Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Bali » Letkol Arm I Gede Arya Girinatha Utama Pantau Langsung Serap Gabah Petani dari Bulog

Letkol Arm I Gede Arya Girinatha Utama Pantau Langsung Serap Gabah Petani dari Bulog

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Senin, 14 Jul 2025
  • comment 0 komentar

Bangli – Komandan Kodim 1626/Bangli Letkol Arm I Gede Arya Girinatha Utama turun langsung ke lapangan dalam kegiatan pendampingan serap gabah petani oleh Bulog Kabupaten Bangli, yang berlangsung di Subak Anyar, Banjar Sidembunut, Kelurahan Cempaga, Kecamatan/Kabupaten Bangli. Kegiatan ini merupakan sinergi antara TNI, Dinas Pertanian, Bulog, dan para petani sebagai wujud konkret pembinaan dan pendampingan sektor pertanian, sekaligus mendukung keberhasilan program ketahanan pangan di wilayah Kabupaten Bangli.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Kadis PKP Bangli, Ir. I Wayan Sarma, Danramil 1626-01/Bangli, Kapten Cpl I Wayan Widana, Ketua Tim Jemput Gabah Bulog Kab. Bangli, Fuad Aslan Wira beserta staf, Penyuluh Pertanian Lapangan (PPL) Kecamatan Bangli, Babinsa Kel. Cempaga, Serka I Nengah Artawan

Adapun hasil panen yang diserap Bulog kali ini yaitu Jenis Padi Sartani milik I Nengah Murka pada luas lahan 30 are, HST 120 hari, dengan total hasil 858 kg GKP netto dan Jenis Padi Sartani milik I Nyoman Gomboh pada luas lahan 45 are, HST 120 hari, dengan total hasil 1.253 kg GKP netto.

Kegiatan penyerapan gabah oleh Bulog dilakukan dengan pengawasan langsung oleh para Penyuluh Pertanian Lapangan (PPL) dan Babinsa Koramil 1626-01/Bangli, dan dibeli dengan harga Rp6.500 per kilogram, sesuai ketentuan harga pembelian dari pemerintah.

Dalam keterangannya, Dandim 1626/Bangli, menyampaikan bahwa pendampingan ini merupakan salah satu bentuk peran aktif TNI AD dalam upaya mengamankan kebijakan ketahanan pangan nasional dan mendukung kesejahteraan petani, sekaligus memastikan bahwa hasil panen para petani dapat terserap dengan baik tanpa harus melalui tengkulak yang merugikan petani.

“Kami ingin memastikan bahwa hasil panen petani terserap dengan baik dan harga yang diberikan sesuai dengan standar yang menguntungkan petani. Ini bentuk nyata sinergi antara TNI, pemerintah, dan masyarakat dalam membangun ketahanan pangan dari desa,” ujar Dandim.

“Kami dari Kodim 1626/Bangli berkomitmen penuh mendukung program ketahanan pangan nasional. Salah satunya melalui pengawalan distribusi dan penyerapan hasil panen petani, agar mereka mendapatkan harga yang layak dan menguntungkan,” tegas Letkol Gede Arya.

Ia juga mengajak para petani di wilayah Bangli untuk tidak ragu menjual hasil panennya ke pihak Bulog, serta terus meningkatkan pola tanam dan produktivitas dengan bimbingan dari penyuluh pertanian yang ada.

Kegiatan serap gabah seperti ini diharapkan dapat memberikan semangat dan kepastian kepada para petani untuk terus meningkatkan produksi pertaniannya. Dengan pola jemput bola dan kemitraan langsung antara Bulog dan petani, ke depan stabilitas harga pangan dapat lebih terjaga, sekaligus mewujudkan ketahanan pangan yang tangguh di wilayah Bangli.
(Pendim 1626/Bangli)

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Forkopimcam Busungbiu Turun ke Sungai Pelapuan Danramil dan Unsur Pimpinan Bersinergi dalam Aksi “Jumat Bersih”

    Forkopimcam Busungbiu Turun ke Sungai Pelapuan Danramil dan Unsur Pimpinan Bersinergi dalam Aksi “Jumat Bersih”

    • calendar_month Jumat, 10 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 19
    • 0Komentar

    Busungbiu, Buleleng – Sinergi antara TNI-Polri dan unsur pemerintah kecamatan serta desa kembali terjalin erat dalam kegiatan Jumat Bersih yang digelar pada Jumat, 10 Oktober 2025. Bertempat di Sungai Pekisan, Desa Pelapuan, Kecamatan Busungbiu, Kabupaten Buleleng, kegiatan ini bertujuan untuk menjaga kebersihan lingkungan dan kelestarian ekosistem sungai. Inisiatif gotong royong ini dipimpin langsung oleh jajaran […]

  • Wamen ESDM Resmikan PLTMH Wairara, Dandim 1601/Sumba Timur: Langkah Nyata Terangi Negeri

    Wamen ESDM Resmikan PLTMH Wairara, Dandim 1601/Sumba Timur: Langkah Nyata Terangi Negeri

    • calendar_month Rabu, 29 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 51
    • 0Komentar

    NTT-Sumba Timur. Komandan Kodim 1601/Sumba Timur Letkol Inf Dobby Noviyanto, S., S.E., menghadiri kegiatan peresmian Pembangkit Listrik Tenaga Mikrohidro (PLTMH) Wairara yang diresmikan langsung oleh Wakil Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM). Kegiatan ini mengusung tema “Merdeka dari Kegelapan” sebagai simbol semangat kemandirian energi bagi masyarakat pedesaan.Tepatnya di Desa Wairara,Kecamatan Mahu,Kabupaten Sumba Timur.Rabu (29/10/2025). […]

  • Sambut Gembira Pembangunan Jalan Usaha Tani, Masyarakat Beri Apresiasi untuk Satgas TMMD

    Sambut Gembira Pembangunan Jalan Usaha Tani, Masyarakat Beri Apresiasi untuk Satgas TMMD

    • calendar_month Senin, 18 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 26
    • 0Komentar

    Gianyar – Sukawati, Senin (18/8/2025). Memasuki hari ke-26 pelaksanaan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-125 tahun 2025, semangat kebersamaan antara Satgas TMMD dengan masyarakat Desa Batuan semakin terasa. Pembangunan Jalan Usaha Tani (JUT) dengan saluran air primer yang menghubungkan Banjar Penida dan Banjar Lantangidung kini kian menampakkan hasil yang membanggakan. Di bawah komando Dansatgas TMMD […]

  • Upacara Mingguan Jadi Momentum  Peningkatan Tanggung Jawab Prajurit Kodim 1622/Alor

    Upacara Mingguan Jadi Momentum Peningkatan Tanggung Jawab Prajurit Kodim 1622/Alor

    • calendar_month Minggu, 19 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 22
    • 0Komentar

    NTT-ALOR_, Untuk memelihara kedisiplinan dan nasionalisme, para prajurit di Kodim 1622/Alor diwajibkan mengikuti upacara bendera mingguan di lapangan makodim 1622/Alor, Jln. El. Tari No.13, Kel. Mutiara, Kec.Teluk Mutiara, Kab. Alor, Senin (20/10/2025). bertindak sebagai Inspektur Upacara Pasi Pers Kodim 1622/ Alor Kapten Inf Umbu Neka Robinson Alfred Chrissmes, Komandan Upacara Serka Yakobus Laulaka dan Perwira […]

  • Babinsa Lepadi Gelar Ronda Malam Bersama Warga Jaga Keamanan Desa
    NTB

    Babinsa Lepadi Gelar Ronda Malam Bersama Warga Jaga Keamanan Desa

    • calendar_month Senin, 17 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 11
    • 0Komentar

    HU’U, NTB, – Patroli ronda malam kembali dilaksanakan oleh Babinsa Koramil 1614-03/Hu’u pada Senin, 17 November 2025, sebagai bagian dari upaya menjaga keamanan wilayah. Kegiatan ini dilakukan untuk memastikan situasi desa tetap aman dan kondusif. Babinsa Desa Lepadi, Sertu Ruslan, turut terjun langsung dalam patroli bersama warga di Dusun Lepadi. Keterlibatan Babinsa dalam kegiatan ronda […]

  • Babinsa Bantu Warga Lewat Komsos di Wilayah Binaan

    Babinsa Bantu Warga Lewat Komsos di Wilayah Binaan

    • calendar_month Rabu, 10 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 12
    • 0Komentar

    Rote Ndao – Babinsa Koramil 1627-03/Batutua, Sertu Jose Timo, pada hari Rabu tanggal 10 Desember 2025 pukul 11.25 WITA, melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (komsos) bersama Bpk Yeskial Foes, bertempat di Dusun Oedai, Desa Oelua, Kecamatan Loaholu, Kabupaten Rote Ndao. Kegiatan komsos ini bertujuan untuk mempererat tali silaturahmi serta meningkatkan hubungan baik antara Babinsa dengan warga […]

expand_less