Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » NTT » Babinsa Kodim 1602/Ende Laksanakan Hanpangan dan Komsos di Desa Keliwumbu
NTT

Babinsa Kodim 1602/Ende Laksanakan Hanpangan dan Komsos di Desa Keliwumbu

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Kamis, 24 Jul 2025
  • comment 0 komentar

Maurole, Ende – Dalam upaya mendukung program Ketahanan Pangan (Hanpangan) dan mempererat hubungan antara TNI dan masyarakat, Babinsa Koramil 1602-04/Maurole, Sertu Donatus Kiri, melaksanakan kegiatan pendampingan tanam padi bersama Kelompok Tani Mengge di Desa Keliwumbu, Kecamatan Maurole, Kabupaten Ende, pada Kamis (24 Juli 2025).

Kegiatan dimulai pukul 08.00 WITA hingga selesai dan turut diikuti oleh warga kelompok tani setempat. Dalam kegiatan ini, Babinsa tidak hanya membantu langsung proses tanam padi di sawah, namun juga melaksanakan komunikasi sosial (Komsos) serta pengamanan wilayah (Pamwil) sebagai bagian dari tugas pembinaan teritorial di wilayah binaan.

Selain menanam padi bersama petani, Sertu Donatus juga berdialog dengan masyarakat terkait hasil pertanian tahun ini dibandingkan dengan tahun sebelumnya. Hal ini dilakukan untuk mengetahui kendala yang dihadapi petani sekaligus mencari solusi melalui koordinasi lintas sektor.

“Kegiatan ini merupakan bentuk nyata peran TNI dalam membantu mengatasi kesulitan rakyat, khususnya di bidang pertanian. Kehadiran Babinsa di tengah petani adalah bagian dari tugas Satkowil untuk menjaga kemanunggalan TNI dan rakyat,” ujar Sertu Donatus.

Warga kelompok tani menyambut baik keterlibatan Babinsa dalam kegiatan pertanian mereka. Mereka merasa didukung secara moril dan termotivasi dalam menjalankan usaha tani demi ketahanan pangan lokal.

Kegiatan berlangsung dalam suasana aman, lancar, dan penuh keakraban, mencerminkan sinergi yang kuat antara TNI dan masyarakat.

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Silaturahmi Babinsa Baru, Sertu Ahmad Yani Tekankan Pentingnya Kamtibmas

    Silaturahmi Babinsa Baru, Sertu Ahmad Yani Tekankan Pentingnya Kamtibmas

    • calendar_month Kamis, 2 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 26
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB – Babinsa Desa Mantun, Koramil 1628-02/Sekongkang, Sertu Ahmad Yani melaksanakan silaturahmi sekaligus memperkenalkan diri sebagai Babinsa baru di wilayah Desa Mantun, Kecamatan Maluk, Kabupaten Sumbawa Barat, Senin (02/10/2025). Kegiatan yang berlangsung di Kantor Desa Mantun ini dihadiri Kepala Desa, perangkat desa, serta para Anggota Garda Rakyat (AGR). Pertemuan tersebut membahas sejumlah hal […]

  • Sinergi TNI dan Petani, Babinsa Tabundung Bantu Pengawasan Kebun Sayur
    NTT

    Sinergi TNI dan Petani, Babinsa Tabundung Bantu Pengawasan Kebun Sayur

    • calendar_month Selasa, 22 Jul 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 32
    • 0Komentar

    NTT-Sumba Timur.Babinsa Koramil 04/Tabundung Kodim 1601/Sumba Timur, Pratu Denis Nderu Peta, kembali menunjukkan kepeduliannya terhadap ketahanan pangan dengan mendampingi para petani sayur di Desa Billa,Kecamatan Tabundung,Kabupaten Sumba Timur.Pada Selasa (22/07/2025). Kegiatan pendampingan dilakukan di lahan pertanian warga dengan membantu menyiram tanaman sayuran hijau seperti sawi, kangkung, dan bayam. Pratu Denis menuturkan bahwa kehadiran Babinsa di […]

  • Babinsa dan Warga Desa Lekunik Bersinergi Bangun Saluran Irigasi dari Dana Desa

    Babinsa dan Warga Desa Lekunik Bersinergi Bangun Saluran Irigasi dari Dana Desa

    • calendar_month Senin, 22 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 24
    • 0Komentar

    Rote Ndao, 22 September 2025 – Sebagai wujud kepedulian terhadap masyarakat binaan, Babinsa Koramil 01/Ba’a Desa Lekunik, Sertu David Bullen, turut membantu warga dalam program kegiatan galian saluran air di area persawahan Lolon, Desa Lekunik, Senin (22/9). Kegiatan yang berlangsung sejak pukul 08.00 hingga 09.21 WITA ini melibatkan 13 orang masyarakat setempat. Saluran air yang […]

  • Dekatkan Diri dengan Warga, Babinsa Kodim 1602/Ende Laksanakan Komsos dan Pamwil
    NTT

    Dekatkan Diri dengan Warga, Babinsa Kodim 1602/Ende Laksanakan Komsos dan Pamwil

    • calendar_month Kamis, 24 Jul 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 37
    • 0Komentar

    Detukeli, Ende – Dalam rangka meningkatkan kemanunggalan TNI dengan rakyat dan menciptakan situasi keamanan yang kondusif di wilayah binaan, Babinsa Koramil 1602-04/Maurole, Sertu Clementino P. Dasilva, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dan Pengamanan Wilayah (Pamwil) di Dusun Detunawu, Desa Nggesa Biri, Kecamatan Detukeli, Kabupaten Ende, pada Kamis (24/07/2025). Kegiatan dimulai sejak pukul 08.00 WITA dan […]

  • Babinsa Koramil Maurole Tingkatkan Kamtibmas Lewat Pamwil dan Komsos di Desa Ndondo

    Babinsa Koramil Maurole Tingkatkan Kamtibmas Lewat Pamwil dan Komsos di Desa Ndondo

    • calendar_month Minggu, 2 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 14
    • 0Komentar

    Ende – Babinsa Koramil 1602-04/Maurole, Sertu Denis Fernandes, melaksanakan kegiatan Pamwil (Pengamanan Wilayah) dan Komunikasi Sosial (Komsos) di Desa Ndondo, Kecamatan Kotabaru, Kabupaten Ende, pada Minggu, 2 November 2025. Kegiatan berlangsung mulai pukul 09.00 Wita hingga selesai, berjalan aman, tertib, dan lancar. Dalam kegiatan tersebut, Babinsa memantau keamanan wilayah guna menciptakan ketertiban dan kenyamanan bagi […]

  • Kodim 1625/Ngada Gelar Upacara Bendera Hari Kamis Tanggal 17 Juli 2025 di Lapangan Upacara Kodim 1625/Ngada

    Kodim 1625/Ngada Gelar Upacara Bendera Hari Kamis Tanggal 17 Juli 2025 di Lapangan Upacara Kodim 1625/Ngada

    • calendar_month Kamis, 17 Jul 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 31
    • 0Komentar

    Ngada, 17 Juli 2025 – Komando Distrik Militer (Kodim) 1625/Ngada melaksanakan Upacara Bendera rutin yang digelar pada hari Kamis, tanggal 17 Juli 2025, bertempat di lapangan upacara Kodim 1625/Ngada. Upacara berlangsung dengan tertib, lancar, dan penuh khidmat. Kegiatan ini merupakan bagian dari agenda rutin yang dilaksanakan setiap Bulan sebagai bentuk penghormatan kepada Sang Saka Merah […]

expand_less