Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Bali » Dukung Ketahanan Pangan, Babinsa Desa Kemenuh Monitor Distribusi 5,6 Ton Beras Bantuan

Dukung Ketahanan Pangan, Babinsa Desa Kemenuh Monitor Distribusi 5,6 Ton Beras Bantuan

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Rabu, 16 Jul 2025
  • comment 0 komentar

Gianyar – Sukawati, Rabu (16/7/2025) — Dalam rangka mendukung kelancaran dan ketertiban penyaluran bantuan sosial dari Pemerintah Pusat, Babinsa Desa Kemenuh, Koramil 1616-05/Sukawati, Serka I Gede Jayasa, bersama Bhabinkamtibmas Bripka I Ketut Suparga, Kepala Desa, Sekdes, dan staf Desa Kemenuh melaksanakan pemantauan langsung kegiatan penyaluran Cadangan Beras Pemerintah (CBP) tahun 2025.

Kegiatan ini berlangsung di Kantor Desa Kemenuh, Kecamatan Sukawati, Kabupaten Gianyar. Bantuan yang disalurkan merupakan alokasi untuk dua bulan, yakni bulan Juni dan Juli 2025, yang berasal dari program Kementerian Sosial Republik Indonesia dan didistribusikan oleh PT. Bulog.

Dalam penyaluran tersebut, masing-masing warga penerima manfaat mendapatkan 20 kg beras, terdiri dari dua karung @10 kg. Dari total 284 warga penerima manfaat, sebanyak 81 orang telah menerima bantuan pada hari ini, sementara sisanya dijadwalkan untuk mengambil pada hari berikutnya.

Serka I Gede Jayasa menyampaikan bahwa kehadiran TNI melalui Babinsa adalah bentuk nyata komitmen dalam mendukung program-program pemerintah, sekaligus memastikan proses penyaluran berjalan tertib dan tepat sasaran.

“Kami hadir untuk memastikan bahwa bantuan ini benar-benar sampai ke tangan masyarakat yang membutuhkan, tanpa hambatan, tepat sasaran, dan dalam suasana aman serta tertib,” ujar Babinsa.

Pendistribusian bantuan berjalan dengan sistem antrean yang tertib, di bawah pengawasan langsung aparat desa, Babinsa, dan Bhabinkamtibmas. Warga yang hadir membawa dokumen identitas diri seperti KTP dan KK sebagai syarat verifikasi.

Masyarakat menyambut baik pelaksanaan program ini dan mengapresiasi sinergi antara aparat kewilayahan, pemerintah desa, dan lembaga penyalur dalam mendukung ketahanan pangan di tengah tantangan ekonomi yang masih berlangsung.

(Pendim 1616/Gianyar)

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Babinsa Koramil 1628-04/Poto Tano Gelar Patroli Malam, Ajak Warga Jaga Ketertiban dan Keamanan
    NTB

    Babinsa Koramil 1628-04/Poto Tano Gelar Patroli Malam, Ajak Warga Jaga Ketertiban dan Keamanan

    • calendar_month Jumat, 21 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 11
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat — NTB, Dalam rangka menjaga stabilitas keamanan wilayah, Babinsa Koramil 1628-04/Poto Tano yang bertugas sebagai piket jaga, Koptu Z. Arifin, melaksanakan kegiatan patroli rutin pada Jum’at malam (21/11/2025) pukul 21.15 WITA. Patroli dilakukan di sejumlah titik wilayah binaan Koramil 1628-04/Poto Tano. Dalam kegiatan tersebut, Koptu Arifin juga menyempatkan diri untuk memberikan imbauan kepada […]

  • Duduk di Bawah Pohon, Babinsa Sertu Yulianus Samaleto Ajak Warga Popnam Jaga Keamanan

    Duduk di Bawah Pohon, Babinsa Sertu Yulianus Samaleto Ajak Warga Popnam Jaga Keamanan

    • calendar_month Rabu, 17 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 23
    • 0Komentar

    NTT-Kefamenanu, Rabu 17 September 2025, Dalam upaya mempererat hubungan dengan Masyarakat sekaligus menjaga stabilitas keamanan wilayah, Babinsa Koramil 1618-01/Miotim, Sertu Yulianus Samaleto, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) bersama Warga di Desa Popnam, Kecamatan Noemuti, Kabupaten Timor Tengah Utara (TTU). Kegiatan Komsos tersebut dilakukan dalam suasana santai dan penuh keakraban. Sertu Yulianus Samaleto tampak duduk bersama […]

  • Kodim Klungkung Ikuti Sosialisasi Terpadu TWP AD Melalui Video Conference

    Kodim Klungkung Ikuti Sosialisasi Terpadu TWP AD Melalui Video Conference

    • calendar_month Jumat, 21 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 11
    • 0Komentar

    Klungkung,- Dipimpin langsung Dandim 1610/Klungkung, Letkol Kav Sidik Pramono, S.Sos., M.M.,M.Han, Kodim Klungkung mengikuti Sosialisasi Terpadu TWP AD melalui video conference di Aula Makodim 1610/Klungkung, Jumat ( 21/11/25 ). Dalam kesempatan tersebut, Kasdam IX/Udayana Brigjen TNI Taufiq Hanafi membacakan sambutan Pangdam IX/Udayana Mayjen TNI Piek Budyakto, yang intinya menegaskan bahwa program TWP AD merupakan upaya […]

  • TNI Hadir di Tengah Masyarakat, Babinsa Ende Tegaskan Kamtibmas di Desa Kebirangga Tengah

    TNI Hadir di Tengah Masyarakat, Babinsa Ende Tegaskan Kamtibmas di Desa Kebirangga Tengah

    • calendar_month Rabu, 14 Jan 2026
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 4
    • 0Komentar

    Ende – Babinsa Koramil 1602-01/Ende, Serma Bambang Sutrisno, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dan Pengamanan Wilayah (Pamwil) bersama masyarakat di Dusun Ratesuba, Desa Kebirangga Tengah, Kecamatan Maukaro, Kabupaten Ende, Selasa (13/01/2026). Kegiatan yang dimulai sekitar pukul 09.00 WITA tersebut bertujuan untuk memantau situasi keamanan wilayah sekaligus mempererat hubungan antara TNI dan masyarakat dalam rangka menciptakan […]

  • Sertu Syafrudin Jalin Komunikasi Sosial Demi Wujudkan Wilayah Kondusif

    Sertu Syafrudin Jalin Komunikasi Sosial Demi Wujudkan Wilayah Kondusif

    • calendar_month Sabtu, 25 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB – Dalam upaya menjaga stabilitas keamanan dan mempererat hubungan dengan masyarakat, Babinsa Desa Meraran, Koramil 1628-03/Seteluk, Sertu Syafrudin melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) bersama mitra karib di wilayah binaannya pada Sabtu, 25 Oktober 2025 pukul 08.40 WITA. Kegiatan tersebut bertujuan untuk meningkatkan koordinasi dan komunikasi antara Babinsa dan masyarakat, khususnya para mitra […]

  • Demi Ketahanan Pangan, Kodim Tabanan Salurkan Beras ke Desa Wongaya Gede

    Demi Ketahanan Pangan, Kodim Tabanan Salurkan Beras ke Desa Wongaya Gede

    • calendar_month Sabtu, 27 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 28
    • 0Komentar

    TABANAN – Dalam Rangka menjaga stabilitas pasokan dan harga bahan pokok di tingkat masyarakat, Kodim 1619/Tabanan kembali menjalin sinergi dengan Perum Bulog. Kali ini, distribusi beras Stabilisasi Pasokan dan Harga Pangan (SPHP) menyasar warga Desa Wongaya Gede, Kecamatan Penebel, pada Sabtu (27/9/2025). Kegiatan yang dipusatkan Desa Wongaya Gede ini merupakan wujud nyata komitmen TNI, khususnya […]

expand_less