Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Bali » Babinsa dan Polsek Sukawati Berhasil Amankan Pelaku Pencurian Gas dan Telur di Kemenuh

Babinsa dan Polsek Sukawati Berhasil Amankan Pelaku Pencurian Gas dan Telur di Kemenuh

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Jumat, 18 Jul 2025
  • comment 0 komentar

Gianyar – Kemenuh, Jumat (18/7/2025), Babinsa Desa Kemenuh, Koramil 1616-05/Sukawati, Serka I Gede Jayasa, bersama Personil Polsek Sukawati, Perbekel dan Kelian Dinas Banjar Kemenuh Kangin, melaksanakan pengamanan terkait tindak pencurian disertai pengancaman menggunakan senjata tajam berupa celurit di warung milik M N (50), wiraswasta, warga Banjar Kemenuh Kangin, Desa Kemenuh, Kecamatan Sukawati.

Pelaku diketahui berinisial R S, laki-laki, berusia sekitar 20 tahun, asal Jawa Tengah (identitas lengkap belum diketahui karena tidak membawa KTP). Korban sekaligus saksi pertama adalah M N (50), sedangkan saksi kedua adalah anak kandung korban G A (26), keduanya warga Banjar Kemenuh Kangin, Desa Kemenuh.

Kronologi Kejadian, Sekitar pukul 04.00 Wita, saksi kedua, G A, yang sedang tidur di belakang warung mendengar suara seperti ada yang memukul pintu. Setelah dicek, ternyata ada aksi pencurian. G A langsung berteriak “maling”, sehingga pelaku melarikan diri dengan melompat pagar belakang warung.

Mendengar teriakan tersebut, korban M N segera menghubungi Babinsa, Bhabinkamtibmas dan Perbekel Desa Kemenuh dan selanjutnya bersama warga dilakukan pencarian pelaku, dan sekitar pukul 06.00 Wita, pelaku berhasil diamankan saat sedang bersembunyi di kos-kosan temannya yang berada di sebelah timur Balai Banjar Kemenuh Kangin.

Adapun Barang Bukti yang telah diamankan, 1 buah celurit, 8 tabung gas 5 kg, 13 krat telur ayam

Untuk saat ini, pelaku telah diserahkan dan diamankan oleh Sat Reskrim Polsek Sukawati untuk proses hukum lebih lanjut.

(Kodim 1616/Gianyar KUAT)

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Babinsa Koramil 1618-04/Bisel Gelar Monitoring Wilayah dan Komsos Bersama Pemuda Desa Pantae

    Babinsa Koramil 1618-04/Bisel Gelar Monitoring Wilayah dan Komsos Bersama Pemuda Desa Pantae

    • calendar_month Rabu, 26 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 14
    • 0Komentar

    NTT-Kefamenanu, Rabu 26 November 2025, Babinsa Koramil 1618-04/Bisel, Sertu Sefrianus Ngasi, melaksanakan kegiatan monitoring wilayah sekaligus komunikasi sosial (Komsos) bersama Pemuda desa binaan yang berlangsung di Desa Pantae, Kecamatan Bisel, Kabupaten TTU. Kegiatan tersebut dilakukan sebagai upaya mempererat hubungan antara Babinsa dan Masyarakat, khususnya para Pemuda setempat. Dalam suasana penuh keakraban, Sertu Sefrianus Ngasi mengajak […]

  • Babinsa Desa Antiga Bersama Babinkamtibmas Hadiri Sosialisasi Lembaga Bantuan Hukum (LBH) di Desa Antiga.

    Babinsa Desa Antiga Bersama Babinkamtibmas Hadiri Sosialisasi Lembaga Bantuan Hukum (LBH) di Desa Antiga.

    • calendar_month Kamis, 13 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 14
    • 0Komentar

    Karangasem – Dalam rangka memperkuat pemahaman masyarakat terhadap pentingnya peran hukum dalam kehidupan bermasyarakat, Babinsa Koramil 1623-05/Manggis Serka Gede Suardika menghadiri kegiatan Lembaga Bantuan Hukum (LBH) yang dilaksanakan di Aula Kantor Desa Antiga, Kecamatan Manggis, Kabupaten Karangasem, pada hari Kamis (13/11/2025). Hadir dalam kegiatan Perbekel desa Antiga, Ketua BPD Desa Antiga, Babinsa, Bhabinkamtibmas, Dir Bumdes […]

  • Serda Hendry Laksanakan Monitoring Wilayah Demi Keamanan Desa Mantar

    Serda Hendry Laksanakan Monitoring Wilayah Demi Keamanan Desa Mantar

    • calendar_month Sabtu, 3 Jan 2026
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 5
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB — Dalam rangka menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat, Babinsa Koramil 1628-04/Poto Tano, Serda Hendry, melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (Komsos) sekaligus monitoring wilayah di Desa Mantar, Kecamatan Poto Tano, Kabupaten Sumbawa Barat, Sabtu (03/01/2026). Kegiatan yang dilaksanakan pada pukul 10.30 WITA tersebut bertujuan untuk memantau situasi keamanan wilayah desa binaan serta mempererat […]

  • Babinsa Desa Kelanir Jalin Kedekatan dengan Warga Lewat Kegiatan Komsos

    Babinsa Desa Kelanir Jalin Kedekatan dengan Warga Lewat Kegiatan Komsos

    • calendar_month Sabtu, 22 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 8
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat — NTB, Babinsa Desa Kelanir, Koramil 1628-03/Seteluk, Sertu Ashar, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) bersama warga binaan pada Sabtu, (22 November 2025), pukul 11.00 WITA. Kegiatan ini menjadi bagian dari upaya pembinaan teritorial TNI AD dalam mempererat hubungan dengan masyarakat. Dalam kegiatan tersebut, Sertu Ashar berinteraksi langsung dengan warga, menjalin silaturahmi, serta menerima […]

  • Kabel tidak SNI menjadi pembahasan silaturahmi Dandim 1623/Karangasem dengan PT PLN UP3 Bali Timur.

    Kabel tidak SNI menjadi pembahasan silaturahmi Dandim 1623/Karangasem dengan PT PLN UP3 Bali Timur.

    • calendar_month Kamis, 31 Jul 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 93
    • 0Komentar

    KARANGASEM – Guna mempererat hubungan dan meningkatkan sinergitas, Komandan Kodim (Dandim) 1623/Karangasem Letkol Inf Gurbasa Samosir melaksanakan Silaturahmi dengan kepala PT PLN UP3 Bali Timur dan ULP Karangasem, di Kantor PT. PLN (Persero) jalan Bhayangkara Amlapura, Kelurahan Karangasem, Kecamatan/Kabupaten Karangasem pada Kamis (31/08/25) Dalam kegiatan silaturahmi Kepala PT. PLN ( Persero ) UP3 Bali Timur […]

  • Koramil 1604-06 Batakte Bagikan Makanan Bergizi ke Warga

    Koramil 1604-06 Batakte Bagikan Makanan Bergizi ke Warga

    • calendar_month Rabu, 17 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 20
    • 0Komentar

    NTT-KUPANG, – Koramil 1604-06/Batakte melaksanakan Bakti Teritorial Prima dalam rangka memperingati HUT ke-80 TNI Tahun 2025. Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Danramil 1604-06 Batakte, Kapten Inf I Ketut Sabda Andika, yang mengusung tema sinergitas dan kepedulian terhadap masyarakat. Dalam pelaksanaannya, Koramil Batakte bersinergi dengan Badan Gizi Nasional (BGN) serta Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG), dengan […]

expand_less