Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Uncategorized » Kodim 1628/Sumbawa Barat Latih Disiplin dan Mental Siswa SMKN 1 Taliwang

Kodim 1628/Sumbawa Barat Latih Disiplin dan Mental Siswa SMKN 1 Taliwang

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Senin, 14 Jul 2025
  • comment 0 komentar

Sumbawa Barat — Dalam rangka membentuk karakter generasi muda yang tangguh, disiplin, dan berjiwa nasionalis, Kodim 1628/Sumbawa Barat melaksanakan kegiatan Pelatihan Dasar Mental, Disiplin, dan Permildas bagi siswa-siswi SMKN 1 Taliwang. Kegiatan ini berlangsung pada Senin, 14 Juli 2025 pukul 07.30 WITA, bertempat di Lapangan Kodim 1628/Sumbawa Barat, Kelurahan Bugis, Kecamatan Taliwang, Kabupaten Sumbawa Barat.

Pelatihan dipimpin langsung oleh Komandan Kodim yang diwakili oleh Kasdim Kapten Cba Agus, SH., M.Inov. Kegiatan ini merupakan bagian dari program pembinaan karakter generasi muda, khususnya pelajar, agar memiliki semangat bela negara, sikap tanggung jawab, serta disiplin tinggi dalam kehidupan sehari-hari.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut jajaran pimpinan Kodim, Danramil, Kepala Sekolah beserta Wakil Kepala SMKN 1 Taliwang, para guru, dan seluruh peserta pelatihan yang antusias mengikuti kegiatan dari awal hingga akhir.

Materi pelatihan diberikan oleh personel Kodim, dengan Kapten Inf Fahmi selaku Koordinator Materi, didampingi oleh Peltu Amirudin sebagai Pembantu Koordinator, serta Pratu Deden Supriadin sebagai operator dan pendukung latihan.

Melalui pelatihan ini, para siswa diharapkan mampu menerapkan nilai-nilai disiplin, loyalitas, serta semangat kebersamaan, baik di lingkungan sekolah maupun dalam kehidupan bermasyarakat.

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Babinsa Katikutana Aktif Dampingi Petani Perkuat Produksi Padi di Sumba Tengah

    Babinsa Katikutana Aktif Dampingi Petani Perkuat Produksi Padi di Sumba Tengah

    • calendar_month Senin, 1 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 11
    • 0Komentar

    SUMBA TENGAH — Babinsa Koramil 03/Katikutana Kodim 1613/Sumba Barat, Serma Suherman, melaksanakan pendampingan pertanian dengan membantu warga merawat tanaman padi melalui kegiatan penyemprotan hama di Desa Makatakeri, Kecamatan Katikutana, Kabupaten Sumba Tengah, Minggu (30/11/2025).   Kegiatan pendampingan tersebut dilakukan sebagai bentuk kepedulian Babinsa terhadap kondisi pertanian masyarakat setempat.   Desa Makatakeri dikenal sebagai salah satu […]

  • Babinsa Koramil Seteluk Laksanakan Komsos dan Pantau Pembangunan RTLH di Desa Desaloka

    Babinsa Koramil Seteluk Laksanakan Komsos dan Pantau Pembangunan RTLH di Desa Desaloka

    • calendar_month Selasa, 23 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB – Babinsa Koramil 1628-03/Seteluk, Sertu Sayuti, melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (Komsos) bersama warga binaan di Desa Desaloka, Kecamatan Seteluk, Kabupaten Sumbawa Barat, pada Senin (22/12/2025) pukul 10.00 WITA. Kegiatan Komsos tersebut bertujuan untuk menjalin dan mempererat hubungan silaturahmi antara Babinsa dengan masyarakat desa binaan, sekaligus memantau perkembangan pembangunan Rumah Tidak Layak Huni […]

  • Tim Dalproggar Bahas Realisasi Anggaran Kodim 1606

    Tim Dalproggar Bahas Realisasi Anggaran Kodim 1606

    • calendar_month Jumat, 18 Jul 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 37
    • 0Komentar

    Mataram, NTB — Komando Distrik Militer (Kodim) 1606/Mataram menerima kunjungan kerja dari Tim Pengendali Program dan Anggaran (Dalproggar) TNI AD Semester I Tahun Anggaran 2025, bertempat di Aula Kodim 1606/Mataram, Jalan Pejanggik No. 7 Kota Mataram, Kamis sore (17/07/2025). Kunjungan ini dipimpin langsung oleh Ketua Tim Kolonel Arm I Gusti Agung Putu Sujarnawa, S.Sos., didampingi […]

  • Serka Komang Adiguna Pimpin Tim Patroli Malam Minggu

    Serka Komang Adiguna Pimpin Tim Patroli Malam Minggu

    • calendar_month Minggu, 20 Jul 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 36
    • 0Komentar

    NTT-KUPANG, – Dalam rangka menjaga stabilitas keamanan wilayah, Kodim 1604/Kupang rutin melaksanakan patroli malam setiap malam Minggu. Kegiatan ini dilakukan oleh Tim Patroli Damtim-3 Pamwil, yang dipimpin oleh Kapten Inf I Ketut Sabda Andika, dengan pengendali lapangan Serka I Komang Frans Adiguna. Patroli dimulai pukul 17.00 Wita dengan briefing dan pengecekan pasukan di halaman Makodim. […]

  • Letkol Inf Ignasius Hali Sogen Ikuti Rakor Pencegahan Korupsi Tahun 2025 di Kabupaten Sumba Tengah

    Letkol Inf Ignasius Hali Sogen Ikuti Rakor Pencegahan Korupsi Tahun 2025 di Kabupaten Sumba Tengah

    • calendar_month Kamis, 20 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 19
    • 0Komentar

    SUMBA TENGAH – Dandim 1613/Sumba Barat, Letkol Inf Ignasius Hali Sogen, S.E., M.Han., menghadiri Rapat Koordinasi dan Evaluasi Program Pemberantasan Korupsi Kabupaten Sumba Tengah Tahun 2025. Kegiatan tersebut digelar di Aula Kantor Bupati Sumba Tengah, Makatul, Kabupaten Sumba Tengah, pada Rabu (19/11/2025).   Rapat koordinasi ini bertujuan untuk memperkuat komitmen pemerintah daerah bersama unsur Forkopimda […]

  • Kolaborasi Kodim 1608/Bima dan Bulog Sukseskan Program Gerakan Pangan Murah

    Kolaborasi Kodim 1608/Bima dan Bulog Sukseskan Program Gerakan Pangan Murah

    • calendar_month Minggu, 24 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 99
    • 0Komentar

    Kota Bima _ Pada hari Minggu, 24 Agustus 2025 anggota Posramil Rasane Timur Koramil 1608-01/Rasanae melaksanakan kegiatan Gerakan Pangan Murah (GPM). Kegiatan ini diadakan oleh Kodim 1608/Bima sebagai upaya dalam rangka Stabilitas Pasokan dan Harga Pangan (SPHP). Bertempat di Posramil Rasane Timur, Kelurahan Kumbe, Kecamatan Rasanae Timur, Kota Bima, acara ini berjalan dengan lancar dan […]

expand_less