsung, tidak ada rintangan yang berarti, yang menunjukkan sinergi yang kuat antara pemerintah daerah, TNI, dan masyarakat dalam menjaga stabilitas sosial serta ketahanan pangan di Desa Runut.
(Pendim 1603/Sikka)

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Koramil 1628-01/Taliwang Amankan Kegiatan Malam Budaya dan Lomba Solawatan HUT ke-22 Kabupaten Sumbawa Barat

    Koramil 1628-01/Taliwang Amankan Kegiatan Malam Budaya dan Lomba Solawatan HUT ke-22 Kabupaten Sumbawa Barat

    • calendar_month Kamis, 13 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 16
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, Kamis 13 November 2025 — Dalam rangka mendukung kelancaran perayaan Hari Lahir ke-22 Kabupaten Sumbawa Barat (KSB), anggota Koramil 1628-01/Taliwang melaksanakan pengamanan kegiatan Malam Budaya dan Lomba Solawatan yang digelar di sekitar Masjid Agung Darussalam, Kecamatan Taliwang, mulai pukul 20.00 WITA hingga selesai. Kegiatan pengamanan ini bertujuan untuk menciptakan situasi yang aman, tertib, […]

  • Babinsa Koramil 1627-02/Pantai Baru Dampingi Pendistribusian 3.093 Paket Makanan Bergizi Gratis

    Babinsa Koramil 1627-02/Pantai Baru Dampingi Pendistribusian 3.093 Paket Makanan Bergizi Gratis

    • calendar_month Rabu, 1 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 21
    • 0Komentar

    Rote Ndao – Dalam rangka mendukung program peningkatan gizi anak sekolah, Babinsa Koramil 1627-02/Pantai Baru, Koptu Mesak Foeh, melaksanakan pendampingan kegiatan pemberian makanan sehat bergizi bagi siswa/i mulai dari TK/Paud, SD, SMP hingga SMA di Kecamatan Pantai Baru, Rabu (01/10/2025). Kegiatan yang dipusatkan di Yayasan Sasando Abadi, Desa Ofalangga ini merupakan kerja sama pihak ketiga […]

  • Kodim 1623/Karangasem menerima ucapan HUT TNI ke -80 dari Kapolres.

    Kodim 1623/Karangasem menerima ucapan HUT TNI ke -80 dari Kapolres.

    • calendar_month Minggu, 5 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 21
    • 0Komentar

    KARANGASEM – Momentum peringatan HUT ke – 80 Tentara Nasional Indonesia (TNI), Kasdim 1623/Karangasem Mayor Inf Dewa Putu Oka mewakili Dandim menerima kejutan istimewa dari Kapolres Karangasem AKBP Joseph Edward Purba, S,H.,S.I.K., M.H, bertempat di Makodim 1623/Karangasem, Jalan Jenderal Sudirman Amlapuran, Kelurahan Subagan, Kecamatan/Kabupaten Karangasem, pada Minggu (5/10/25) Seusai kegiatan upacara bendera, rombongan Kapolres Karangasem […]

  • Kodim 1630/Mabar Hadiri Upacara Penutupan Ops SAR KM Putri Sakinah di Dermaga Marina Labuan Bajo

    Kodim 1630/Mabar Hadiri Upacara Penutupan Ops SAR KM Putri Sakinah di Dermaga Marina Labuan Bajo

    • calendar_month Jumat, 9 Jan 2026
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 9
    • 0Komentar

    Labuan Bajo – Jajaran Kodim 1630/Manggarai Barat kembali menunjukkan komitmen kuat dalam misi kemanusiaan dengan mengikuti Upacara Penutupan Operasi SAR terhadap kecelakaan Kapal Phinisi KM. Putri Sakinah yang tenggelam di Perairan Pulau Padar, Labuan Bajo, Kecamatan Komodo, Kabupaten Manggarai Barat, NTT. Kegiatan penutupan tersebut dilaksanakan pada Jumat, 09 Januari 2026, bertempat di Pelabuhan Dermaga Marina, […]

  • Penyaluran Beras Serentak di Denpasar, Babinsa Pastikan Proses Berjalan Lancar

    Penyaluran Beras Serentak di Denpasar, Babinsa Pastikan Proses Berjalan Lancar

    • calendar_month Kamis, 24 Jul 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 36
    • 0Komentar

    BALI – Denpasar, Pada pukul 10.00 Wita, di Ruang pertemuan Kantor Desa Dauh Puri Kaja, Jln. Gatsu VI Dusun Terunasari, Desa Dauh Puri Kaja, Kecamatan Denpasar Utara, Kota Denpasar, Babinsa Pelda Heri Prastawan, melakukan pendampingan dalam kegiatan penyaluran bahan pangan berupa beras kepada masyarakat penerima manfaat dari pemerintah pusat. Kamis, (24/07/2025). Kegiatan ini dihadiri oleh […]

  • Kodim 1628/Sumbawa Barat Gelar Gotong Royong Jumat Bersih Sambut Kunjungan Gubernur NTB

    Kodim 1628/Sumbawa Barat Gelar Gotong Royong Jumat Bersih Sambut Kunjungan Gubernur NTB

    • calendar_month Jumat, 21 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 28
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB – Dalam rangka menjaga kebersihan lingkungan sekaligus menyambut rencana kunjungan Gubernur Nusa Tenggara Barat (NTB) untuk kegiatan peletakan batu pertama pembangunan Balai Latihan Kerja (BLK) Sumbawa Barat, anggota Kodim 1628/Sumbawa Barat melalui Koramil 1628-01/Taliwang melaksanakan kegiatan gotong royong Jumat Bersih di Kelurahan Telaga Bertong, Jumat (21/11/2025) pagi. Kegiatan dimulai pukul 09.15 WITA […]

expand_less