Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Uncategorized » Babinsa Dan Istri Berbagi Rezeki Kepada Pemulung Alak

Babinsa Dan Istri Berbagi Rezeki Kepada Pemulung Alak

  • account_circle Rossa Rossa
  • calendar_month Jumat, 11 Jul 2025
  • comment 0 komentar

NTT-KUPANG, – Wujud kepedulian terhadap sesama ditunjukkan oleh Babinsa Kelurahan Nunhila Koramil 1604-07/Alak, Serka Lorenzo Alves, yang bersama istrinya melaksanakan bakti sosial berupa pembagian sembako kepada warga kurang mampu, khususnya para pemulung. Kegiatan ini dilaksanakan di Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Kelurahan Alak, Kecamatan Alak, Kota Kupang, sebagai bentuk aksi nyata TNI hadir di tengah masyarakat. Jumat sore (11/07/2025).

Sebanyak 50 Kepala Keluarga menerima paket sembako yang berisi beras 5 kg, minyak goreng 2 liter, gula pasir 1 kg, mie goreng instan, telur, dan snack untuk anak-anak. Bantuan ini murni berasal dari inisiatif dan keikhlasan hati Serka Lorenzo dan istrinya. “Kami memang bukan orang berkecukupan, tapi melihat warga yang lebih kekurangan dari kami membuat hati ini tergerak,” ujar Ibu Lorenzo dengan haru.

Kehadiran Babinsa di tengah-tengah pemulung disambut hangat dan penuh syukur. Salah satu penerima, Mama Yuliana, menyampaikan terima kasih atas perhatian dan kepedulian Babinsa. “Kami sangat bersyukur, karena selama ini Bapak Babinsa selalu dekat dengan kami, mengerti kebutuhan kami,” ujarnya sambil menahan haru.

Kegiatan ini tidak hanya meringankan beban para pemulung, tetapi juga menunjukkan bahwa prajurit TNI memiliki peran sosial yang kuat dalam kehidupan masyarakat. Serka Lorenzo berharap bantuan ini menjadi semangat bagi warga dan mengajak masyarakat yang mampu untuk terus berbagi. “Kita bisa hidup saling bantu, meski sedikit, asal ikhlas,” tutupnya. (Pendim1604).

  • Penulis: Rossa Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Babinsa Koptu Agus Dermawan Gelar Patroli Malam di Kecamatan Jereweh

    Babinsa Koptu Agus Dermawan Gelar Patroli Malam di Kecamatan Jereweh

    • calendar_month Jumat, 29 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 24
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat – Pada Jumat malam, 29 Agustus 2025  Babinsa Koramil 1628-05/Jereweh Koptu Agus Dermawan melaksanakan kegiatan patroli malam di sekitar wilayah Kecamatan Jereweh, Kabupaten Sumbawa Barat. Dalam pelaksanaan patroli, Babinsa juga menyampaikan imbauan kepada masyarakat agar senantiasa menjaga ketertiban, keamanan, serta meningkatkan kewaspadaan di lingkungan masing-masing. Kegiatan ini menjadi wujud nyata peran TNI di […]

  • Babinsa Pekat Ajak Warga Jaga Kerukunan di Awal Tahun

    Babinsa Pekat Ajak Warga Jaga Kerukunan di Awal Tahun

    • calendar_month Kamis, 1 Jan 2026
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Pekat, NTB – Kamis, 1 Januari 2026, Sertu Hijibudin, Babinsa Koramil 1614-05/Pekat, Kodim 1614/Dompu, melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (komsos) bersama warga di Dusun Latonda Satu, Desa Pekat. Kegiatan ini digelar sebagai upaya mempererat hubungan Babinsa dengan masyarakat binaan. Dalam kesempatan tersebut, Sertu Hijibudin menghimbau warga untuk senantiasa menjaga hubungan baik antarwarga. Ia menekankan pentingnya kerukunan […]

  • Dari Rumah ke Rumah, Satgas Yonif 743/PSY Hadirkan Harapan Sehat di Pedalaman Papua

    Dari Rumah ke Rumah, Satgas Yonif 743/PSY Hadirkan Harapan Sehat di Pedalaman Papua

    • calendar_month Senin, 12 Jan 2026
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 6
    • 0Komentar

    Kehadiran Satgas Yonif 743/PSY di tengah masyarakat Papua terus membawa makna nyata. Prajurit Mako Satgas kembali melaksanakan pelayanan kesehatan gratis dari rumah ke rumah di Kampung Pruleme, Distrik Mulia, Kabupaten Puncak Jaya, Papua, Senin (12/01/26). Dengan langkah sederhana dan hati tulus, Satgas hadir memastikan kesehatan masyarakat, tanpa harus menempuh perjalanan jauh menuju fasilitas medis. Dalam […]

  • Hari ke-11 TMMD ke-126, Dansatgas Letkol Inf Imam Subekti Turun Langsung Awasi Pengerjaan Bendungan Panondiwal

    Hari ke-11 TMMD ke-126, Dansatgas Letkol Inf Imam Subekti Turun Langsung Awasi Pengerjaan Bendungan Panondiwal

    • calendar_month Minggu, 19 Okt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 38
    • 0Komentar

    NGADA, NTT — Komandan Kodim 1625/Ngada Letkol Inf Imam Subekti, S.E., M.I.P., selaku Dansatgas TMMD ke-126, turun langsung ke lapangan untuk mengawasi jalannya pembangunan Bendungan Panondiwal di Desa Benteng Tawa, Kecamatan Riung Barat, Kabupaten Ngada, pada Minggu (19/10/2025). Kehadirannya menjadi bentuk nyata kepemimpinan lapangan sekaligus memastikan seluruh kegiatan TMMD berjalan sesuai rencana dan standar kualitas […]

  • Babinsa, Bhabinkamtibmas, dan Tokoh Desa Kubutambahan Rapatkan Barisan Sambut Kemerdekaan Meriah

    Babinsa, Bhabinkamtibmas, dan Tokoh Desa Kubutambahan Rapatkan Barisan Sambut Kemerdekaan Meriah

    • calendar_month Kamis, 14 Agt 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 26
    • 0Komentar

    Kubutambahan:, Dalam Rangka menyambut HUT Kemerdekaan RI ke-80, bertempat di GOR Besi Mejajar Banjar Dinas Kaje Kangin, Desa Kubutambahan, Kec. Kubutambahan, Babinsa Kubutambahan Sertu I Gede Supartayasa Melaksanakan Pegamanan dan ikut dalam penyerahan hadiah dalam kegiatan lomba, dalam rangka memeriahkan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke – 80 dengan menyelenggarakan berbagai macam lomba. 13/8/2025 Sore Dalam […]

  • Kodim 1608/Bima Siap Dukung Stabilitas Keamanan dan Ekonomi Kota Bima
    NTB

    Kodim 1608/Bima Siap Dukung Stabilitas Keamanan dan Ekonomi Kota Bima

    • calendar_month Rabu, 10 Des 2025
    • account_circle Rossa Rossa
    • visibility 5
    • 0Komentar

    Kota Bima _ 10 Desember 2025 – Kodim 1608/Bima menunjukkan perannya sebagai pilar keamanan dan pemberdayaan masyarakat dalam Rapat Koordinasi Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (FORKOPIMDA) yang dilaksanakan di Aula Parenta Kantor Walikota Bima. Rapat ini dipimpin langsung oleh Walikota Bima, H. A. Rahman H. Abidin, SE, dan dihadiri dari berbagai instansi. Dandim 1608/Bima, Letkol Arh. […]

expand_less