Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Uncategorized » Pembersihan Sampah Plastik di Desa Sukawana Bersama KKN UNUD, UHN dan Aparat Desa

Pembersihan Sampah Plastik di Desa Sukawana Bersama KKN UNUD, UHN dan Aparat Desa

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Sabtu, 26 Jul 2025
  • comment 0 komentar

Bangli – Dalam rangka mendukung program Bali Bebas Sampah sesuai dengan Peraturan Gubernur Bali dan semangat Sad Kerti dalam menjaga keharmonisan alam dan budaya lokal Bali, Babinsa Desa Sukawana bersama Babinsa Desa Serai, KKN Universitas Udayana (UNUD) dan Universitas Hindu Negeri (UHN), serta aparat Desa Sukawana melaksanakan kegiatan pembersihan sampah plastik di sepanjang jalan utama Desa Sukawana, Kecamatan Kintamani, Kabupaten Bangli.

Kegiatan ini berlangsung pada hari Sabtu, 26 Juli 2025 pukul 09.00 hingga 11.00 WITA dengan titik awal dari depan Kantor Desa Sukawana hingga wilayah Banjar Kuum. Sampah plastik yang selama ini mengganggu kebersihan dan keindahan lingkungan dikumpulkan dan dipilah secara gotong royong.

Turut hadir dalam kegiatan ini antara lain, Perbekel Desa Sukawana, Babinsa Desa Sukawana Serka Dewa Nyoman Alit, Bhabinkamtibmas Desa Sukawana Aipda I Nyoman Warjana, Sekdes dan seluruh Staf Desa Sukawana, Para Kepala Dusun (Kadus) dari 9 banjar se-Desa Sukawana, Mahasiswa KKN dari UNUD dan UHN

Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya pengelolaan sampah berbasis sumber dari rumah tangga serta membudayakan perilaku tidak membuang sampah sembarangan.

Babinsa Desa Sukawana Serka Dewa Nyoman Alit Adnyana menyampaikan
“Kami berharap masyarakat dapat semakin sadar untuk mengelola sampah sejak dari rumah. Kegiatan ini bukan hanya tentang bersih-bersih, tetapi juga edukasi lingkungan hidup demi masa depan Bali yang bersih dan sehat.”

Dandim 1626/Bangli Letkol Arm I Gede Arya Girinatha Utama, mengatakan “Kami mendukung penuh segala bentuk kegiatan yang berorientasi pada pelestarian lingkungan. Kolaborasi antara aparat, pemerintah desa, dan mahasiswa ini merupakan langkah konkret menuju Bali Bebas Sampah. Kodim 1626/Bangli akan terus bersinergi dalam menjaga kebersihan dan keharmonisan wilayah.” Pungkas Dandim

Kegiatan berlangsung dengan aman, tertib, dan mendapat respon positif dari masyarakat sekitar.
(Pendim 1626/Bangli)

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Sinergi Babinsa dan Warga, Siskamling di Rabadompu Barat Wujudkan Lingkungan Aman

    Sinergi Babinsa dan Warga, Siskamling di Rabadompu Barat Wujudkan Lingkungan Aman

    • calendar_month Selasa, 7 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 17
    • 0Komentar

    Kota Bima – Senin, 06 Oktober 2025. Bertempat di Kelurahan Rabadompu Barat, Kecamatan Raba, Kota Bima, telah berlangsung kegiatan Siskamling yang dipimpin oleh Babinsa Kelurahan Paruga Koramil 1608-01/Rasanae bersama dua orang anggota. Kegiatan ronda malam ini diikuti oleh Ketua Pemuda Kelurahan Rabadompu Barat, Ketua RT 10/05, tokoh agama, serta tokoh masyarakat setempat. Kehadiran seluruh unsur […]

  • Koramil Sukasada Ajak Masyarakat Perkuat Gotong Royong Peduli Lingkungan

    Koramil Sukasada Ajak Masyarakat Perkuat Gotong Royong Peduli Lingkungan

    • calendar_month Jumat, 21 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 10
    • 0Komentar

    Sukasada, 21 Nopember 2025– Babinsa Desa Kayuputih Koramil 1609-05/Sukasada melaksanakan kegiatan Gotong Royong/Jumat Bersih bersama unsur pemerintah desa, Bhabinkamtibmas, mahasiswa, dan masyarakat pada Jumat, 21 November 2025, mulai pukul 07.00 WITA. Kegiatan berlokasi di seputaran Pura Bale Agung Desa Adat Kayuputih Melake serta irigasi Subak Kayuputih. Aksi gotong royong difokuskan pada pembersihan area pura dan […]

  • HUT Desa Petang ke-62 dan Lansia Buana Giri ke-11 Momentum untuk Evaluasi dan Perencanaan Strategis

    HUT Desa Petang ke-62 dan Lansia Buana Giri ke-11 Momentum untuk Evaluasi dan Perencanaan Strategis

    • calendar_month Jumat, 1 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 30
    • 0Komentar

    BALI – Badung, Desa Petang baru-baru ini merayakan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-62 dan Lansia Buana Giri ke-11, serta Penutupan Porsenides tahun 2025. Acara ini dibuka oleh PJ. Camat Petang, Anak Agung Ngurah Darma Putra, S.Sos., M.AP., dan dihadiri oleh lebih dari 300 orang di Wantilan Banjar Adat Petang Dalem, Desa Petang, Kecamatan Petang, Kabupaten […]

  • Warga Serahkan Granat Bekas Perang, Satgas Pamtas Yonarmed 12 Kostrad Apresiasi Kesadaran Masyarakat Perbatasan

    Warga Serahkan Granat Bekas Perang, Satgas Pamtas Yonarmed 12 Kostrad Apresiasi Kesadaran Masyarakat Perbatasan

    • calendar_month Selasa, 7 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 23
    • 0Komentar

    Asulait,– Satgas Pamtas RI–RDTL Yonarmed 12 Kostrad Pos Asulait menerima penyerahan satu buah granat tangan bekas peninggalan masa konflik dari warga perbatasan di Desa Asulait, Kecamatan Raihat, Kabupaten Belu. Granat tersebut diserahkan secara sukarela oleh salah satu warga yang menemukan benda berbahaya itu di rumah almarhum orang tuanya. Penyerahan granat dilakukan dengan penuh kehati-hatian oleh […]

  • Dukung Program Pembangunan, Babinsa Air Suning Pantau Renovasi Kantor SPPG dan Dapur MBG

    Dukung Program Pembangunan, Babinsa Air Suning Pantau Renovasi Kantor SPPG dan Dapur MBG

    • calendar_month Kamis, 25 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 15
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB – Anggota Koramil 1628-03/Seteluk, Babinsa Desa Air Suning, Sertu Ruslin, bersama Bapak Aherudin melaksanakan peninjauan pengerjaan renovasi bangunan yang rencananya akan difungsikan sebagai Kantor SPPG dan Dapur MBG di wilayah Seteluk, Kamis (25/09/2025) pagi. Kegiatan yang berlangsung sekitar pukul 09.30 WITA tersebut merupakan wujud kepedulian Babinsa dalam mendukung program pembangunan fasilitas masyarakat […]

  • Babinsa Posramil Nangaroro Gelar Patroli dan Pemantauan Siskamling di Wilayah Kota 1

    Babinsa Posramil Nangaroro Gelar Patroli dan Pemantauan Siskamling di Wilayah Kota 1

    • calendar_month Jumat, 26 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 21
    • 0Komentar

    Nagekeo – Koramil 1625-03/Boawae melalui Babinsa Posramil Nangaroro, Pratu Ladislaus Apolinaris Nu Noa, pada hari Kamis 25 September 2025 melaksanakan kegiatan patroli/siskamling serta pemantauan aktivitas anak muda di RT 16, Kota 1, Kelurahan Nangaroro, Kecamatan Nangaroro, Kabupaten Nagekeo. Kegiatan patroli ini bertujuan untuk menjaga keamanan dan ketertiban wilayah serta mencegah terjadinya gangguan kamtibmas. Babinsa juga […]

expand_less