Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » NTT » Peringati Nilai Sejarah, Babinsa Ende Bersihkan Serambi Soekarno
NTT

Peringati Nilai Sejarah, Babinsa Ende Bersihkan Serambi Soekarno

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Jumat, 18 Jul 2025
  • comment 0 komentar

Ende, 18 Juli 2025 – Dalam rangka menjaga dan melestarikan nilai-nilai sejarah bangsa, Babinsa Koramil 1602-01/Ende melaksanakan kegiatan Karya Bakti pembersihan di Situs Serambi Soekarno yang terletak di Kelurahan Potulando, Kecamatan Ende Tengah, Kabupaten Ende, pada Jumat pagi (18/7/2025).

Kegiatan dimulai pukul 07.30 WITA dan dipimpin langsung oleh Babinsa 1602-01/Ende, Praka Taruna Diharjaya D.E., bersama satu orang Pater serta penjaga kebun situs bersejarah tersebut. Pembersihan dilakukan secara menyeluruh di area Serambi Soekarno, yang merupakan salah satu lokasi penting dalam sejarah perjalanan Bung Karno selama masa pengasingan di Ende.

Sebelum memulai kegiatan, dilakukan koordinasi awal dengan pihak pengelola, dalam hal ini Rektor Bruder, guna menentukan area prioritas yang dibersihkan. Adapun kegiatan yang dilakukan meliputi pengumpulan sampah organik dan anorganik, serta pembersihan benda-benda bersejarah secara hati-hati untuk menjaga keaslian dan kelestariannya.

“Kegiatan ini adalah wujud nyata kemanunggalan TNI dengan rakyat serta bentuk kepedulian kami terhadap sejarah bangsa. Melalui karya bakti ini, kami ingin mengajak masyarakat untuk bersama-sama menjaga warisan leluhur,” ujar Praka Taruna di sela kegiatan.

Hingga pukul 08.30 WITA, kegiatan berlangsung dengan aman, tertib, dan penuh semangat gotong royong.

Karya bakti seperti ini merupakan salah satu tugas pokok aparat kewilayahan, khususnya Babinsa, dalam rangka mendukung pelestarian situs budaya dan sejarah serta mempererat hubungan antara TNI dan masyarakat.

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Persit KCK Cabang XXVI Kodim 1607/Sumbawa Meriahkan HUT ke-79 RI dengan Lomba dan Pembagian Hadiah

    Persit KCK Cabang XXVI Kodim 1607/Sumbawa Meriahkan HUT ke-79 RI dengan Lomba dan Pembagian Hadiah

    • calendar_month Minggu, 10 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 102
    • 0Komentar

    NTB – Sumbawa, Minggu 10 Agustus 2025, Dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun ke-79 Kemerdekaan Republik Indonesia, Persit Kartika Chandra Kirana (KCK) Cabang XXVI Kodim 1607/Sumbawa menggelar berbagai perlombaan tradisional yang diikuti oleh anggota Persit dan keluarga besar Kodim 1607/Sumbawa. Kegiatan berlangsung meriah di lapangan voli kodim dengan nuansa merah putih yang mendominasi. Berbagai lomba […]

  • Babinsa 1602-01/Ende Giat Komsos dan Pamwil Bersama Warga Desa Raperendu

    Babinsa 1602-01/Ende Giat Komsos dan Pamwil Bersama Warga Desa Raperendu

    • calendar_month Kamis, 25 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 20
    • 0Komentar

    Ende, – Babinsa Koramil 1602-01/Ende, Serka Rahmat Hidayah, melaksanakan kegiatan Monitoring Wilayah, Pengamanan Wilayah (Pamwil), dan Komunikasi Sosial (Komsos) bersama masyarakat di wilayah binaannya, tepatnya di Desa Raperendu, Kecamatan Nangapanda, Kabupaten Ende. Kamis 25 Sep 2025. Kegiatan yang berlangsung sejak pukul 09.00 WITA ini merupakan bentuk implementasi tugas pokok satuan komando kewilayahan (Satkowil) sebagai garda […]

  • Babinsa Petak Kaja Jalin Komsos dengan Warga untuk Jaga Kondusifitas Wilayah

    Babinsa Petak Kaja Jalin Komsos dengan Warga untuk Jaga Kondusifitas Wilayah

    • calendar_month Rabu, 15 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 18
    • 0Komentar

    Gianyar – Petak, Rabu (15/10/2025) Dalam rangka mempererat hubungan dengan masyarakat serta menjaga stabilitas keamanan wilayah, Babinsa Desa Petak Kaja Koramil 1616-01/Gianyar Sertu I Made Mawa bersama Bhabinkamtibmas Desa Petak Kaja Aiptu Anak Agung Gde Anom Putra, S.H. melaksanakan kegiatan pemantauan wilayah dan komunikasi sosial (Komsos) dengan warga masyarakat, bertempat di kediaman I Ketut Pasar, […]

  • ​Danramil Busungbiu Ikut Serta dalam Peluncuran SPPG Garuda Emas VI untuk Peningkatan Gizi Warga

    ​Danramil Busungbiu Ikut Serta dalam Peluncuran SPPG Garuda Emas VI untuk Peningkatan Gizi Warga

    • calendar_month Selasa, 19 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 131
    • 0Komentar

    ​BUSUNGBIU – Komandan Koramil 1609/07 Busungbiu Kapten Inf I Wayan Nada menghadiri acara peluncuran perdana Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) Garuda Emas VI yang berlokasi di Banjar Dinas Kelod, Desa Busungbiu, Kecamatan Busungbiu, Kabupaten Buleleng pada Selasa, 19 Agustus 2025. ​Kegiatan yang dimulai pukul 09.00 WITA ini turut dihadiri oleh berbagai tokoh penting, antara lain […]

  • Babinsa Koramil 1602-01/Ende Pantau Kegiatan MBG di Dapur Millenial Spirit Peduli

    Babinsa Koramil 1602-01/Ende Pantau Kegiatan MBG di Dapur Millenial Spirit Peduli

    • calendar_month Senin, 1 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 9
    • 0Komentar

    Ende, – Babinsa Koramil 1602-01/Ende, Praka Taruna Diharjaya DE, melaksanakan kegiatan pengawasan, pemantauan, dan evaluasi di Dapur Ende Tengah 1 – Dapur Millenial Spirit Peduli (MBG). Kegiatan berlangsung pada pukul 08.30 WITA di Jln. Sam Ratulangi, Kelurahan Paupire, Kecamatan Ende Tengah, Kabupaten Ende. Kegiatan ini dihadiri oleh sejumlah pihak terkait, termasuk PIC Yayasan Ende Tengah […]

  • Dukung Kebijakan Pemerintah, Babinsa Kawal Penyaluran Beras Di Wilayah Binaan.

    Dukung Kebijakan Pemerintah, Babinsa Kawal Penyaluran Beras Di Wilayah Binaan.

    • calendar_month Minggu, 27 Jul 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 26
    • 0Komentar

    NTT-SIKKA Anggota Babinsa dari Koramil 1603-04/Kewapante, Kodim 1603/Sikka, Serka Gabriel Maryanto melakukan pendampingan pada penyaluran bantuan beras di Desa Kajowair dan Desa Hewokloang, Kecamatan Hewokloang, Kabupaten Sikka, Senin(28/07/2025). Bantuan yang diberikan berupa beras dengan masing-masing keluarga menerima 20kg untuk 363 keluarga di dua desa di Kecamatan Hewokloang, yaitu Desa Hewokloang dan Desa Kajowair. Partisipasi Babinsa […]

expand_less