Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » NTT » Kodim 1608/Bima Dukung Pendidikan Karakter melalui Pendampingan Babinsa di Sekolah
NTT

Kodim 1608/Bima Dukung Pendidikan Karakter melalui Pendampingan Babinsa di Sekolah

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Sabtu, 12 Jul 2025
  • comment 0 komentar

Pada hari Sabtu, 12 Juli 2025, telah berlangsung acara Pembukaan Konferensi PGRI Kota Bima Masa Bhakti XXIII Tahun 2025 dengan tema “Membangun Pendidikan Berkualitas untuk Kota Bima Maju, Bermartabat, dan Berkelanjutan”. Acara tersebut digelar di aula SMKN 1 Kota Bima.

Turut hadir dalam kegiatan ini Walikota Bima, H. A. Rahman H. Abidin, SE; Lettu Infanteri Bambang Irawan yang mewakili Dandim 1608/Bima; Ketua DPRD Kota Bima; Ketua Komisi I DPRD Kota Bima; Ketua PGRI Kota Bima; Kepala Dikpora Kota Bima; serta perwakilan Kapolres Bima Kota dan Kemenang Kota Bima. Selain itu, seluruh kepala sekolah se-Kota Bima juga berpartisipasi aktif dalam acara ini.

Ketua PGRI Kota Bima, Suhardin S. Pd., M. Pd., menyampaikan apresiasi kepada para tamu undangan dan guru-guru yang telah menjalankan tugasnya dengan penuh dedikasi. Ia menegaskan bahwa konferensi ini bukan sekadar agenda rutin, melainkan momentum penting untuk melakukan evaluasi, mempererat solidaritas, serta merumuskan program strategis demi kemajuan pendidikan di Kota Bima.

Dalam sambutannya, Walikota Bima H. A. Rahman H. Abidin, SE, mengapresiasi peran guru sebagai garda terdepan dalam mencerdaskan anak bangsa.
“Guru tidak hanya bertugas mentransfer pengetahuan, tetapi juga membentuk karakter dan moral generasi muda. Pemerintah Kota Bima berkomitmen untuk terus bersinergi dengan PGRI dan seluruh pemangku kepentingan pendidikan dalam upaya meningkatkan kualitas pendidikan, terutama menghadapi tantangan di era digital dan globalisasi”.

Melalui Danramil 01/Rasanae, Kodim 1608/Bima aktif Sebagai bagian dari sinergi antara pendidikan dan pertahanan, Kodim 1608/Bima turut berkontribusi dengan mengirimkan Babinsa ke sekolah-sekolah untuk mengajarkan wawasan kebangsaan dan pembinaan mental siswa serta latihan PBB. Langkah ini memperkuat karakter generasi muda, mendukung visi Kota Bima dalam menciptakan generasi yang cerdas dan berakhlak mulia.

Acara Pembukaan Konferensi PGRI Kota Bima Masa Bhakti XXIII Tahun 2025 diharapkan menjadi titik awal peningkatan mutu pendidikan melalui kerja sama solid antara guru, pemerintah, TNI khususnya Kodim 1608/Bima, dan komunitas pendidikan lainnya, demi mewujudkan Kota Bima yang maju, bermartabat, dan berkelanjutan.

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Babinsa Tegak Bersinergi Bersama Bhabinkamtibmas Dan Pecalang Sukseskan Upacara Keagamaan

    Babinsa Tegak Bersinergi Bersama Bhabinkamtibmas Dan Pecalang Sukseskan Upacara Keagamaan

    • calendar_month Senin, 6 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 16
    • 0Komentar

    Klungkung,- Suasana khidmat dan penuh tradisi berbalut kebersamaan mewarnai berlangsungnya upacara keagamaan puncak Karye Pedudusan Alit Ngenteg Linggih Numbung Pedagingan di Pura Paibonan Pasek Gelgel Desa Adat Tegak, Kecamatan Klungkung, Kabupaten Klungkung, Senin ( 06/10/25 ). Kegiatan yang dipuput oleh Ida Pandita Empu Giri Nata Griya Suter dan Ida Sri Begawan Badjra Sandhi Griya Taman […]

  • Dukung Gizi Anak Sekolah, Babinsa Kodim 1622/Alor Awasi Penyaluran Makan Sehat

    Dukung Gizi Anak Sekolah, Babinsa Kodim 1622/Alor Awasi Penyaluran Makan Sehat

    • calendar_month Selasa, 13 Jan 2026
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 6
    • 0Komentar

    NTT—ALOR—, Babinsa Kelurahan Wetabua, Kecamatan Teluk Mutiara, Koptu Ronald Iriyanto melaksanakan pemantauan kegiatan makan sehat bergizi pada Selasa, 13 Januari 2026, pukul 09.00 WITA. Kegiatan tersebut berlangsung di Sekolah Dasar Islam Cokroaminoto 1 Kalabahi, Kelurahan Wetabua, Kabupaten Alor. Pemantauan ini dilakukan dalam rangka mendukung operasional Unit SPPG Mandiri yang berada di bawah naungan Yayasan Abdi […]

  • Babinsa Koramil 1625-04/Mauponggo Hadiri Musrenbang Kelurahan Mauponggo TA 2026

    Babinsa Koramil 1625-04/Mauponggo Hadiri Musrenbang Kelurahan Mauponggo TA 2026

    • calendar_month Selasa, 23 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 8
    • 0Komentar

    NAGEKEO – Babinsa Koramil 1625-04/Mauponggo, Kopda Slamet Rudy Hartono dan Pratu Oswaldus Siu, menghadiri kegiatan Rapat Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) tingkat kelurahan Tahun Anggaran 2026 yang dilaksanakan di Kelurahan Mauponggo, Kecamatan Mauponggo, Kabupaten Nagekeo. Kegiatan tersebut berlangsung pada Senin, 22 Desember 2025, mulai pukul 09.00 Wita hingga selesai. Musrenbang kelurahan merupakan forum strategis untuk menjaring […]

  • Dukung Kemajuan Desa, Babinsa Moteng Ikut Serta pada Penilaian Lomba Desa Brang Rea

    Dukung Kemajuan Desa, Babinsa Moteng Ikut Serta pada Penilaian Lomba Desa Brang Rea

    • calendar_month Kamis, 25 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 23
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB – Babinsa Desa Moteng Koramil 1628-01/Taliwang, Serda Muhaimin, menghadiri kegiatan Penilaian Lomba Desa Tingkat Kecamatan Brang Rea Tahun Anggaran 2025 yang berlangsung di Kantor Desa Moteng, Kecamatan Brang Rea, Kabupaten Sumbawa Barat, Kamis (25/09/2025). Kegiatan penilaian desa ini dihadiri oleh Kasi Pemerintahan Kecamatan Brang Rea, Sekretaris Desa Moteng, Babinsa, Tim Penilai dari […]

  • Babinsa Koramil 1627-03/Batutua Laksanakan Pengamanan Ibadah di Gereja GMIT Talitakumi Nggauk

    Babinsa Koramil 1627-03/Batutua Laksanakan Pengamanan Ibadah di Gereja GMIT Talitakumi Nggauk

    • calendar_month Minggu, 2 Nov 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 8
    • 0Komentar

    Rote Ndao — Dalam rangka menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat, Piket Koramil 1627-03/Batutua melaksanakan kegiatan pengamanan peribadahan (PAM) di Gereja GMIT Talitakumi Nggauk, yang berlokasi di Dusun Tuambian, Desa Sakubatun, Kecamatan Rote Barat Daya, Kabupaten Rote Ndao, pada hari Minggu, 02 November 2025 pukul 07.00–08.30 Wita. Kegiatan pengamanan ini dilaksanakan untuk memberikan rasa aman […]

  • Wujudkan Kemanunggalan TNI-Rakyat, Babinsa Ende Aktif Pul Data dan Jaga Keamanan Desa

    Wujudkan Kemanunggalan TNI-Rakyat, Babinsa Ende Aktif Pul Data dan Jaga Keamanan Desa

    • calendar_month Kamis, 11 Sep 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 22
    • 0Komentar

    Ende, Dalam rangka menjalankan tugas pokok sebagai aparat kewilayahan, Babinsa Koramil 1602-04/Maurole, Sertu Donatus Kiri, melaksanakan kegiatan Pul Data Teritorial, Pengamanan Wilayah (Pamwil), dan Komunikasi Sosial (Komsos) bersama aparat desa dan masyarakat di Desa Keliwumbu, Kecamatan Maurole, Kabupaten Ende. Kegiatan tersebut dilaksanakan pada Kamis, 11 September 2025 mulai pukul 08.00 WITA hingga selesai, bertempat di […]

expand_less